Setelah Erick Tohir WA Hotman Paris, Begini Nasib Pramugari Garuda yang Di-grounded
Hotman Paris membagikan informasi terbaru soal nasib pramugari Garuda Indonesia yang di-grounded usai ditindak lanjuti Menteri BUMN, Erick Thohir.
Buntut panjang kasus penyelundupan yang dilakukan mantan Dirut Garuda Indonesia, Ari Askhara belum usai. Pengacara kondang, Hotman Paris mengungkapkan aduan pramugari Garuda yang di-grounded (dilarang terbang) lewat video pendek, Minggu (22/12).
Dalam video tersebut, Hotman menyebut alasan grounded yang diberikan ke pramugari tidak jelas. Video pendek tersebut langsung ia tujukan ke Menteri BUMN, Erick Thohir.
-
Apa yang disoroti oleh Erick Thohir usai pertandingan? Seusai pertandingan, Erick menyoroti perayaan berlebihan yang dilakukan oleh Timnas U-16 Australia.“Kenapa mereka selebrasi berlebihan? Karena U-23 mereka kalah sama kita,” kata Erick dikutip dari ANTARA pada Selasa (2/7).
-
Apa yang diungkapkan Erick Thohir terkait performa Timnas Indonesia? "Kami lebih banyak bertahan. Serangan balik kami belum optimal. Mungkin perlu lebih banyak latihan ke depannya," ungkap Erick Thohir kepada para wartawan.
-
Apa yang dirayakan oleh Erick Thohir? Erick Thohir baru saja merayakan ulang tahun istrinya Elizabeth Tjandra.
-
Kapan Prabowo Subianto menghadiri Upacara HUT Polri? Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto hadir dalam upacara HUT Polri ke-78, Senin kemarin.
-
Siapa yang hadir di Upacara HUT ke-78 RI bersama Puteri Indonesia 2023? Selain para menteri dan beberapa artis, Putri Indonesia 2023 juga diundang menghadiri upacara HUT ke-78 RI di Istana Negara.
-
Apa yang dilakukan Erick Thohir di Stadion GBK? Ketua Umum PSSI, Erick Thohir melakukan pengecekan kondisi Stadion Gelora Bung Karno (GBK) pada hari ini, 7 September, dalam rangka mempersiapkan laga penting melawan tim nasional Australia.
Hotman yang dikenal aktif di Instagram, kembali memberikan informasi terkini soal pengaduan grounded yang dialami pramugari dan awak kabin Garuda Indonesia.
Berikut kabar terbaru kasus grounded awak kabin Garuda Indonesia yang dilaporkan Hotman Paris ke Erick Thohir.
Video Viral Hotman Paris
Kasus penyelundupan motor mewah Harley Davidson dan sepeda Brompton bagai puncak gunung es, yang akhirnya meleleh dan membuka kasus-kasus lain di bawahnya.
Instagram @hotmanparisofficial 2019 Merdeka.com
Hotman Paris yang dikenal dekat dengan pramugari, membeberkan keluhan dari para pramugari Garuda yang di-grounded hanya karena membagikan foto seorang perempuan 'before dan after' operasi plastik.
"Hanya karena pramugari tersebut mem-forward foto-foto dari cewek pramugari yang katanya dekat dengan pimpinan Garuda, yaitu foto-foto before and after oplas, ya hanya karena itu," ungkap Hotman, Minggu (22/12).
Derita Awak Kabin Garuda Indonesia
Setelah terkuaknya kasus penyelundupan tersebut, awak kabin yang tergabung dalam Ikatan Awak Kabin Garuda Indonesia (IKAGI) buka suara soal penyelewengan lain di dalam internal maskapai plat merah tersebut.
YouTube @Official iNews 2019 Merdeka.com
Tidak hanya masalah grounded saja, tak sedikit kebijakan yang dibuat Ari Askhara merugikan awak kabin. Alasan yang diberikan ketika memberi kebijakan pun dianggap tidak jelas.
"Prosedur seharusnya terbuka dan transparan, ada di PKS, ada perjanjian khusus, kalau tidak ada berarti aturan sepihak yang dibuat mereka," jelas Ketua Umum IKAGI, Zaenal Mutaqin, Senin (9/12).
Erick Thohir Tindak Lanjuti Aduan Hotman Paris
Tak berselang lama setelah video aduan Hotman Paris diunggah dan viral, Menteri BUMN Erick Thohir menghubungi Hotman lewat pesan WhatsApp (WA).
Keesokan harinya, Senin (23/12), Hotman Paris kembali mengunggah video terkait tindak lanjut Erick Thohir.
Instagram @hotmanparisofficial 2019 Merdeka.com
"Tadi malam, Menteri BUMN, sahabat gue, Erick Thohir, WA gue, minta nama pramugari Garuda yang di-grounded satu bulan, hanya gara-gara menshare foto cewe yang katanya dekat sama oknum pimpinan Garuda," ujar Hotman di video singkatnya.
Hotman Paris juga mengimbau para pramugari yang mengalami hal serupa untuk segera melaporkan ke Menteri Erick Thohir agar segera ditindak lanjuti.
Nasib Pramugari yang Di-grounded Kini
Setelah mendapat balasan dari Menteri BUMN, Erick Thohir, Hotman Paris kembali mengunggah video terbaru untuk menginformasikan kabar terkini pramugari yang di-grounded.
2019 Instagram Hotman Paris
"Barusan saya dapat WA dari banyak pramugari Garuda, katanya berkat video viral saya, pramugari Garuda yang di-grounded gara-gara share foto wanita before dan after KW-KW sesudah dioplas, akhirnya sudah diaktifkan kembali sebagai pramugari," ungkap Hotman Paris.
Di video yang diunggah Senin (23/12) tersebut, Hotman Paris tak lupa mengucapkan terima kasih kepada Erick Thohir atas tindak lanjutnya terhadap kasus penyelewengan kebijakan ini.
Hotman Ucapkan Terima Kasih ke Erick Thohir
Hotman Paris mengunggah dua video, satu video mengabarkan perkembangan aduan grounded pramugari dan ucapan terima kasih kepada Erick Thohir.
2019 Instagram Hotman Paris
"Terima kasih kepada sahabat saya, Menteri BUMN, Erick Thohir, pramugari Garuda yang di-grounded karena men-share foto cewek-cewek yang dekat dengan bos, telah dicabut grounded-nya," ucap Hotman dengan gaya khasnya.
Hotman Paris juga berharap, agar kasus seperti ini tidak terjadi lagi, karena merugikan banyak pihak.
Usulan Hotman Terkait Kilang Minyak
Selain memberikan informasi terbaru soal grounded pramugari yang tidak transparan, Hotman juga memberikan usulan penting kepada Erick Thohir terkait kilang minyak.
2019 Instagram Hotman Paris
"Satu lagi pak Menteri, sampai hari ini, kita belum mempunyai pabrik atau kilang minyak yang bisa mengolah minyak mentah menjadi minyak jadi. Sampai sekarang, kita menggali minyak mentah, kita kirim ke luar negeri, dan akhirnya apa? terlalu banyak siluman-siluman, komisi-komisi per barel, kebocoran di mana-mana," usul Hotman Paris.