Begini cara Japfa dukung pembangunan berkelanjutan
Artsanti juga menjelaskan upaya JAPFA dalam mendorong perubahan tersebut dilakukan dengan pendekatan yang berkesinambungan dengan memastikan terbentuknya sistem di sekolah. Upaya tersebut menurutnya dilakukan perusahaan dengan melakukan pendampingan kepada sekolah-sekolah yang menjadi target sasaran program Japfa4Kids.
PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (Japfa) berjanji terus mendukung pembangunan berkelanjutan (sustainable development goals/SDG's) melalui implementasi program social investment yang dilakukan perusahaan. Secara spesifik, komitmen tersebut ditujukan untuk mendukung pencapaian SDG’s yang ketiga yaitu 'good health and Wellbeing'.
"Salah satu wujud komitmen kami untuk mendukung SDG's melalui salah satu program kepedulian perusahaan Japfa4Kids," ucap VP Head of Corcomm & Social Investment Japfa, Retno Artsanti pada saat penerimaan penghargaan di dalam kegiatan Responsible Business Forum Afrika digelar di Sandton City, Johannesburg, Afrika Selatan beberapa waktu lalu.
-
Bagaimana Pramono Anung berencana untuk meningkatkan kualitas infrastruktur di Jakarta? "Itulah yang kita perbaiki, jadi kita memperbaiki dari hal kecil, yang baik-baik yang sudah dilakukan oleh para gubernur. Jadi tujuan saya adalah mempersatukan peninggalan para gubernur yang baik-baik ini," ucap dia.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Bagaimana Pertamina membangun infrastruktur hijau? Langkah konkrit perseroan dalam pengembangan infrastruktur hijau, lanjut Fadjar tidak hanya dilakukan dalam Pertamina Group, tetapi juga bersama BUMN yang tergabung dalam Indonesia Battery Corporation (IBC) dalam pengembangan pabrik baterai kendaraan listrik (EV).
-
Siapa yang Pramono Anung puji terkait pembangunan jalur sepeda di Jakarta? Pramono menyanjung jalur sepeda yang dibangun pada era kepimpinan Anies Baswedan. Namun, kata dia, masih perlu disempurnakan karena belum sepenuhnya dirasakan pengguna sepeda. Terlebih, juga tak sedikit pemotor yang menggunakan jalur sepeda. "Sebenarnya bagus, tapi belum tuntas. Nah yang begitu dibenahi," ucap dia.
-
Bagaimana MRT Jakarta dibangun? Koridor 1 MRT mulai beroperasi sejak 2019. Jalurnya sepanjang 16 kilometer. 10 kilometer jalur layang dan 6 kilometer di bawah tanah.
-
Bagaimana Jakarta mendorong investor untuk menanamkan modal di proyek-proyek potensial? Pemprov DKI Jakarta mengundang para investor untuk datang menjajaki berbagai proyek potensial yang dikelola oleh badan usaha milik daerah (BUMD) serta badan layanan umum daerah (BLUD).
Kehadirannya pada forum tersebut merupakan penghargaan untuk kompetisi foto program pencapaian SDG’s yang diselenggarakan oleh Global Initiative. Foto yang berhasil memenangi penghargaan tersebut berjudul ‘until the last drop’. Foto tersebut menangkap momentum saat pembagian paket gizi kegiatan Japfa4Kids.
"Foto ini sangat kuat menjelaskan bahwa masih banyak yang harus dilakukan agar tujuan ketiga dari SDG's betul-betul dapat dicapai," ujar Direktur Global Initiatives, Monica Hornung Cattan dikutip dari keterangan perusahaan di Jakarta, Senin (11/9).
Kegiatan Japfa4Kids merupakan kepedulian sosial Japfa yang berlangsung sejak tahun 2008. Fokus utama kegiatan tersebut menyasar pemenuhan gizi seimbang dan perilaku hidup sehat untuk anak-anak di seluruh pelosok Indonesia. "Melalui kegiatan ini Japfa ingin berinvestasi kepada masa depan anak Indonesia. Upaya kami juga merupakan bentuk dukungan terhadap program SDG's terutama pada capaian ketiga 'Good Health and Wellbeing’," lanjut Artsanti.
Pemenuhan akan gizi seimbang dan perilaku hidup sehat adalah prasyarat mendasar untuk kehidupan yang lebih baik. Tanpa adanya elemen mendasar tersebut, menurutnya berbagai peluang untuk mobilitas sosial anak-anak Indonesia akan tertutup. Sehingga upaya penghidupan yang lebih baik dari didasari pada terbentuknya anak yang bersih dan sehat.
Artsanti juga menjelaskan upaya Japfa dalam mendorong perubahan tersebut dilakukan dengan pendekatan yang berkesinambungan dengan memastikan terbentuknya sistem di sekolah. Upaya tersebut menurutnya dilakukan perusahaan dengan melakukan pendampingan kepada sekolah-sekolah yang menjadi target sasaran program Japfa4Kids.
"Hingga saat ini lebih dari 115.000 anak dan 7.400 guru dari sekitar 650 sekolah di seluruh Indonesia sudah mendapatkan manfaat dari program yang dilaksanakan Japfa sejak 2008," jelas Artsanti.
Selain kegiatan Kampanye Gizi Japfa4Kids, perusahaan juga melaksanakan Japfa4Kids Awards. Sebuah kompetisi yang disiapkan untuk peserta kampanye gizi pada tahun sebelumnya. Kompetisi tahun 2017 dilaksanakan pada tanggal 4-7 september yang lalu berlangsung di Jakarta dengan diikuti 32 peserta dari berbagai pelosok Indonesia. Melalui kesempatan tersebut, siswa peserta JAPFA4Kids awards mendapatkan kesempatan untuk terbang ke Jakarta dan mengikuti studi wisata di berbagai tujuan wisata di Jakarta.
Baca juga:
Nilai tukar Rupiah perkasa sentuh level Rp 13.142 per USD
Pro kontra harga eceran beras, belum efektif hingga merugikan petani
Dorong ekspor ikan RI, Menhub akan reaktivasi penerbangan Kupang-Australia
Dorong pariwisata, Hary Tanoe janji tanam investasi di Tana Toraja
Sulitnya perizinan hambat penerbitan obligasi daerah