Blak-blakan Menteri Basuki soal masa depan program sejuta rumah
Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengaku bahwa program perumahan tidak akan tercapai, salah satunya program sejuta rumah. Dia mencatat, realisasi program satu juta rumah hanya mencapai sekitar 850.000 menjelang penutupan tahun 2017.
Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengatakan pihaknya akan terus mengejar target program-program di kementeriannya. Meski demikian, ada beberapa program yang tidak akan mencapai target hingga berakhirnya masa pemerintahan Jokowi-JK di tahun 2019.
Menurutnya, di tahun 2018 mendatang akan terlihat program mana saja yang mencapai target dan tidak. Seperti pembangunan bendungan, jalan tol, jalan nasional, dan jembatan diyakini mampu mencapai target.
-
Apa saja contoh infrastruktur yang dibangun oleh Kementerian PUPR? Kementerian PUPR diamanahi 125 PSN yang harus dikerjakan, yang terdiri dari 51 ruas jalan tol dan jembatan, 56 bendungan dan irigasi, 13 proyek sektor air dan sanitasi, 2 proyek perumahan, 1 proyek tanggul pantai, 1 proyek pembangunan Indonesia Internasional Islamic university dan 1 proyek kawasan industri batang.
-
Mengapa Jokowi meminta Kementerian PU untuk membangun rumah warga? Jokowi memerintahkan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat untuk segera membangun kembali rumah warga setelah tempat relokasi disiapkan pemerintah daerah.
-
Bagaimana Kementerian PUPR mengukur keberhasilan pembangunan jalan tol? "Dengan adanya jalan tol baru yang dioperasikan telah berhasil mengurangi waktu perjalanan dengan sangat signifikan," kata Basuki dalam cara Sewindu PSN: Sustainable Infrastrukture towards Indonesia Emas 2045, di Jakarta Selatan, Rabu (26/7/2023).
-
Kapan Kementerian PUPR menyelesaikan sebagian besar proyek strategis nasional? Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) hingga Juli 2023 telah merampungkan 87 Proyek Strategis Nasional (PSN) atau 70 persen dari target 125 PSN.
-
Bagaimana Kementerian PPN/Bappenas berperan dalam pengendalian pembangunan? Dalam hal ini, Kementerian PPN/Bappenas mengambil bagian dalam pengendalian pembangunan yang menjamin tercapainya hasil pembangunan (outcome), serta pendampingan juga penguatan terhadap K/L dan pemerintah daerah terkait dengan pencapaian proyek strategis nasional.
-
Apa yang dikampanyekan Kementerian Perhubungan? Kemenhub kampanyekan keselamatan pelayaran kepada masyarakat. Indonesia selain negara maritim, juga merupakan salah satu negara di dunia yang memiliki lalu lintas pelayaran yang sangat padat dan ramai dan keselamatan pelayaran menjadi isu penting.
"Pembangunan irigasi mudah-mudahan bisa tercapai tergantung 2018 ini," kata Basuki beberapa waktu lalu di Surabaya.
Sedangkan untuk program air bersih dan sanitasi, Basuki pesimis hal itu bisa tercapai. Selain itu, dia juga mengaku bahwa program perumahan tidak akan tercapai, salah satunya program sejuta rumah.
Dia mencatat, realisasi program satu juta rumah hanya mencapai sekitar 850.000 menjelang penutupan tahun 2017. "Perumahan mungkin tidak tercapai, tapi kalau perumahan kita benchmarking dari sebelumnya. Kalau dihitung dari sejuta rumah kelihatan hanya 800-900," imbuhnya.
Untuk itu, pihaknya akan melakukan berbagai langkah guna memaksimalkan program sejuta rumah. Di antaranya mendorong pembangunan rumah untuk masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) seperti yang dilakukan Real Estate Indonesia (REI).
Dia membandingkan, pembangunan perumahan di tahun 2014 dan sebelumnya hanya mencapai 200.000 unit. Memasuki tahun 2015 hingga saat ini, pembangunan rumah meningkat 3-4 kali lipat.
"Dan kita terus upayakan penyampaian target karena backlog itu belum cukup. Tadinya kan mau 2 juta per tahun untuk menyelesaikan 5 tahun. Tapi kan kemampuannya tidak bisa seperti itu, karena anggarannya tidak cukup, sehingga diturunkan satu juta rumah," jelas Basuki.
Baca juga:
ICW sebut di era Jokowi infrastruktur jadi ladang korupsi
Bisa belanjakan Rp 21,3 T, Menteri Basuki akan dapat hadiah imut ini dari Sri Mulyani
7 Bank kucurkan dana Rp 8,06 triliun dorong pembangunan Tol Trans Sumatera
PT Railink sebut pembangunan kereta bandara baru Yogyakarta akan lebih mudah
Jokowi sebut mulai 2019 fokus bangun SDM