Jokowi Motoran Dikawal Kaesang, Gibran Sedih Tak Diajak
Liburan Natal dinikmati Presiden Jokowi dengan motoran bersama putra bungsunya, Kaesang Pangrep. Sayangnya, Gibran Rakabuming tidak diajak dan mengomentari unggahan Jokowi dengan nada sedih.
Libur Natal dan akhir tahun banyak dinantikan untuk menghabiskan waktu bersama keluarga. Begitu pula, Presiden Jokowi, yang menghabiskan liburan Natal dengan sang putra, Kaesang Pangarep, Rabu (25/12) kemarin.
Bapak-anak ini menghabiskan waktu bersama dengan berkendara motor. Momen kebersamaan ini dibagikan akun instagram Jokowi, Rabu (25/12), dengan deskripsi singkat, "Bermotor dikawal @kaesangp..."
-
Apa saja yang diminta oleh anak buah Jokowi? Mereka yang meminta tambahan anggaran di antaranya Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia, dan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa.
-
Siapa saja anak buah Jokowi yang minta anggaran? Sejumlah menteri dan pimpinan lembaga pemerintah ramai-ramai meminta tambahan anggaran kepada Dewan Perwakilan Rakyat (DPR). Permintaan itu disampaikan dalam rapat kerja kementerian dan lembaga dengan DPR. Mereka yang meminta tambahan anggaran di antaranya Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia, dan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa.
-
Mengapa Gibran Rakabuming Raka mempersilakan pihak yang menggugat Presiden Jokowi? Gibran mempersilakan saja pihak-pihak yang ingin menggugat ayah kandungnya tersebut."Iya, iya silakan," ujar Gibran saat ditemui di Warakas, Jakarta Utara, Selasa (16/1).
-
Kapan anak buah Jokowi minta tambahan anggaran? Sejumlah menteri dan pimpinan lembaga pemerintah ramai-ramai meminta tambahan anggaran kepada Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).
-
Kenapa anak buah Jokowi minta tambahan anggaran? Permintaan tambahan anggaran dari anak buah Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini dinilai akan membebani anggaran pendapatan belanja negara (APBN). Apalagi, Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan, perekonomian tahun depan tidak menentu dan mempengaruhi pendapatan negara.
-
Apa isi dari gugatan terhadap Presiden Jokowi? Gugatan itu terkait dengan tindakan administrasi pemerintah atau tindakan faktual.
Unggahan ini menarik perhatian netizen karena hanya sang putra bungsu Jokowi yang diajak. Gibran kedapatan mengomentari unggahan tersebut dengan menyebutkan kalau dia tidak diajak.
Kaesang yang dikenal aktif di media sosial Twitter ikut memberikan komentarnya soal dia yang diajak berkendara sang ayah.
Presiden Jokowi Motoran Dikawal Kaesang
Tidak hanya akun instagram Jokowi saja yang mengunggah foto kebersamaan bersama sang putra. Kaesang, lewat akun twitter pribadinya juga mengunggah momen tersebut.
2019 Twitter Kaesang
Kaesang mengunggah fotonya bersama sang ayah saat bersiap berkendara bersama. Jokowi mengendarai motor custom hijau yang kerap digunakan, sedangkan Kaesang mengendarai motor lain.
"Maju Tak Gentar," tulis Kaesang dalam unggahannya di Twitter, Rabu (25/12) kemarin.
Jokowi Salip Kaesang
Selain mengunggah foto, Kaesang juga mengunggah video singkat berdurasi tiga detik. Dari foto itu, Jokowi yang berkendara di sebelah kiri, menyalip Kaesang sambil mengatakan sesuatu.
2019 Twitter Kaesang
Dalam video yang diberi keterangan, "Lagi balapan," tersebut, Kaesang tampak santai menikmati waktu bermotornya bersama orang nomor satu di Indonesia.
Unggahan Kaesang ini mendapat lebih dari 7 ribu suka dan di-retweet sebanyak 876 kali oleh netizen.
Gibran Tak Diajak
Momen kompak berkendara antara ayah dan anak ini mencuri perhatian publik, mengingat Gibran Rakabuming, anak sulung Jokowi tidak terlihat bersama.
Pemilik akun @ginda8g menanyakan, mengapa Gibran tidak ikut motoran bersama, dibalas Gibran yang menyatakan kesedihannya karena tidak diajak.
2019 Instagram Jokowi
"Mas @gibran_rakabumin kok nggak ikut?" Tanya akun @ginda8g.
"Gak diajak mas," tulis Gibran dengan menambahkan emotikon sedih.
Kaesang: Biasanya yang Mengawal Itu di Depan
Tidak hanya Gibran yang merespon unggahan Jokowi tersebut. Kaesang juga ikut berkomentar lewat unggahan lain di akun Twitternya. Putra bungsu Jokowi ini mengomentari foto dan caption singkat @jokowi.
"Mohon ijin pak, biasanya yang ngawal itu di depan," tulis Kaesang sambil menyertakan kutipan unggahan akun Jokowi.
2019 Twitter Kaesang
Di foto tersebut, Jokowi memang berada di depan. Sedangkan Kaesang berkendara berdampingan dengan motor Paspampersdi belakang sang ayah. Interaksi anak-anak presiden ini tentu mencuri perhatian publik.
Komentar Netizen
Belum ada 24 jam diunggah, foto Jokowi dan Kaesang yang sedang berkendara bersama tersebut mendapat lebih dari 480 ribu suka dari pengguna Instagram dan terdapat ratusan komentar lucu netizen.
"Udah jadi paspampres aja @kaesangp," komentar pemilik akun @osnielhrf, mengingat Kaesang selalu bercanda dengan statusnya sebagai anak presiden.
2019 Instagram Jokowi
Selain komentar candaan, tak sedikit netizen yang kagum dengan hobi Jokowi bermotor bersama anak.
"Widih keren Pak de," tulis pemilik akun @elvina_simanungkalit.
"Keren banget pak Jokowi," komentar @godas_1003.