Mudahkan Orangtua, Madrasah di Semarang Gunakan GoPay untuk Pendaftaran Sekolah
Kemudahan bertransaksi membuat semua orang tak perlu membuang waktu. Kini meskipun memiliki kesibukan, transaksi tetap dapat dilakukan dimana saja dan kapan saja. Salah satunya yaitu membayar pendaftaran sekolah.
Perkembangan teknologi membuat segala urusan menjadi lebih mudah. Kesibukan bukan lagi alasan untuk tak dapat melakukan aktivitas lain. Salah satu manfaat perkembangan teknologi yaitu adanya kemudahan bertransaksi.
Kemudahan bertransaksi membuat semua orang tak perlu membuang waktu. Kini meskipun memiliki kesibukan, transaksi tetap dapat dilakukan di mana saja dan kapan saja. Salah satunya yaitu membayar pendaftaran sekolah.
-
Bagaimana cara mendaftar beasiswa Banyuwangi Cerdas? "Pendaftaran sudah dibuka mulai 15 Juni hingga 12 Agustus 2024. Kuotanya ditentukan dari masing-masing perguruan tinggi. Mereka tetap harus ikut seleksi, lalu kita ambil berdasarkan perangkingan," kata Suratno.
-
Bagaimana cara orang tua mendaftar siswa baru di sekolah? Di Jakarta, PPDB secara online dibuka pada 10 Juni hingga 4 Juli 2024. Di Bantul, PPDB jenjang SMP negeri yang dilakukan secara online, dibuka melalui empat jalur yaitu Jalur Zonasi, Jalur Prestasi, Jalur Afirmasi, dan Jalur Perpindahan tugas orang tua atau wali.
-
Bagaimana cara mendapatkan tiket Pesta Rakyat Simpedes 2023 di Yogyakarta? Pembelian tiket Pesta Rakyat Simpedes 2023 bisa dilakukan sebelum acara melalui website pestarakyatsimpedes.com. Kalau nggak sempat beli tiket secara online, bisa juga beli secara langsung di lokasi acara (on the spot) dengan scan QRIS BRI hanya senilai Rp1,- menggunakan BRImo.
-
Di mana Lesti mengambil formulir pendaftaran D'Academy? Ia mengantar Lesti ke Bandung untuk mengambil formulir dan mengikuti audisi.
-
Kapan pantun edukasi mulai populer? Pantun adalah bentuk puisi lama yang singkat dan cukup khas dengan bahasa Indonesia.
-
Apa yang sedang trending di awal tahun ajaran baru? Di awal tahun ajaran baru, para guru biasanya akan memberikan tugas membuat recount text yang sederhana.
Bayar Pendaftaran Sekolah dengan GoPay
Salah satu Madrasah di Semarang telah menggunakan metode pembayaran dengan GoPay. Madrasah tersebut yaitu MI Miftahul Akhlaqiyah Semarang.
Dilansir dari website resmi MI Miftahul Akhlaqiyah Semarang www.akhlaqiyah.sch.id, metode pembayaran dengan GoPay digunakan oleh pihak sekolah untuk membayar biaya Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB). Pendaftaran tersebut dimulai pada tanggal 1 Desember hingga 31 Januari 2020.
Kepala MI Miftahul Akhlaqiyah Semarang, Miftahul Arief mengatakan jika penggunaan GoPay bertujuan untuk memudahkan orangtua. Selain itu penggunaan GoPay tersebut digunakan untuk dana pengganti konsumsi dan saat anak-anak dan orangtua melakukan screening.
"Untuk pendaftaran saat ini, tepatnya untuk ganti konsumsi dan nanti saat anak-anak dan orangtua screening", ujarnya saat dihubungi merdeka.com, Senin (2/12/2019).
Mengembangkan Penggunaan GoPay
Sementara ini, pembayaran dengan GoPay digunakan untuk pendaftaran peserta didik baru (PPDB). Pendaftaran peserta didik baru (PPDB) akan menjadi tolak ukur.
"Kita wacanakan, tolak ukur ya saat PPD ini dulu. Karena sebenarnya pembayaran biaya bulanan kita tidak ada. Jika pun ada itu sukarela karena juga sudah ada dana BOS. Lha beberapa pos yang tidak dicover BOS itu mungkin akan kita wacanakan," ujar Miftahul Arief saat dihubungi merdeka.com (2/12/2019).
Berawal dari Bimbel
Kepala MI Miftahul Akhlaqiyah Semarang, Miftahul Arief mengatakan jika salah satu inspirasi penggunaan GoPay pada MI Miftahul Akhlaqiyah Semarang yaitu bimbel yang ia kelola.
Bimbel yang ia kelola telah mengaplikasikan pembayaran dengan GoPay, baik pendaftaran mau pun sistem pembayaran. Hasil yang didapatkan pun baik.
Kemudian Miftahul Arief berpikir kenapa cara tersebut tidak diadopsi untuk madrasah. Akhirnya MI Miftahul Akhlaqiyah Semarang pun menggunakan cara tersebut.