Viral Video Driver Ojek Online, Terjang Banjir Setinggi Leher Untuk Antar Pesanan
Viral video driver ojol menerjang banjir untuk antarkan pesanan ke customer.
Sejak beberapa hari yang lalu, beberapa wilayah di Tanah Air termasuk DKI Jakarta, dilanda bencana banjir. Sejumlah titik di ibu kota, dilaporkan terendam banjir dengan ketinggian air yang beragam.
Di tengah bencana ini, sebuah video yang merekam momen saat seorang driver ojek online menerjang banjir untuk mengantarkan pesanan viral di media sosial.
-
Di mana banjir terjadi di Jakarta? Data itu dihimpun hingga Jumat 15 Maret 2024 pada pukul 04:00 WIB. "Kenaikan status Bendung Katulampa dan Pos Pantau Depok menjadi Siaga 3 (Waspada) dari sore hingga malam hari serta menyebabkan genangan di wilayah DKI Jakarta," kata Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta, Isnawa Adji dalam keterangan tertulis, Jumat (15/3).
-
Siapa yang menangani banjir di Jakarta? Dia menjelaskan, BPBD DKI Jakarta mengerahkan personel untuk memonitor kondisi genangan di setiap wilayah dan mengkoordinasikan unsur Dinas SDA, Dinas Bina Marga, Dinas Gulkarmat untuk melakukan penyedotan genangan dan memastikan tali-tali air berfungsi dengan baik bersama dengan para lurah dan camat setempat. "Genangan ditargetkan untuk surut dalam waktu cepat," ujar dia.
-
Siapa saja yang terdampak oleh banjir? Dampak banjir sangat luas dan kompleks, melibatkan aspek kesehatan, ekonomi, dan lingkungan. Banjir sering kali menyebabkan penyakit yang disebarkan melalui air, seperti kolera dan leptospirosis, yang dapat menyebar dengan cepat di antara populasi yang terdampak. Dari sisi ekonomi, banjir dapat menghancurkan tanaman pangan, merusak infrastruktur, dan menghentikan aktivitas bisnis, mengakibatkan kerugian finansial yang signifikan.
-
Di mana banjir di Cirebon timur terjadi? Banjir di wilayah Cirebon timur ini kemudian viral di media sosial pada Rabu (6/3). Dalam video yang beredar terlihat sejumlah karyawan kesulitan mengevakuasi kendaraan roda dua miliknya yang terparkir di area pabrik.
-
Kapan banjir pertama kali terjadi di Jakarta? Pada masa VOC sendiri telah dilakukan berbagai cara untuk menanggulangi banjir di Batavia (kini Jakarta). Gubernur Jenderal silih berganti mencoba berbagai upaya.
-
Di mana banjir bandang ini terjadi? Gubernur Sumatera Barat (Sumbar) Mahyeldi meminta bantuan dana Rp1,5 triliun untuk penanganan bencana alam banjir bandang di daerahnya.
Melansir dari unggahan di akun TikTok @unadembler, memperlihatkan aksi seorang driver ojol yang rela menerjang arus banjir dengan volume air setinggi leher orang dewasa. Berikut videonya:
Perjuangan Driver Ojek Online di Tengah Banjir
Melansir dari unggahan video di akun @unadembler, membagikan potret seorang driver ojek online rela menerjang banjir demi mengantarkan pesanan kepada konsumen. Dalam video, terlihat jika volume ketinggian banjir hampir mencapai leher orang dewasa. Akan tetapi, hal itu tidak menyurutkan perjuangan sopir ojek online untuk mengantarkan pesanan pelanggan.
TikTok/@unadembler ©2021 Merdeka.com
Dengan bersusah payah, ia melangkah perlahan di tengah banjir, sambil membawa pesanan di tangan kanan dan ponselnya di tangan kiri. Ia pun berusaha melindungi pesanan milik customernya dengan menjaga tangannya tetap di atas tanpa terkena air.
Komentar Netizen
Setelah video itu viral, banyak warganet merasa salut dengan perjuangan driver ojek online tersebut. Namun, beberapa di antaranya justru menyayangkan sikap konsumen yang seolah memaksa driver ojol itu untuk menerjang banjir mengantarkan pesanan.
Unggahan itupun kemudian menuai beragam pro dan kontra di kalangan warganet.
"Sumpah jahat banget. Semangat mas mas ojek online dimanapun," tulis akun tersebut.
"Mungkin aja yang order benar-benar butuh makan. Untuk abang ojolnya ya namanya kerja apapun dihadapi yang penting halal. Positif aja yang order juga ngasih tips lebih pasti," kata @adelezl
"Manusia kelas menengan emang ignoransinya ga kebendung ya, bisa2nya order grabfood di konisi kaya gini," tulis keterangan dalam video.
"Kondisi pandemi dan banjir, bisa jadi bapak drivernya juga emang bener-bener butuh orderan. Enggak bisa nyalain customer semata-mata juga. Bisa jadi itu rezeki buat bapak drivernya sama keluarga yang kita enggak tau," kata @fita-liana.
Video
Berikut video potret driver ojek online terjang banjir antar pesanan, dilansir dari Instagram @ndorobeii (22/2/2021):
Lihat postingan ini di Instagram