Viral Usai Dibawa Gibran, Berapa Sih Harga Tumbler Mixue yang Asli?
Harga botol minuman atau tumbler Mixue yang dipakai Gibran Rakabuming
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka kembali ramai menjadi sorotan di media sosial. Kali ini, ia jadi perbincangan usai terlihat datang ke kantor Balai Kota dengan mengenakan kalung botol alias tumbler dari gerai es krim, Mixue.
Saat baru tiba, penampilan lucu Gibran langsung menarik perhatian awak media yang hadir. Foto-Foto Gibran pun kemudian ramai beredar di medsos dan mendapat beragam komentar dari netizen.
-
Apa yang sebenarnya terjadi dengan Gibran Rakabuming Raka? Penelusuran Setelah dilakukan penelusuran, klaim Gibran Rakabuming Raka ditangkap polisi karena narkoba adalah tidak benar alias hoaks.
-
Apa tujuan dari gagasan hilirisasi yang digaungkan oleh Gibran Rakabuming Raka? Program tersebut bertujuan untuk memperluas hilirisasi yang dilakukan pemerintah, terutama dengan mempertimbangkan cadangan nikel dan timah serta potensi besar energi baru dan terbarukan di Indonesia.
-
Siapa yang menggugat Gibran? Almas Tsaqibbirru, penggugat syarat usia capres-cawapres yang dikabulkan Mahkamah Konstitusi (MK), kini menggugat Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka dalam perkara wanprestasi ke Pengadilan Negeri Surakarta, Jawa Tengah.
-
Kapan Gibran lahir? Gibran Rakabuming Raka lahir 1 Oktober 1987.
-
Siapa yang didampingi Gibran Rakabuming Raka saat mengunjungi warga Solo? Pada kunjungannya di Kampung Mutihan, Kelurahan Sondakan, Kecamatan Laweyan, Solo, Jawa Tengah, Gibran datang bersama Respati Ardi-Astrid Widayani.
-
Siapa yang mendampingi Gibran saat deklarasi Prabowo-Gibran? Kehadirkan Selvi Ananda, istri dari Gibran saat deklarasi Prabowo-Gibran sebagai Capres dan Cawapres di Gedung Indonesia Arena Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta Rabu, (25/10/23) menyita perhatian.
Usai fotonya viral, tak sedikit warganet yang langsung dibuat penasaran dengan harga tumbler Mixue yang dikenakan Gibran. Lalu, mengapa kedai es krim asal China itu sendiri sekarang juga bisa begitu terkenal? Simak ulasan selengkapnya:
Gibran Bawa Tumbler Mixue
Kehadiran Gibran di kantor Balai Kota pada Rabu (4/1) kemarin, mendadak ramai jadi perbincangan. Sekitar pukul 10.39 WIB, Gibran tampak turun dari mobil dinasnya di depan Balai Kota.
Dia mengenakan kemeja hitam kasual dan celana panjang. Yang menarik, ia tampak mengalungkan tumbler berbentuk manusia salju dari gerai es krim Mixue di lehernya.
Penampilan orang nomor satu di Solo itupun membuat puluhan awak media terkejut dan langsung mengabadikan momen langka itu.
Saat ditanya, Gibran mengaku enggan membahasnya. Ia mengatakan jika dirinya membawa tumbler tersebut untuk tempat minum bagi dirinya.
"Wis rasah dibahas (sudah, nggak usah dibahas). Tak nggo ngombe to ya (saya buat untuk tempat minum)," kata Gibran.
Kedai Es Krim Mixue Viral
Sebelum heboh tumbler Mixue dipakai oleh Gibran, kedai es krim asal China ini memang tengah ramai menjadi perbincangan di media sosial. Hal ini berkaitan dengan pembukaan cabang gerai Mixue yang belakangan menjamur hampir di seluruh Indonesia.
Pembukaan gerai es krim Mixue yang masif ini pun kemudian ramai dijadikan sebagai lelucon netizen. Perusahaan es krim Mixue sendiri berasal dari Tiongkok, yang didirikan sejak bulan Juni 1997.
Kemudian, perusahaan es krim ini mulai melebarkan sayapnya ke berbagai negara, dengan membuka gerai di Vietnam. Popularitasnya terus meningkat, hingga di tahun 2020 hadir gerai Mixue di Indonesia.
Tak butuh waktu lama, gerai Mixue pun terus berkembang di Indonesia dan kini kita bisa dengan mudah menemukannya di berbagai daerah.
Harga Tumbler Mixue
©2023 Merdeka.com/Arie Sunaryo
Sama seperti kedai franchise berbagai brand pada umumnya, Mixue juga mengeluarkan merchandise berupa botol atau tumbler yang bisa didapatkan di store resminya.
Tumbler dari gerai es krim Mixue itupun kini semakin jadi sorotan usai dibawa oleh Gibran saat datang ke Balai Kota untuk berdinas.
Tumbler ini bisa didapatkan di outlet resmi kedai Mixue. Bagi yang penasaran, berikut kisaran daftar harga tumbler Mixue seperti yang dipakai oleh Wali Kota Solo:
- Water Bottle Snow King: 28K
- Snow King Lemon Sundae Cup Blue: 80K
- Snow King Lemon Straw Cup: 88K
- Snow King Peach Sundae Cup Pink: 80K
- Snow King Fruit Stirring Cup Orange: 80K
- Snow King Fruit Stirring Cup Peach: 80K
- Snow King Fruit Stirring Cup Strawberry: 80K
- Snow King Fruit Stirring Cup Ice: 80K
Fakta Tentang Kedai Mixue
Seperti yang sudah disebutkan di atas, jika kedai Mixue ini dibuka pada tahun 1997 oleh seorang pemuda bernama Zhang Hong Chao. Dilansir dari Food Talks, disebutkan jika Zhang yang masih berkuliah mulanya memulai bisnisnya dengan berjualan es serut di sebuah toko.
Ia kemudian mendapatkan modal dari neneknya sekitar 4.000 Yuan atau setara dengan Rp8 juta untuk mengembangkan bisnis kecil-kecilannya itu sembari menyelesaikan studinya. Modal itu kemudian dipakai oleh Zhang untuk mendirikan kedai es serut.
Dengan modal yang sedikit, Zhang membuka kedai sederhananya dan menjual es serut, es krim, serta smoothies. Ia kemudian mulai menawarkan menu lain berupa teh susu dan membuat bisnisnya terus berkembang.
Setelah mengalami pasang surut, Mixue kemudian menemukan pasar yang tepat sekitar tahun 2006. Lambat laun, bisnis kulinernya berkembang pesat hingga memiliki banyak cabang di Asia, termasuk di Indonesia. Gerai pertama di Indonesia berdiri pada 2020 di kawasan Ciwalk, Bandung.
Kedai Mixue ini sempat juga jadi sorotan usai disebut belum memiliki sertifikasi halal dari MUI. Ini pun sempat jadi perdebatan mengingat mayoritas masyarakat Indonesia beragama Islam.
Hal tersebut telah diakui sendiri oleh pihak Mixue Indonesia. Namun, meskipun begitu pihaknya mengatakan bukan berarti tidak halal. Mengenai sertifikasi halal sudah diurus sejak awal tahun 2021 hingga sekarang belum selesai.