Murka ke Pemuda Pancasila, Ini Sosok Kapolres Jakpus Kombes Hengki Penangkap Hercules
Sosok Kapolres Metro Jakarta Pusat yang marah tahu anak buahnya dikeroyok Pemuda Pancasila, bukan orang sembarangan.
Kapolres Jakarta Pusat Kombes Pol Hengki Haryadi, murka setelah mengetahui bahwa salah satu anggotanya menjadi korban pengeroyokan oleh Pemuda Pancasila (PP). AKBP Dermawan Karosekali, dihujani pukulan oleh massa PP saat sedang bertugas mengawal aksi di depan kompleks parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis kemarin.
Akibatnya, ia pun mengalami luka cukup parah di bagian kepala. Mendengar anggotanya terluka, Hengki pun sangat marah. Ia mengancam akan mengejar pelaku pengeroyokan jika mereka tak segera menyerahkan diri. Sontak, sosok Kapolres Jakarta Pusat itupun mendadak langsung jadi sorotan.
-
Apa yang dilakukan Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto terhadap jajarannya? Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto merombak jajarannya dengan memutasi sejumlah pejabat kepala satuan (Kasat) tingkat Polres hingga Kapolsek.
-
Kapan Tiko Aryawardhana meninggalkan Polres Metro Jakarta Selatan? Pada Rabu dini hari tanggal 17 Juli sekitar pukul 00.35 WIB, setelah selesai pemeriksaan, suami dari Bunga Citra Lestari ini terlihat berjalan cepat meninggalkan Polres Metro Jakarta Selatan.
-
Siapa yang melaporkan kehilangan Kaesang ke Polda Metro Jaya? Sejumlah eksponen Aktivis 98 turut melayangkan aduan atas kabar hilangnya Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep ke Polda Metro Jaya. Demikian disampaikan Juru bicara eksponen Aktivis 98, Antonius Danar.
-
Siapa saja yang dimutasi dalam perombakan jajaran di Polda Metro Jaya? Selain Iver, ada pula sebanyak 304 personel yang dimutasi. Berikut 34 daftar mutasi mulai dari tingkat pejabat Polres sampai Kapolsek di wilayah hukum Polda Metro Jaya yang dirotasi: 1. AKBP Iver Son Manossoh diangkat jadi Kasatresnarkoba Polres Metro Jakarta Pusat;2. Komisaris Polisi Muhammad Yamin menjadi Kasatresnarkoba Polres Kota Bandara Soekarno Hatta;3. AKBP Hady Saputra Siagian menjadi Kasatreskrim Polres Metro Jakarta Utara;4. Kompol Harry Gasgari menjadi Wakil Kasatreskrim Polres Metro Jakarta Barat; 5. Ajun Komisaris Polisi Lukman diangkat jadi Wakasatreskrim Polres Metro Jakarta Utara;6. Kompol Saiful Anwar diangkat sebagai Kapolsek Ciledug;7. Kompol Stanlly Soselisa diangkat sebagai Kapolsek Kelapa Dua;8. Kompol Sutirto diangkat sebagai Kapolsek Tambun;9. Kompol Jupriono diangkat sebagai Kapolsek Beji; 10. AKP Untung Riswaji diangkat sebagai Kapolsek Bekasi Selatan;11. AKP Usep Aramsyah diangkat sebagai Kapolsek Cikarang Pusat;12. AKP Basuni diangkat sebagai Kapolsek Cabang Bungin;13. AKP Ani Widayati diangkat sebagai Kapolsek Setu;14. AKP Hotma Partogu Sitompul diangkat sebagai Kapolsek Pebayuran; 15. AKP I Gede Bagus Ariska Sudana diangkat sebagai Kapolsek Tarumajaya;16. Iptu Diana Aldini Putri diangkat sebagai Kapolsek Pinang;17. AKP Sugianto diangkat sebagai Kapolsek Kepulauan Seribu Selatan;18. AKP Jefri diangkat sebagai Kapolsek Tambelang;19. AKP Windarto diangkat sebagai Kapolsek Kawasan Muara Baru; 20. Kompol Jamalinus L.P Nababan diangkat sebagai Kapolsek Metro Gambir;21. Kompol Murodih diangkat sebagai Kapolsek Tebet;22. Kompol Antonius diangkat sebagai Kapolsek Karawaci;23. Kompol Hadi Wiyono diangkat sebagai Kapolsek Benda;24. Kompol Sugiran diangkat sebagai Kapolsek Palmerah;25. Kompol Judika Sinaga diangkat sebagai Kapolsek Cimanggis; 26. Kompol Arnold Julius Simanjuntak diangkat sebagai Kapolsek Kemayoran;27. AKP Muhamad Trisno diangkat sebagai Kapolsek Cikarang Timur;28. Kompol Rusit Malaka diangkat sebagai Kapolsek Makasar;29. Kompol Tuti Aini diangkat sebagai Kapolsek Kramatjati;30. Kompol Kemas Muhammad Syawaludin Arifin diangkat sebagai Kapolsek Ciputat Timur;31. Kompol Andika Muslim diangkat sebagai Kapolsek Serpong.
