Pria Tak Percaya Corona, Ingin Pegang Orang Sakit dan Meninggal karena Covid-19
Pria mengaku tak percaya Covid-19, ingin eksperimen pegang pasien terinfeksi dan jenazah yang meninggal karena virus.
Sebuah video merekam pernyataan seorang pria yang mengaku tak percaya akan adanya virus corona Covid-19. Video tersebut pertama kali diunggah oleh akun Facebook Asep Tubless dan kemudian banyak dibagikan ulang di Instagram.
Selain menyebut tak percaya akan adanya virus, pria tersebut bahkan mengaku siap melakukan eksperimen untuk berkontak langsung dengan orang terinfeksi Covid-19 dan juga jenazah yang meninggal akibat Covid-19. Berikut informasi selengkapnya:
-
Kenapa video tersebut viral? Video yang diunggahnya ini pun viral dan menuai perhatian warganet."YaAllah Kau bangunkan aku tengah malam, aku kira aku mimpi saat ku lihat suamiku sedang sujud," tulisnya di awal video yang diunggahnya.
-
Apa yang terjadi di video yang viral? Video berdurasi 20 detik tersebut memperlihatkan seseorang yang diklaim sebagai Gibran yang sedang menggendong bayi sambil mengumandangkan takbir.
-
Kenapa video ini menjadi viral? Video ini viral dan sukses bikin warganet ikut sedih.
-
Apa yang terjadi dalam video viral tersebut? Video yang menampilkan seorang sopir truk video call dengan keluarga dan menyatakan tak memperbolehkan anaknya jadi polisi viral di media sosial. Video itu diambil di depan kantor Polsek Tebo Tengah, Kabupaten Tebo, Jambi.
-
Siapa yang marah di video viral? Viral Istri Ngamuk Lihat Suaminya Naik ke Panggung Mau Nyanyi Sama Biduan, Dipukul lalu Didorong Suruh Turun Tidak semua orang suka melihat pasangannya tampil di panggung bernyanyi bareng penyanyi. Ada sebagian langsung emosi hingga melabrak ke panggung. Seperti seorang istri yang baru-baru ini viral di media sosial. Dia murka melihat suaminya naik ke panggung dangdut.
Pria Ngaku Tak Percaya Virus Corona
Instagram/@jayalah.negriku ©2021 Merdeka.com
Melansir dari unggahan di akun Instagram @jayalah.negeriku, seorang pria nampak membuat sebuah video pernyataan yang mengatakan bahwa ia tidak percaya dengan adanya virus Corona Covid-19 yang saat ini tengah melanda Indonesia.
"Saya punya penilaian terhadap Covid. Enggak ada yang namanya covid," kata pria tersebut.
Bilang Ingin Kontak Langsung dengan Orang Terinfeksi
Tak hanya mengaku tak percaya akan adanya virus, pria tersebut juga mengatakan siap melakukan eksperimen untuk berkontak langsung dengan penderita virus Covid-19 ataupun jenazah yang meninggal akibat Covid-19.
Instagram/@jayalah.negriku ©2021 Merdeka.com
"Sekalipun ada Covid, bahkan ada orang yang meninggal karena Covid, atau ada orang yang kena Covid saya mau eksperimen. Saya akan pegang orang tersebut, saya pegang mayat itu. Kalau dua hari saya meninggal, berarti benar Covid itu ada," tuturnya.
"Maaf saya tidak ada niat untuk memprovokasi. Ini adalah bentuk pernyataan hati saya. Saya siap eksperimen saya pegang orang yang meninggal karena covid dan akan saya pegang orang yang tertular karena Covid. Apabila saya meninggal berarti benar Covid itu ada, kalau enggak berarti teman-teman yang melihat video ini tahu sendiri," tambahnya.
Komentar Netizen
Setelah video tersebut viral di media sosial, pernyataan pria itu pun lantas ramai jadi perbincangan dan menuai pro kontra dari warganet.
"Ya udah jadiin relawan d wisma atlet aja ...lagi butuh banyak relawan tuh...saya sekeluarga kena , isoman karena wisma atlet penuh ... rasanya badan pada ngilu , tenggorokan sakit, mata pegel...ya Allah gemes sm orang model gitu," tulis akun @rosalina1200
"harus di dukung sih ini...sebagai pembuktian..... semoga bterbukti..dan kita bisa belajar dari bukti yg ada," kata @timkub141.
"Ntr klo udh kena jgn mnta berobat gratisan ke pemerintah y...malu sm urat leher tuuhh...," komentar akun @carwiti_ordinary
"Soooomboooong takabur tuch org klu udh positif baruuu nafas udh senin kamis yaaaauhoooo baru tau rasa keluarga ikutan repot dan sedih pastinya istigfar yg banyak," kata @ita.rissakusnadi
Berikut videonya, dilansir dari Instagram @jayalah.negerikut, Minggu (20/6/2021):
Lihat postingan ini di Instagram