BRI Life Bayar Klaim Asuransi Rp1,2 Triliun di Kuartal I-2024
Aset Investasi Perusahaan tumbuh 10,6 persen (sudah termasuk aset Unit Link), dengan menghasilkan return sebesar Rp391,0 miliar tumbuh yoy 26,5 persen.
Data pembayaran klaim dan manfaat yang dibayarkan BRI Life di kuartal I-2024 tercatat sebesar Rp1,2 triliun, meliputi klaim kesehatan, tutup usia, dan penyakit kritis.
BRI Life Bayar Klaim Asuransi Rp1,2 Triliun di Kuartal I-2024
Perusahaan asuransi, BRI Life mencatat pertumbuhan bisnis seiring dengan kepercayaan yang semakin besar dari nasabah dan mitra bisnisnya.
Data pembayaran klaim dan manfaat yang dibayarkan BRI Life di kuartal I-2024 tercatat sebesar Rp1,2 triliun, meliputi klaim kesehatan, tutup usia, dan penyakit kritis.
- Asuransi BRI Life Catat Telah Bayar Klaim Nasabah Rp2,8 Triliun Hingga Juli 2024
- PT BRI Life Catat Laba Bersih Kuartal I 2024 Rp149,3 Miliar
- Naik 55 Persen, Asuransi BRI Life Raup Untung Rp535 Miliar Sepanjang 2023
- Naik 10 Persen, BRI Life Bayar Klaim dan Manfaat ke Nasabah Rp5,5 Triliun Sepanjang 2023
Mengutip data perusahaan di kuartal I-2024, Aset Investasi Perusahaan tumbuh 10,6 persen (sudah termasuk aset Unit Link), dengan menghasilkan return sebesar Rp391,0 miliar tumbuh yoy 26,5 persen. Selanjutnya, Untuk ratio RBC BRI Life mencapai 547,3 persen, jauh diatas persyaratan minimum 120 persen dari OJK.
BRI Life terus mengokohkan eksistensinya sebagai perusahaan asuransi jiwa yang secara konsisten memberikan perlindungan asuransi kesehatan bagi masyarakat luas. Hal tersebut tercermin di antaranya melalui penyediaan layanan kesehatan bagi PT World Innovative Telecommunication (OPPO) melalui produk asuransi Professional Group Health.
Direktur Utama BRI Life Aris Hartanto menyampaikan terima kasih atas kepercayaan PT World Innovative Telecommunication (OPPO) untuk bekerjasama dengan BRI Life.
"Terima kasih atas kepercayaannya kepada BRI Life. Pada hari ini kami menyerahkan Polis Asuransi Professional Group Health kepada Manajemen PT. World Innovative Telecommunication (OPPO), terkait penyelenggaraan asuransi di lingkungan karyawan OPPO," ujarnya.
"Selanjutnya BRI Life akan hadir untuk memberikan layanan asuransi kesehatan terbaik kepada nasabah OPPO, serta memastikan untuk memberikan hak nasabah melalui pembayaran klaim tepat waktu yang sesuai dengan ketentuan polis yang berlaku," lanjut dia.
Adapun kesepakatan kerja sama dengan pihak PT World Innovative Telecommunication (OPPO), adalah memberikan perlindungan asuransi kesehatan kepada para Manager dan Supervisor, yang semuanya mendapatkan program Professional Group Health Rawat Inap. Kerja sama ini akan dilanjutkan ke program asuransi lainnya.
Melalui kerja sama ini, nasabah akan mendapatkan kemudahan perlindungan asuransi kesehatan sesuai perjanjian polis, dengan perawatan kesehatan di rumah sakit pilihan sesuai daftar rumah sakit lebih dari 6.000 provider BRI Life yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia.
Kemudahan lainnya yang disediakan BRI Life untuk kerjasama ini adalah, nasabah OPPO dapat memanfaatkan layanan Group HealthCare pada aplikasi My Access. Hal ini agar nasabah dapat memperoleh update informasi yang terkait dengan layanan askes BRI Life seperti informasi benefit nasabah, daftar rumah sakit provider, klaim, serta akses untuk kartu peserta nasabah.
“BRI Life senantiasa berupaya menjunjung komitmen dalam memberikan manfaat asuransi yang sesuai ketentuan polis, dimana hal ini menjadi bagian dari semangat BRI Life untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi para nasabahnya yang saat ini berjumlah 19 juta peserta. Demikian pula hal nya dengan komitmen pembayaran klaim tepat waktu sesuai dengan yang dijanjikan," pungkas Aris.