10 Kabupaten ini segera terima dana desa & terapkan program padat karya ala Jokowi
Menteri Perencanaan dan Pembangunan Nasional, Bambang Brodjonegoro mengatakan, pemerintah akan memulai penyaluran cash for work di 10 kabupaten dengan 100 desa pilihan. Pemilihan kabupaten tersebut didasarkan pada tingkat kemiskinan dan stunting (bayi gizi buruk) tinggi.
Presiden Joko Widodo memastikan dana desa tahun 2018 sebesar Rp 60 triliun segera dicairkan secara bertahap. Di bulan Januari ini, pemerintah akan menggelontorkan dana sebesar 20 persen dari total dana desa atau sekitar Rp 12 triliun.
Bersamaan dengan pencairan dana tersebut, Jokowi meminta program-program padat karya cash (cash for work) segera dilaksanakan. Terutama program cash for work dibidang infrastruktur dan perikanan.
-
Kapan Desa Panggungharjo dibentuk? Desa Panggungharjo dibentuk berdasarkan maklumat monarki Yogyakarta tahun 1946 yang mengatur tentang tata kalurahan saat itu.
-
Kapan Devano Danendra dan Azizah Salsha mulai berteman? Devano Danendra dan Azizah Salsha telah menjalin persahabatan yang cukup lama.
-
Apa yang diharapkan dari Dana Desa di Purwakarta? “Alhamdulillah, dana desa sangat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Purwakarta, khususnya yang berada di desa. Ini terlihat dari jumlah Desa Mandiri di Purwakarta yang meningkat menjadi 60 desa, dari yang sebelumnya 25 desa. Capaian ini merupakan lompatan yang luar biasa bagi Purwakarta,” ucap Anne.
-
Kapan Dana Desa mulai diterapkan di Indonesia? “Apalagi ternyata selama sewindu pelaksanaan UU Desa, total Dana Desa yang telah dikucurkan negara sudah menyentuh Rp539 triliun. Sungguh angka yang sangat fantastis. Yang apabila tidak dikelola secara akuntabel dan hati-hati, tentu akan sia-sia,” ungkap Puteri dalam Sosialisasi Akuntabilitas Pengelolaan Dana Desa di Gedung Sawala Yudistira, Komplek Pemerintah Daerah Kabupaten Purwakarta, belum lama ini.
-
Siapa Dewi Rengganis? Legenda Dewi Rengganis penjaga Gunung Argopuro Diceritakan bahwa Dewi Rengganis, putri dari Kerajaan Majapahit, diasingkan ke puncak gunung bersama enam dayangnya.
-
Kapan Dewan Banteng resmi dibentuk? Sebanyak 612 anggota aktif dan pensiunan menyetujui pembentukan Dewan Banteng ini yang dipimpin oleh Letkol Ahmad Husein. Dewan Banteng resmi terbentuk pada tanggal 25 November 1956.
Menteri Perencanaan dan Pembangunan Nasional, Bambang Brodjonegoro mengatakan, pemerintah akan memulai penyaluran cash for work di 10 kabupaten dengan 100 desa pilihan. Pemilihan kabupaten tersebut didasarkan pada tingkat kemiskinan dan stunting (bayi gizi buruk) tinggi.
"Kita mulai di 10 kabupaten dengan 100 desa. Awalnya kecil tapi dengan daerah yang punya stunting tinggi," ujar Menteri Bambang saat ditemui di Kantornya, Jakarta, Selasa (9/1).
Adapun 10 kabupaten cash for work tersebut antara lain Lampung Tengah, Rokan Hulu, Cianjur, Brebes dan Pemalang. Selain itu, daerah timur ditujukan kepada kabupaten Lombok Tengah, Ketapang, Gorontalo dan Maluku Tengah. Sementara untuk Provinsi Papua, dialokasikan ke Kabupaten Wanijaya.
Menteri Bambang mengatakan, penyaluran cash for work tersebut untuk membangun kemandirian masyarakat dalam memanfaatkan dana desa. Selain itu, penyerapan tenaga kerja juga akan semakin besar sebab dana desa akan digunakan untuk membangun infrastruktur di desa.
"Intinya kita berupaya bangun kemandirian, indikasi keberhasilan proyek tepat waktu, sesuai klasifikasi dan paling penting kurangi kemiskinan dan pengangguran. Tidak hanya melibatkan dana desa, tapi juga proyek APBN yang lokasinya ada di desa dan maupun proyek daerah melalui APBN," tandasnya.
Baca juga:
Mendes PDTT ingatkan Bupati Sijunjung dalam penggunaan Dana Desa 2018
Jokowi pastikan dana program padat karya Rp 12 triliun cair di Januari 2018
Di Kabupaten Alor, Mendes PDTT kembali tegaskan dana desa 2018 wajib swakelola
Padat Karya Cash bikin penyaluran BLT jadi lebih bermanfaat
Pemkot Bekasi belum bayar insentif pengurus RT & RW tiga bulan