Heboh Calon Mertua Hajar Menantu Saat Akad, Ternyata Ini Penyebabnya
Proses akad nikah yang awalnya terlihat lancar, mendadak menjadi ricuh.
Seorang pria paruh baya tertangkap kamera melayangkan tendangan ke arah seorang mempelai pria. Pria itu merupakan calon menantunya.
Proses akad nikah awalnya terlihat lancar, mendadak menjadi ricuh. Diduga lantaran sang ayah dari mempelai wanita kecewa kepada calon menantunya tersebut.
-
Di mana pernikahan viral ini berlangsung? Pernikahan tersebut dilakukan di Kampung Simpen, Limbangan, Garut, Jawa Barat.
-
Mengapa pernikahan pasangan tersebut viral? Kisah haru pernikahan di Palembang ini viral di media sosial.
-
Apa yang membuat pernikahan ini viral? Pernikahan dari pengantin berikut ini menuai banyak sorotan warganet. Bagaimana tidak, banyak di antaranya yang dibuat kasmaran. Sang pengantin wanita kedapatan begitu salah tingkah saat dipertemukan dengan mempelai pria. Bahkan, dia nampak gemetaran tatkala berpegangan tangan.
-
Apa yang membuat kisah pernikahan pasangan ini menjadi viral? Sontak saja, kisah yang dibagikan oleh pemilik akun TikTok @febry.prdn ini menjadi sorotan publik hingga viral di media sosial.
-
Apa yang membuat pernikahan di Garut ini menjadi viral? Seorang pengantin wanita digendong saat akan ijab kabul pernikahan. Pernikahan adat Sunda dari dulu sampai sekarang masih menjunjung tinggi budaya dan kearifan lokal setempat. Hal itu terlihat pada acara pernikahan yang dilakukan di Kampung Simpen, Limbangan, Garut, Jawa Barat.
-
Kenapa video prewedding ini viral? Tak hanya mencuri perhatian para pekerja, video ini juga viral di TikTok dan menuai perhatian warganet.
Video berdurasi 1 menit 41 detik itu pun lantas viral. Hingga dibagikan ulang di berbagai media sosial.
Simak ulasannya berikut ini, seperti dihimpun dari akun Instagram @ndorobei.official, Minggu (26/9).
Akad Nikah Ricuh
Pernikahan sederhana dihelat tanggal 14 Agustus 2021 lalu. Namun videonya baru beredar dan viral pada Sabtu (25/9) kemarin. Pertama kali diunggah oleh akun Facebook Ansar Blur.
Berdasarkan informasi, akad nikah tersebut berlokasi di Oimbo, Kecamatan Rasanae Timur, Kota Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB).
Instagram @ndorobeii ©2021 Merdeka.com
Tampak dalam video, sang penghulu yang mengenakan jas biru memimpin acara akad nikah dengan begitu khidmat. Kemudian giliran orangtua mempelai wanita membacakan istigfar dan syahadat.
Tapi di penghujung bacaan, tiba-tiba menyebut nama hewan menggunakan bahasa daerah. Diduga saking emosinya terhadap calon menantu di hadapannya itu.
Ucapan tersebut memicu reaksi dari pihak keluarga mempelai pria, dan terdengar seorang wanita dari jauh.
"Au wali si masalah na, hargai ja ku mada doho sebagai keluarga na ni, gak enak didengar masalah begini (apalagi si masalahnya ini. Hargai kami sebagai keluarganya. Tidak enak didengar masalah begini)," katanya dalam video.
Beruntunglah tidak terjadi perkelahian. Sang mertua segera dilerai dan ditenangkan. Akad nikah pun gagal dan dilanjutkan via telepon.
Mertua Dilaporkan ke Polisi
Instagram @ndorobeii ©2021 Merdeka.com
Lantaran sikap sang mertua yang disebut telah melakukan tindak kekerasan, pihak keluarga mempelai pria pun melaporkannya ke kepolisian.
Kapolsek Rasanae Timur, IPTU Surato membenarkan laporan tersebut. Namun masih dilakukan pemeriksaan tindak lanjut.
"Kasusnya sedang kita tangani dan saksi-saksi sudah juga sudah kita periksa," kata Kapolsek Rasanae Timur, IPTU Surato, seperti dikutip dari kabarbima.com, Sabtu (25/9).
Alasan Mertua Marah Hingga Ingin Menghajar
Kalut dan emosi yang tertahankan, seakan diluapkan oleh sang ayah. Menurut Surato, keterlambatan pengantin pria diduga memicu amarah pihak keluarga mempelai wanita.
Acara yang semula dijadwalkan pukul 10.00 WITA, ternyata pihak keluarga mempelai pria malah tiba di lokasi pukul 16.00 WITA.
"Empat kali ditunggu oleh KUA di tempat (akad nikah) yang disediakan, namun pengantin pria tak kunjung datang. Selain karena perbuatan pengantin pria. Keterlambatan pengantin pria juga memicu amarah sang mertua dan pihak keluarga," terangnya.
Video Viral Mertua Hajar Menantu
Berikut videonya.