Bos pajak mengaku tak puas pencapaian Tax Amnesty periode I
Bos pajak mengaku tak puas pencapaian Tax Amnesty periode I. Dirinya mengatakan, Direktorat Jenderal Pajak (DJP) akan terus bekerja keras untuk menyukseskan sejumlah target Tax Amnesty. Salah satunya target penerimaan uang tebusan yang ditetapkan sebesar Rp 165 triliun.
Periode I Tax Amnesty dengan tarif terendah 2 persen akan segera berakhir pada 30 September 2016. Banyak pengusaha besar sudah ikut amnesti pajak termasuk mereka yang tergabung dalam Kamar Dagang Dan Industri (Kadin).
Meski penerimaan amnesti pajak meningkat di akhir periode I tak lantas membuat Direktur Jenderal Pajak Ken Dwijugiasteadi puas. "Saya belum puas kalau nilainya segitu, saya tidak pernah puas. Tanya sama orang yang suka bilang target," ujarnya di Kementerian Keuangan, Jakarta, Selasa (27/9) malam.
Dirinya mengatakan, Direktorat Jenderal Pajak (DJP) akan terus bekerja keras untuk menyukseskan sejumlah target Tax Amnesty. Salah satunya target penerimaan uang tebusan yang ditetapkan sebesar Rp 165 triliun. "Iya kita kerja keras saja," ujarnya.
Menurut data yang diperoleh melalui www.pajak.go.id, Rabu (28/9) pukul 09.00 WIB, total tebusan berdasarkan surat setoran pajak (SSP) yang diterima berhasil meraup mencapai Rp 73,3 triliun.
Total tebusan mencapai Rp 73,3 triliun berasal dari pembayaran berdasarkan SSP sebesar Rp 69,9 triliun, pembayaran tunggakan Rp 3,06 triliun, dan pembayaran bukti permulaan Rp 322 miliar.
Sebagian besar SSP merupakan total tebusan amnesti pajak yang kini mencapai Rp 54,2 triliun. Sementara itu, total harta yang dideklarasikan hingga saat ini tercatat sebesar Rp 2.510 triliun.
Baca juga:
Ini 5 bukti suksesnya program Tax Amnesty Jokowi
5 Keluhan pengusaha sepanjang periode pertama Tax Amnesty
Sri Mulyani soal tarif tebusan: Periode I habis, dunia tak runtuh!
Sandiaga Uno usul pemerintah bentuk pulau khusus pusat bisnis
Sandiaga Uno ikut Tax Amnesty, laporkan 10 perusahaan miliknya
Anggota Kadin ikut Tax Amnesty, uang tebusan sentuh Rp 65,9 T
Anggota Kadin datangi kantor pajak untuk ikut Tax Amnesty
-
Apa yang dilakukan Kemenkumham untuk meningkatkan perekonomian Indonesia? Menurut Yasonna, dengan diselenggarakannya Temu Bisnis Tahap VI, diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap perkembangan perekonomian Indonesia.
-
Bagaimana cara Partai Nasional Indonesia (PNI) menjalankan politik ekonominya? PNI adalah partai yang fokus di dalam pemerintahan dengan menjunjung tinggi nasionalisme dan politik ekonomi bersifat nasionalis.
-
Kapan pajak anjing diterapkan di Indonesia? Aturan pajak untuk anjing pernah diterapkan di Indonesia, saat masa kolonialisme Belanda.
-
Dimana pajak anjing diterapkan di Indonesia? Kebijakan ini terdapat di banyak daerah seperti Jakarta, Bandung, Surabaya, dan Mojokerto.
-
Bagaimana pemerintah membantu perbaikan ekonomi nelayan di Tarakan? Dia menambahkan, selain perlindungan sosial, mereka juga mendapatkan beragam kegiatan yang menjadi langkah perbaikan ekonomi nelayan. Program- tersebut sesuai dengan Undang Undang No 7 Tahun 2016 tentang Perlindungan dan Pemberdayaan Nelayan, Pembudi Daya Ikan, dan Petambak Garam.
-
Apa kata bijak Soeharto tentang korupsi? Di dunia ini tidak ada yang membenarkan korupsi. Tidak ada. Dalam pengertian yang sebenarnya, tidak akan ada yang membenarkan korupsi itu.