-
Bagaimana cara Polda Metro Jaya mengantisipasi kemacetan selama kunjungan Paus Fransiskus? Sehingga saya menghimbau kepada masyarakat mencermati ini khususnya tanggal 5 untuk bisa memperhatikan, menyesuaikan, khususnya arus lalu lintas dimana nanti ada pengalihan di titik-titik tertentu," tutur Heru.
-
Siapa yang memberikan pernyataan pujian terhadap langkah Polda Metro Jaya dalam melibatkan Ormas dan satpam? Mengomentari hal itu, Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni ikut mengapresiasi.
Tak banyak yang tahu, Hengki sendiri merupakan anggota polisi yang ahli dalam bidang reserse. Ia bahkan diketahui pernah menaklukkan mantan preman Tanah Abang, Hercules bersama 49 anak buahnya sekaligus. Simak ulasan selengkapnya:
Polisi Jadi Korban Pengeroyokan Pemuda Pancasila
Unjuk rasa ormas Pemuda Pancasila di depan komples parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, pada Kamis (25/11) kemarin, berakhir ricuh. Kepala Bagian Operasional Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Dermawan Karosekali, bahkan menjadi korban pengeroyokan oleh massa aksi.
AKBP Dermawan yang sedang bertugas mengamankan jalannya aksi, tiba-tiba dihampiri oleh sejumlah anggota Pemuda Pancasila (PP). Ia bahkan sempat dikejar oleh beberapa orang. Usai tertangkap, AKBP Dermawan pun langsung dihujani pukulan bertubi-tubi. Akibatnya, ia mengalami luka di bagian kepala.
"Bukan (dibacok), dipukul bagian kepala belakang sampai mengeluarkan darah. Hasil visumnya seperti itu," kata Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Kombes Pol Tubagus Ade Hidayat.
Kapolres Jakpus Murka
Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Hengki Haryadi pun murka setelah tahu anak buahnya dikeroyok. Di atas mobil komando milik massa aksi Pemuda Pancasila (PP), ia mengultimatum anggota PP yang melakukan pemukulan untuk menyerahkan diri. Demikian juga dengan anggota ormas PP yang mengetahui kejadian pemukulan itu.
"Saya minta tadi saksi yang lihat menyerahkan (diri) atau akan kami kejar. Hukum harus ditegakkan," kata dia, Kamis (25/11).
Hengki menyayangkan tindakan brutal para anggota PP karena mengeroyok polisi yang bertugas mengamankan aksi. Hengki mengatakan, koordinator aksi harus bertanggung jawab atas kericuhan yang terjadi.
"Perwira menengah dikeroyok. Sekali lagi saya minta koordinator kegiatan ini segera menyerahkan (diri)," terang dia.
21 Anggota Ormas Diamankan
Tak lama setelah kejadian itu, polisi pun langsung mengamankan 21 anggota Pemuda Pancasila yang terlibat aksi. 15 diantaranya diamankan polisi dan ditetapkan sebagai tersangka kepemilikan senjata tajam.
"Terhadap 15 tersangka akan dilakukan tindakan hukum. 15 tersangka akan diperiksa lanjutan dan ditahan," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan, Kamis (25/11) malam.
Zulpan mengatakan, membawa senjata tajam saat demo tidak dibenarkan. Zulpan memastikan mengusut tuntas kasus tersebut. Termasuk terhadap para anggota Pemuda Pancasila diduga terlibat pengeroyokan dan membawa senjata tajam diproses hukum.
Sosok Kombes Pol Hengki Haryadi
©2018 Merdeka.com
Setelah peristiwa itu, sikap tegas Kapolres Jakarta Pusat Kombes Pol Hengki Haryadi pun langsung jadi sorotan. Belum banyak yang tahu, sepak terjang Hengki dalam mengurus tindak kriminal dan premanisme memang sudah tak perlu diragukan lagi.
Sosok Hengki juga sempat menjadi sorotan setelah ia berhasil menangkap mantan preman Tanah Abang, Hercules. Pada tahun 2013 lalu, saat Hengki mengemban amanah sebagai Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat ia berhasil melumpuhkan Hercules bersama 49 anak buahnya sekaligus.
Seolah tak merasa takut, Hengki bahkan disebut sempat membentak Hercules agar tak berlagak seperti jagoan.
"Kamu tidak usah jadi jagoan! Saya tangkap kamu! Kamu ikut kami ke Polres," kata Hengki pada Hercules tahun 2013 silam.
Sebelum menjabat sebagai Kapolres Jakarta Pusat, Kombes Hengki sempat menduduki jabatan sebagai Kapolres Metro Jakarta Barat. Selama menjabat, Hengki pun banyak menorehkan prestasi.
Mulai dari mengatasi premanisme hingga membongkar jaringan narkoba internasional bersama penegak hukum narkoba dari Negeri Paman Sam, yaitu Drug Enforcement Administration (DEA). Bisa dibilang, Hengki merupakan polisi yang berpengalaman dalam satuan reserse.