Bos BKPM: Banyak perusahaan AS minta maaf karena kebijakan Trump
Kebijakan Trump ini diakui akan mengganggu perekonomian negara lain, tak kecuali Indonesia. Di mana nantinya akan banyak perusahaan AS pulang kampung dan berinvestasi di dalam negaranya sendiri. Indonesia harus bekerja lebih keras agar perusahaan tersebut tidak pulang kampung.
Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Thomas Lembong angkat bicara terkait kebijakan Presiden Amerika Serikat Donald Trump yang di kenal America First atau mengutamakan AS. Menurut Thom Lembong, negara di dunia saat ini masih memantau dan menunggu realisasi kebijakan proteksionis Trump tersebut.
"Saya kira kita harus kasih dia waktu, ini kan baru satu minggu. Pimpinan manapun juga yang masih baru perlu waktu untuk menyesuaikan diri dan juga butuh waktu lembaga-lembaga di sekelilingnya menyesuaikan dengan pimpinan baru, jadi saya usul kita gak perlu over reaksi, jangan berlebihan, harus terus berprasangka baik, kasih dia waktu, untuk bisa menyesuaikan diri," kata Thomas di Kantornya, Senin (30/1).
-
Apa yang dilakukan pemerintah untuk meyakinkan investor setelah pengunduran diri Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe? “Saya tidak melihat dalam waktu yang singkat ini, itu berpengaruh (investasi di IKN),” kata Nurul dilansir Antara, Selasa (4/6).
-
Apa yang dimaksud Jokowi dengan 'Membeli Masa Depan' ketika berbicara tentang investasi di IKN? "Investasi di IKN Nusantara ini adalah membeli masa depan," ujar Jokowi di IKN, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Selasa (4/6).
-
Bagaimana Indra Kenz, Doni Salmanan, dan Wahyu Kenzo mempromosikan investasi bodong mereka? Indra Kenz kerap membuat konten yang memamerkan harta seperti rumah mewah, mobil sport hingga fashion branded.
-
Kapan Bahlil memaparkan tentang investasi dan ekonomi? Menteri Investasi Bahlil Lahadalia memaparkan realisasi investasi dan pertumbuhan ekonomi dalam acara 'Trinegah Political and Economic Outlook 2024', Jakarta, Rabu (31/1).
-
Apa yang diukur oleh Indeks Bisnis UMKM? Indeks Bisnis UMKM merupakan indikator yang mengukur aktivitas UMKM di Indonesia yang dilakukan setiap kuartal oleh BRI Research Institute.
-
Siapa saja yang menjadi korban dari skema investasi bodong yang dilakukan Indra Kenz, Doni Salmanan, dan Wahyu Kenzo? Hasilnya, ada sebanyak 144 orang yang menjadi korban penipuan dengan kerugian Rp 83 miliar. Doni Salmanan mulai dikenal ketika 'nyawer' Rp 1 miliar saat Reza Arap streaming. Rumah mewah, mobil dan motor sport selalu ditampilkan Doni dalam media sosialnya. Flexing Doni mengakibatkan 142 korban yang tertarik investasi bodongnya mengalami kerugian Rp 24 miliar. Korban Wahyu Kenzo mencapai 272 Orang dengan kerugian Rp 241 Miliar.
Namun demikian, kebijakan Trump ini diakui akan mengganggu perekonomian negara lain, tak kecuali Indonesia. Di mana nantinya akan banyak perusahaan AS pulang kampung dan berinvestasi di dalam negaranya sendiri.
"Mengalihkan ke investasi di AS sendiri, konsekuensinya, kita harus kerja ekstra keras supaya investasi di Indonesia lebih menarik untuk perusahaan AS, yang kedua kita juga mesti rajin-rajin kembangkan alternatif kalau memang perusahaan AS mengurangi investasi di luar negeri, ya mungkin kita juga mesti kembangkan investasi dari Jepang, Korea, Eropa, dan China," jelasnya.
Menurutnya untuk dapat menarik investasi AS, Indonesia harus kerja keras lagi agar investor AS tetap melakukan Investasi di Indonesia. "Maka dari itu kita harus kerja ekstra keras agar perusahaan AS tetep mau investasi meskipun mungkin akan ada tekanan dari administrasi Presiden Trump untuk mengalihkan investasi perusahaan-perusahaan mereka ke dalam negeri, ke AS sendiri" ujarnya.
Lebih lanjut mantan Menteri Perdagangan ini menyebut banyak perusahaan-perusahaan AS yang meminta maaf ke Indonesia kerena kebijakan Presiden Trump yang proteksionis.
"Jadi justru banyak perusahaan AS yang minta maaf ke kami jadi investasi itu pada dasarnya kemitraan, gak perlu saling tunjuk jari, harus selalu cari solusi bersama, kalo saling menyalahkan malah tidak produktif," tutupnya.
Baca juga:
Jonan sebut potensi investasi di sektor energi capai Rp 500 triliun
Urus izin usaha sektor energi kini cuma butuh 3 jam
Jepang tanamkan modal Rp 1,2 T kembangkan hilirisasi sawit RI
BKPM klaim isu pekerja asing ilegal tak ganggu minat investasi China
Triwulan IV 2016, realisasi investasi serap 434.466 tenaga kerja RI