Kapolres Binjai Naik Ke Atap Mobil dan Berlutut Mohon Warga Tak Hajar Pencuri Motor 'Saya Minta Tolong dengan Sangat'
Aksi seorang Kapolres Binjai belum lama ini viral menjadi sorotan. Naik ke atas atap mobil, ia memohon kepada warganya agar tidak melawan hukum.
Aksi seorang Kapolres Binjai belum lama ini viral menjadi sorotan. Naik ke atas atap mobil, ia memohon kepada warganya agar tidak melakukan tindakan melawan hukum.
Kapolres Binjai Naik Ke Atap Mobil dan Berlutut Mohon Warga Tak Hajar Pencuri Motor 'Saya Minta Tolong dengan Sangat'
Aksi seorang Kapolres Binjai belum lama ini viral menjadi sorotan.
Naik ke atas atap mobil, ia memohon kepada warganya agar tidak melakukan tindakan melawan hukum.
Sebelumnya, telah terjadi pencurian motor yang dilakuakan oleh seorang pelaku.
Tindakan ini nyatanya membuat warga merasa geram dan hampir menghakimi pelaku tersebut.
- Diduga Parkir Tak Sesuai Tempatnya, Sejumlah Mobil Alami Kempes Ban di Sekitaran Monas Ini Viral
- Viral Polisi Marah dan Maki Pengemudi Motor saat Menilang, Aksinya Jadi Buah Bibir
- Viral, Aksi Pria Mabuk di Tebet Maling Kotak Amal Musala Hingga Bakar Tirai Saf Salat dan Motor Warga
- Viral Mobil Terjebak di Tengah Jalan Cor, Aksi Pekerja Curi Perhatian
Momen ini terekam dalam sebuah video yang sontak jadi perbincangan publik. Berikt ulasan selengkapnya, Senin (30/10).
Instagram/memomedsos
Kapolres Binjai Naik ke Atap Berlutut pada Warga dan Memohon
Kapolres Binjai AKBP Rio Alexander Panelewen melakukan aksi yang begitu mulia dan kian mencuri perhatian. Ia rela naik ke atas atap mobil dan berlutut di hadapan para warganya.
Bukan tanpa alasan, ternyata ia meminta agar seluruh warga tidak menghakimi pelaku pencurian motor dengan tindakan kriminal yang melawan hukum berlaku.
Seperti terekam dalam video unggahan akun Instagram @memomedsos, Rio Alexander mengutarakan permohonannya di atas atap mobil.
“Saya tidak mau teman-teman ini melakukan tindakan yang melawan hukum yang pada nantinya merugikan teman-teman sendiri! Ya, saya mohon, saya minta tolong dengan sangat,” ucapnya bernada tegas.
Minta Dihargai
Rio meminta kepada masyarakat agar bisa menghargai kinerjanya serta seluruh petugas kepolisian yang bertugas pada saat kejadian berlangsung. Ia berjanji bahwa akan menindak tegas berdasarkan hukum dengan seadil-adilnya.
“Ya, jadi hargai saya minta tolong hargai saya dan yang bertugas,” imbuh dia.
“Iya pasti saya lakukan itu nanti,” timpal dia sembari menunjuk seorang warga yang menuntut adanya keadilan atas peristiwa pencurian motor.
Disebutkan dalam unggahan akun, persitiwa ini terjadi di sebuah minimarket di Kecamatan Hamparan Perak, Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut).
Jadi Sorotan Netizen
Video viral memperlihatkan Kapolres Binjai itu memohon pada masyarakat agar tidak main hakim sendiri kepada pelaku pencurian motor ini sontak menjadi sorotan netizen di jagat media.
“Terus biar ada efek jera ny gmn?,” timpal @muliyantoerdi.
“yaudah sih,atleast berusaha mengayomi,tapi tetep aja kalo pelaku belum kena bogem mentah keknya belum puas hahahaha,” lanjut @tsukiikaa.
“si maling hutang nyawa sama Kapolres,” papar@oqnrzm.