Sukses dalam Dunia Karier, Deretan Artis Ini Masih Suka Kerokan Jika Tak Enak Badan
Meski kerokan selama ini kerap dikenal di kalangan bawah sebagai terapi tradisional, namun beberapa artis ternyata juga masih menerapkannya sebagai penangkal tidak enak badan. Beberapa artis bahkan tak malu memerkannya di media sosial.
Sukses menjalani kariernya sebagai seorang publik figur serta mendapatkan kekayaan yang berlimpah, ternyata tak membuat beberapa artis Indonesia terlepas dari kebiasaan saat mengalami tidak enak badan. Ya, kerokan menjadi pilihan beberapa artis di Indonesia.
Meski kerokan selama ini kerap dikenal di kalangan bawah sebagai terapi tradisional, namun beberapa artis ternyata juga masih menerapkannya sebagai penangkal tidak enak badan. Beberapa artis bahkan tak malu memerkannya di media sosial.
-
Apa arti dari influencer? Influencer adalah istilah yang lekat dengan dunia media sosial. Bisa dikatakan, tak akan ada influencer jika tak ada media sosial. Kedua hal ini seolah tak bisa dilepaskan. Bahkan saat ini, influencer termasuk dalam kategori jenis pekerjaan modern.
-
Apa yang dialami artis-artis Indonesia saat mereka kehilangan popularitas? Setelah semua kontrak mereka berakhir, mereka mungkin mengalami masa surut. Ini menyebabkan banyak artis mulai dilupakan karena jarang muncul di publik, bahkan ada yang terpaksa menghadapi kehidupan sulit, misalnya tidur di pinggir rel kereta.
-
Bagaimana artis-artis ini tetap terhubung dengan penggemar di Indonesia? Meski menetap di luar Indonesia, mereka tetap berhubungan dengan penggemar melalui media sosial dan sesekali kembali ke Indonesia untuk pekerjaan atau mengunjungi keluarga.
-
Siapa artis Indonesia yang kini tinggal di Belanda? Gracia Indri, seorang artis, kini tinggal di Belanda bersama suaminya.
-
Siapa yang diakui sebagai trendsetter dalam dunia fashion di Indonesia? Naura Ayu, diakui sebagai pelopor tren dan inovator gaya dalam dunia fashion di Indonesia.
-
Siapa saja artis Indonesia yang punya pacar lebih muda? Berikut beberapa artis wanita Tanah Air yang memiliki pacar lebih muda atau yang sering disebut dengan istilah "berondong": 1. Cinta Laura dan Arya Vasco Cinta Laura menjalin hubungan dengan aktor Arya Vasco, dengan perbedaan usia 5 tahun di antara keduanya. 2. Luna Maya dan Maxime Bouttier Kisah asmara Luna Maya dan Maxime Bouttier, yang memiliki perbedaan usia 10 tahun, sering menjadi sorotan publik. 3. Shenina Cinnamon dan Angga Yunanda Meski memiliki perbedaan usia 2 tahun, Shenina Cinnamon dan Angga Yunanda kerap tampil mesra di berbagai kesempatan. 4. Agnez Mo dan Adam Rosyadi Agnez Mo telah lama menjalin hubungan asmara dengan Adam Rosyadi, yang memiliki perbedaan usia 13 tahun. 5. Taskya Namya dan Ari Irham Hubungan asmara Taskya Namya dan Ari Irham sempat menjadi sorotan karena perbedaan usia keduanya, yaitu 7 tahun. 6. Dinda Kirana dan Naufal Samudra Gaya pacaran Dinda Kirana dan Naufal Samudra sering mencuri perhatian netizen di media sosial. 7. Irma Darmawangsa dan Irfan Sebastian Meskipun terpaut usia 12 tahun, hubungan asmara Irma Darmawangsa dan Irfan Sebastian tetap terjalin dengan kuat. 8. Anisa Bahar Terbaru, Anisa Bahar juga diketahui menjalin hubungan dengan pria yang lebih muda darinya. Hubungan asmara Anisa Bahar dan kekasihnya ini bermula dari hubungan anak asuh hingga menjadi kekasih, bahkan mereka telah berlibur bersama di Thailand.
Lalu siapa saja artis yang masih suka kerokan jika tak enak badan? Berikut ulasannya.
Deddy Corbuzier
Artis pertama yang masih suka kerokan ketika tidak enak badan adalah Deddy Corbuzier. Meski memiliki tubuh yang amat kekar dan gagah, ternyata Deddy tak bisa lepas dari tradisi pengobatan tradisional yang satu ini.
Fimela ©2021 Merdeka.com
Hal tersebut terlihat dari salah satu potretnya yang beredar di media sosial dengan memamerkan punggung dengan penuh garis kemerahan. Garis kemerahan tersebut tak lain adalah bekas dari kerokan.
Ayu Ting Ting
Selanjutnya adalah Ayu Ting Ting yang juga masih kerokan ketika mendapati kondisi tidak enak badan. Di tengah popularitas yang kini didapatkan oleh pedangdut Tanah Air satu ini, tak membuat dirinya lupa akan pengobatan tradisional peninggalan nenek moyang.
Instagram/@ayutingting92 ©2021 Merdeka.com
Hal tersebut dilakukan sebagai sarana alternatif ketika dirinya sedang masuk angin. Ayu Ting Ting bahkan tak segan memamerkan lehernya dengan bekas kerokan di akun Instagram pribadinya @ayutingting92.
Jessica Iskandar
Jessica Iskandar merupakan salah satu artis yang ternyata juga menerapkan alternatif kerokan ketika sedang masuk angin atau tidak enak badan. Mantan kekasih Richard Kyle tersebut melakukan kerokan di bagian leher.
Instagram/@inijedar ©2021 Merdeka.com
Ibu dari El Barack tersebut bahkan tak malu membagikan aktivitas kerokan tersebut dalam laman Instagram pribadinya @inijedar.
Raffi Ahmad
Artis kondang berikutnya adalah Raffi Ahmad. Dilansir dari Fimela, di tengah kesibukan yang dimilikinya sebagai seorang publik figur ternyata Raffi memiliki kebiasaan kerokan sebanyak satu minggu sekali.
Instagram/@raffinagita1717 ©2021 Merdeka.com
Ayah dari Rafathar tersebut tak pernah segan menunjukkan bagian punggungnya yang sudah dikerok serta memperlihatkannya kepada sang buah hati Rafathar.
Zaskia Gotik
Pedangdut Zaskia Gotik merupakan salah satu artis yang juga kerap melakukan kerokan ketika masuk angin. Pelantun lagu Bang Jono tersebut, pada satu waktu sempat memamerkan bagian lehernya.
fimela ©2021 Merdeka.com
Terlihat leher pemiliki goyang itik satu ini dalam kondisi kemerahan lantaran usai melakukan kerokan.