Viral Cowok Bawa Pacar ke Tanah Suci Mekkah Jadi Sorotan, Diduga Masih SMA
Ramai disorot, siswa sekolah bawa pacar ke tanah suci. Simak informasi berikut.
Ramai disorot, siswa sekolah bawa pacar ke tanah suci Mekkah. Simak informasi berikut.
Viral Cowok Bawa Pacar ke Tanah Suci Mekkah Jadi Sorotan, Diduga Masih SMA
Menunaikan ibadah haji maupun umrah ke Tanah Suci Mekkah merupakan dambaan bagi seluruh umat Muslim.
- Viral Masjid di Maros Undi Hadiah Umrah Gratis Setiap Selesai Tarawih untuk Jemaahnya, Curi Perhatian
- Viral Mantan Petinggi Salah Satu Maskapai Pilih Dakwah On The Road Sambil Jualan, Begini Kisahnya
- Viral Momen Akad Nikah di Tanah Suci, Sikap Malu-malu Kedua Mempelai Curi Perhatian
- Viral Ibu-Ibu di Makassar Beri Hadiah Umrah ke Kakek Tukang Parkir yang Rajin Salat, Langsung Sujud Syukur Nangis Haru
Tak sedikit yang rela menabung bertahun-tahun demi bisa melakukan ibadah umrah maupun ibadah haji.
Namun berbeda dengan seorang siswa yang belakangan viral di media sosial beberapa waktu ini.
Dalam video yang beredar, siswa tersebut justru dengan mudah terbang ke Tanah Suci Mekkah di usia mudanya bersama sang pujaan hati.
Sontak saja banyak warganet yang menyoroti unggahan siswa tersebut. Seperti apa ulasan lengkapnya?
Dilansir dari akun Instagram @terang_media, Selasa (21/5) simak informasi berikut ini.
Video itu diketahui pertama diunggah oleh akun TikTok @bintanggfairuz hingga viral di media sosial.
Pemilik akun pun mengunggah beberapa foto saat ia bersama sang kekasih bisa sampai beribadah bersama ke Mekkah.
"Pria itu dilihat dari wibawanya!!!"Wii bawa pacarnya ke tanah suci" contohnya," tulis unggahan.
Dalam video itu tampak ia bersama sang kekasih berfoto di depan Ka'bah dengan pose menghadap kamera.
Kala itu, sang siswa memakai pakaian ihram bernuansa putih dan sang kekasih memakai pakaian bernuansa hitam.
Selain itu dalam video juga terdapat foto tiket yang tertulis nama keduanya.
Status keduanya pun diduga baru sebatas berpacaran.
Terlebih dalam foto lain, siswa tersebut berfoto dengan sang kekasih masih menggunakan seragam SMA di sebuah restoran.
Meski berbeda lokasi, kedekatan mereka cukup membuat warganet menyimpulkan hubungan istimewa dari mereka.
Aksi keduanya ke tanah suci Mekkah bersama pun mendapat banyak sorotan dari warganet via kolom komentar.
Tak sedikit yang melemparkan komentar yang mengarah pada pro dan kontra terhadap aksi sejoli tersebut.
"Bukannya perempuan enggak boleh perjalanan jauh kecuali didampingi sama mahram nya?," tulis akun @dicky_nugr0h0.
"Tak ada ketaatan di dalam kemaksiatan," komentar akun @syukurkhisbulloh.
"Lagi capek capeknya nyari duit ngeliat anak SMK sudah ke tanah suci gurih anak muda lanjutkan anak muda," tulis akun @Krnwndim_.
"Ambil kebaikannya aja guys, semoga yang komen jukid dibersihkan hatinya 🙌," tulis akun @egisumeri.
"Ngakunya pasti bukan pacaran tapi komitmen 🤣🤣🤣," tulis akun @obii.hasashi.