Cara Patra Jasa Berperan dalam Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan di Bogor
PT Patra Jasa berkomitmen untuk terus dapat berkontribusi dan menyalurkan tata nilai kepada masyarakat.
PT Patra Jasa berkomitmen untuk terus dapat berkontribusi dan menyalurkan tata nilai kepada masyarakat.
Kali ini, PT Patra Jasa menggelar kegiatan belajar mengajar di Sekolah Dasar (SD) Negeri Katulampa 2 Bogor.
Hal ini dilakukan sebagai salah satu program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) dalam rangka HUT ke-49 Patra Jasa, Selasa (16/7).
Sejumlah Perwira Patra hadir dalam program Patra Jasa Mengajar 2024 dan mengajak murid SDN Katulampa 2 Bogor untuk belajar dan bermain.
Diikuti oleh seluruh siswa siswi dari kelas 4 hingga kelas 6 dengan total 96 murid.
“Kami membuka open rekrutmen, mengajak Perwira Patra Jasa untuk berkontribusi dalam Patra Mengajar kali ini. Dengan membuka peluang volunteer, Perwira Patra Jasa bisa berkontribusi memberikan manfaat. Setelah melalui proses seleksi, terdapat 15 Perwira yang lolos menjadi volunteer Patra Jasa Mengajar 2024,” ungkap Febriyani Elvandhari, Pjs Manager CSR.
- RS Polri Terima 12 Kantong Jenazah Korban Kebakaran Pabrik Pakan Ternak di Bekasi
- Kades di Bogor Patungan Ganti Rp324 Juta Dana Desa untuk Aspal Jalan yang Dicuri
- Terungkap, Sosok Didukung Bima Arya jadi Wali Kota Bogor Periode 2025-2030
- Serahkan Sertifikat Tanah di Kabupaten Bogor, Menteri ATR/BPN Ungkap Keuntungan bagi Masyarakat
Dalam Patra Jasa Mengajar 2024, murid SDN Katulampa 2 Bogor diajarkan sejumlah materi, seperti pengenalan bisnis Patra Jasa, Akhlak BUMN, dan bermain disesuaikan dengan kebutuhan serta level pemahaman anak.
“Salah satu materi yang kami ajarkan adalah core value BUMN, yaitu akhlak, dimana tata nilai tersebut kami sesuaikan dengan level siswa siswi di sini, sehingga dapat diaplikasikan ke kehidupan sehari-hari mereka,” ujar Febriyani.
“Semoga dengan adanya program Patra Jasa Mengajar ini dapat memberikan manfaat dan pengalaman berharga untuk sekolah, murid, serta Perwira Patra Jasa,” tambah dia.
Selain kegiatan mengajar, Perwira Patra Jasa juga mengajak murid bermain di lapangan sekolah dan memberikan bantuan kepada sekolah berupa satu unit proyektor dan satu unit printer yang diberikan langsung kepada Iis Setiawati, Kepala Sekolah SD Negeri Katulampa 2 Bogor.