Bahana Prediksi Nilai Rupiah Tahun ini Kisaran 14.000-14.800 per USD
Bahana TCW Investment Management (BTIM) memprediksi nilai tukar Rupiah terhadap Dolar Amerika Serikat (USD) akan terjaga di tahun ini. Kendati menghadapi tahun politik, pihaknya memperkirakan mata uang Rupiah akan membaik di 2019. Kisaran ini diyakini lebih baik dari asumsi di APBN.
Bahana TCW Investment Management (BTIM) memprediksi nilai tukar Rupiah terhadap Dolar Amerika Serikat (USD) akan terjaga di tahun ini. Kendati menghadapi tahun politik, pihaknya memperkirakan mata uang Rupiah akan membaik di 2019.
Direktur Strategi Investasi dan Kepala Makroekonomi BTIM, Budi Hikmat, mengungkapkan Rupiah akan berada pada rentang Rp 14.000 - Rp 14.800 pada tahun ini. Kisaran ini diyakini lebih baik dari asumsi Rupiah pada Anggaran Pendapatan Belanja dan Negara (APBN) 2019 yaitu Rp 15.000 per USD.
-
Apa yang dimaksud dengan nilai tukar Dolar Singapura dan Rupiah? Nilai tukar antara Dolar Singapura dan Rupiah mencerminkan perbandingan nilai antara mata uang Singapura (SGD) dan mata uang Indonesia (IDR).
-
Bagaimana Said Abdullah menggambarkan tren nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat? Said mencontohkan saat ini nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (USD) terus melemah dalam kurun waktu dua tahun terakhir. Pada tahun 2022 nilai tukar USD terhadap rupiah adalah Rp 14 ribu. Kemudian pada 2023 menyentuh angka Rp 15 ribu. dan semester pertama 2024 ini, dolar sudah berada di angka Rp 16.400.
-
Kapan Ayat Seribu Dinar turun? Ayat seribu dinar adalah sebutan untuk dua ayat dalam Surat At Thalaq, yaitu ayat 2 bagian akhir dan ayat 3 seluruhnya.
-
Kapan nilai tukar Dolar Singapura terhadap Rupiah mengalami penurunan signifikan? Kemudian, terjadi penurunan hingga mencapai titik terendah sekitar 11.700 IDR per 1 SGD, sebelum kembali menguat ke 11.762,02 IDR per 1 SGD pada 25 September 2024.
-
Bagaimana nilai IDR ditentukan? Perubahan nilai IDR dapat dipengaruhi oleh faktor ekonomi dan politik, seperti inflasi, tingkat pertumbuhan ekonomi, stabilitas politik, dan faktor-faktor global seperti kondisi pasar internasional.
-
Bagaimana redenominasi rupiah dilakukan di Indonesia? Nantinya, penyederhanaan rupiah dilakukan dengan mengurangi tiga angka nol di belakang, contohnya Rp 1.000 menjadi Rp 1.
"Rupiah bakal lebih baik ya dari asumsi APBN kita. Asumsi kami bakal nilai tukar Rupiah akan di rentang Rp 14.000 sampai dengan Rp 14.800. Jadi Rupiah relatif stabil," ujarnya di Jakarta, Selasa (29/1).
Dia menambahkan guna memperkuat nilai Rupiah, pada tahun ini, pemerintah perlu memperkuat industri manufaktur dalam negeri. Pemerintah juga perlu memacu perbaikan struktur perdagangan internasional untuk mendorong ekspor produk manufaktur dan barang jadi.
Sementara itu, Presiden Direktur Bahana TCW Investment Management Edward Lubis menjelaskan kondisi pasar finansial Indonesia tahun ini masih harus menghadapi beberapa tantangan. Itu didorong sentimen global yang meragukan pertumbuhan ekonomi AS tahun ini.
"Pasar finansial Indonesia memang jauh lebih baik dibandingkan tahun lalu. Namun, ada persepsi investor yang masih enggan untuk menempatkan investasi di pasar saham dan obligasi karena menunggu perkembangan pasar. Perlu waktu untuk membangun optimisme investor kembali. Sehingga Bahana memproyeksikan pertumbuhan yang konservatif pada tahun ini," ujarnya.
Sebelumnya, Rupiah tercatat berhasil mempertahankan stabilitasnya dan menjadi mata uang terbaik kedua di dunia dalam segi performa. Ini berdasarkan data terkini performa terbaik di dunia versi Bloomberg. Mata uang dari Asia Tenggara berhasil meroket lebih dari 5 persen dan menjadi yang terkuat di dunia dalam setengah tahun terakhir.
Mata uang Rupiah berada di peringkat kedua dengan pertumbuhan hampir 2 persen. Peringkat pertama dipegang Baht dengan pertumbuhan melewati 5 persen.
Reporter: Bawono Yadika Tulus
Sumber: Liputan6
Baca juga:
Bos BI Beberkan 4 Faktor Buat Rupiah Terus Perkasa Sepanjang 2019
Rupiah Melemah Tipis ke Level Rp 14.091 per USD
2019, Indef Prediksi Pertumbuhan Ekspor Indonesia Hanya 6 Persen
Rupiah Diprediksi Menguat Tinggalkan Level Rp 14.000 per USD, Ini Pemicunya
Kebijakan Trump Akhiri Penutupan Pemerintahan Turut Sumbang Penguatan Rupiah
Rupiah Tengah Menguat, Bank Indonesia Sebut 4 Faktor ini Jadi Pendorongnya
Nilai Tukar Rupiah Menguat Tipis ke Level Rp 14.202 per USD