Brand ponsel pintar Tanah Air masuk jajaran tiga terbaik di Indonesia
Mengacu International Data Corporation's (IDC), Advand mampu bersaing dengan merk global lainnya dalam hal brand sebesar 9 persen. Advan hanya kalah dari Samsung dan Oppo yang berada di urutan teratas dan kedua masing-masing 32 persen dan 24 persen.
Pertumbuhan industri ponsel pintar atau smartphone di Tanah Air setiap hari semakin pesat. Perangkat telekomunikasi dengan tipe baru terus bermunculan, dan kebutuhan masyarakat akan ponsel juga semakin tinggi.
Di kondisi seperti itu, salah satu merek ponsel pintar asal Indonesia yaitu Advan tercatat masuk dalam jajaran 'Top 3 Best Smartphone' di Indonesia pada kuartal II dan III tahun 2017.
-
Mengapa industri telekomunikasi di Indonesia terus berkembang? Pada tahun 2021, sektor informasi dan komunikasi menyumbang sekitar Rp 748,75 triliun terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) Indonesia.
-
Apa yang menunjukkan pertumbuhan industri manufaktur Indonesia? Geliat pertumbuhan ini dapat terlihat dari peningkatan permintaan baru yang menunjukkan aktivitas produksi yang semakin terpacu.
-
Kapan riset tren pasar smartphone di Indonesia dilakukan? Lembaga riset teknologi Counterpoint memaparkan hasil riset smartphone. Menurut Senior Analyst Counterpoint, Febriman Abdillah, insight terbaru terkait tren pasar smartphone di Indonesia dilakukan selama Q3 2023.
-
Bagaimana cara orang Indonesia menggunakan smartphone dalam sehari? Indonesia juga termasuk ke dalam daftar negara yang tidak bisa hidup tanpa ponsel. Menduduki urutan ke enam, netizen Indonesia mengantongi angka sebanyak 29,1 persen dari waktu harian mereka untuk dihabiskan di depan layar HP.
-
Kapan sektor otomotif di Indonesia mengalami pertumbuhan pesat? Pada tahun 2000-an, sektor otomotif di Indonesia mengalami pertumbuhan yang pesat.
-
Bagaimana smartphone memengaruhi bentuk tengkorak manusia? Secara mengejutkan, tanduk hingga sepanjang 30 milimeter mulai muncul di kepala masyarakat saat ini. Benjolan yang muncul pada bagian bawah tengkorak dan sedikit di atas leher ini sangat langka pada 100 tahun lalu. Hal aneh ini muncul karena penggunaan smartphone, yang biasanya membuat orang menunduk dan bahkan jika diakumulasi bisa sampai empat jam dalam sehari. Hal ini membuat leher bekerja lebih keras dan tubuh meresponsnya.
Mengacu International Data Corporation's (IDC), Advand mampu bersaing dengan merk global lainnya dalam hal brand sebesar 9 persen. Advan hanya kalah dari Samsung dan Oppo yang berada di urutan teratas dan kedua masing-masing 32 persen dan 24 persen. Sementara di posisi keempat dan kelima adalah raksasa asal Eropa, Asus 6,9 persen dan produsen asal China yaitu Xiaomi, Vivo, dan Lenovo.
Marketing Director Advan, Tjandra Lianto mengatakan, Advan menjadi satu-satunya merk asal Indonesia yang bersaing dengan merk internasional lainnya.
"Ini karena Advan menawarkan spesifikasi dan harga yang value for money dengan fitur menarik," ujarnya dikutip dari keterangan resminya di Jakarta, Kamis (21/12).
Advan Business Management Advisor, Hasnul Suhaimi mengatakan, kunci sukses Advan bisa bersaing di level global karena produk yang ditawarkan cukup bagus seperti i5C plus, G1, G1 Pro, dan A8.
"Smartphone Advan telah bertransformasi dalam semua aspek yang dimiliki smartphone level global, mulai chipset, kamera, audio, baterai, IDOS, material berkualitas tinggi dan desain produk yang elegan dengan generasi muda," tutur Hasnul.
Menurutnya, keunggulan lainnya adalah iAdvan yang mengedepankan security melalui Advan secure. Ini membuat Advan menjadi smartphone pertama di Indonesia yang menawarkan kecanggihan fitur keamanan yang melindungi privasi penggunanya dari risiko kehilangan atau pencurian data.
Pada awal tahun 2018 kata Hasnul, Advan akan merilis seri G terbaru yang dinamakan Advan G2 dengan teknologi kamera depan tercanggih yang membuat hasil foto lebih tajam, sehingga para selfie lover dapat menikmati hasil lebih detail.
Baca juga:
Apple konfirmasi isu melambatnya iPhone ketika makin tua
Smartfren sebut bayar 3 jutaan bisa bawa pulang iPhone 8
7 Smartphone terbaik 2017, Anda punya?
Meitu, aplikasi foto bisa edit seperti lukisan
Blak-blakan bos Xiaomi soal pencapaian dan rencana bangun pusat riset