Cara sederhana memahami Paradise Papers, bocoran dokumen terbesar sepanjang sejarah
Ratu Elizabeth II, Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau, dan perusahaan raksasa dunia seperti Apple dan Nike tercantum dalam dokumen surga tersebut. Dokumen surga memperlihatkan bagaimana para mereka dunia meraup keuntungan dari negara surga pajak atau tax haven.
Paradise Papers adalah bocoran dokumen terbesar sepanjang sejarah dengan lebih dari 13,4 juta berkas terbongkar. Dokumen ini merupakan kelanjutan Panama Papers pada 2015 yang mengungkapkan berbagai politikus, miliuner dan selebritis yang dituding mempunyai akun di luar negeri.
Ratu Elizabeth II, Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau, dan perusahaan raksasa dunia seperti Apple dan Nike tercantum dalam dokumen surga tersebut. Dokumen surga memperlihatkan bagaimana tokoh dan perusahaan dunia meraup keuntungan dari negara surga pajak atau tax haven.
Dilansir dari Business Insider, dokumen Paradise Papers pertama kali didapat oleh koran Jerman, Suddeutsche Zeitung dan dibagikan kepada International Consortium of Investigative Journalists (ICIJ). Dokumen ini mengungkapkan bagaimana firma hukum Appleby dan Asiaciti Trust bekerja melayani nasabah kaya dunia.
"Dokumen tersebut juga memuat bagaimana pemerintah negara surga pajak melayani 19 perusahaan dunia."
Apa itu surga pajak?
Meski tidak ada definisi pasti, negara surga pajak biasa diartikan negara yang menawarkan pada individu dan pelaku bisnis pengenaan pajak rendah. Di mana, 10 persen dari total kekayaan para orang terkaya dunia tercatat ditempatkan di negara surga pajak.
The Tax Justice Network dalam laporan indeks kerahasiaan keuangan, yang dirilis tiap dua tahun, memperlihatkan sebesar USD 21 triliun hingga USD 32 triliun dana ditempatkan di negara surga pajak.
Apakah itu legal?
Menempatkan dana di akun luar negeri adalah sah. Namun, langkah ini kerap dijadikan media untuk berbagai aktivitas ilegal dengan memanfaatkan kerahasiaan transaksi keuangan.
Pada dokumen Panama Papers, memperlihatkan bagaimana akun luar negeri digunakan gembong narkotik Meksiko, pemimpin dunia, selebriti, dan miliuner. Dalam beberapa kasus, akun luar negeri kerap digunakan untuk penghindaran pajak, menyembunyikan transaksi, dan pencucian uang.
Siapa yang ada di laporan dokumen surga?
Dokumen surga mengungkapkan aktivitas keuangan politikus dan orang terpandang seluruh dunia.
Salah satunya Menteri Perdagangan Amerika Serikat Wilbur Ross. Dia diketahui memiliki kepemilikan saham di sebuah perusahaan migas yang dimiliki menantu Presiden Vladimir Putin. Fakta ini memperkuat dugaan adanya keterikatan antara orang-orang terdekat Presiden Donald Trump dengan Rusia.
Ratu Elizabeth II tercatat menyimpan 10 juta Poundsterling kekayaannya di akun Cayman Islands dan Bermuda. Kekayaan ini belum diungkap dalam laporan kekayaan kerajaan, meski belum bisa dikatakan apakah ini ilegal atau tidak.
Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau, bersama dengan kepala keuangan dan penasihat seniornya, tercatat memindahkan jutaan Dolar ke akun di negara surga pajak. Stephen Bronfman, penasihat senior Trudeau, diketahui mengelola sejumlah perusahaan di Amerika Serikat, Israel, dan Cayman Islands.
Perusahaan multinasional, seperti Nike dan Apple, juga diketahui memiliki akun di negara yang mengenakan pajak rendah. Uni Eropa mewajibkan Apple untuk membayar USD 14,5 miliar tahun lalu pada Irlandia karena tak membayar pajak saat mengakuisisi perusahaan lokal.
Apa selanjutnya?
ICIJ menuding Appleby telah melakukan 'kejahatan keuangan'. Sementara, Appleby menolak tuduhan tersebut.
Appleby mengatakan pihaknya tidak mentolerir tindakan ilegal. Appleby menegaskan bahwa tuduhan ICIJ tidak pernah ditemukan dan akibat ketidakpahaman dalam operasional negara surga pajak.
Appleby mengaku telah melakukan investigasi internal dan tidak ditemukan adanya kesalahan. "Baik dalam internal kami maupun klien."
Sebelumnya, akibat Panama Papers, perdana menteri Islandia berhenti usai dituduh menyembunyikan jutaan Dolar di perusahaan cangkang. Mantan Perdana Menteri Pakistan Nawaz Sharif didakwa melakukan korupsi pada Oktober. Sebab, keluarga Nawaz terungkap memiliki sejumlah aset tak dilaporkan di luar negeri.
-
Apa itu pajak? Pungutan Wajib KBBI mendefinisikan pajak sebagai pungutan wajib untuk penduduk kepada negara atas pendapatan, pemilikan, dan lainnya.
-
Apa modus yang dilakukan Angin Prayitno dalam kasus mafia pajak? Modusnya tak jauh berbeda dengan tiga mafia pajak lainnya. Angin disuap oleh para pengemplang pajak agar nilai perpajakannya dikurangi oleh Angin.
-
Pajak apa yang diterapkan di Jakarta pada masa pasca kemerdekaan? Di dekade 1950-an misalnya. Setiap warga di Jakarta akan dibebankan penarikan biaya rutin bagi pemilik sepeda sampai hewan peliharaan.
-
Di mana kemacetan parah di Jakarta sering terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
-
Kapan pajak anjing diterapkan di Indonesia? Aturan pajak untuk anjing pernah diterapkan di Indonesia, saat masa kolonialisme Belanda.
-
Kapan kemacetan di Jakarta terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
Baca juga:
Bos BKPM irit bicara terkait keterlibatannya dalam Paradise Papers
'Dokumen surga' ungkap skandal bisnis miliarder dunia, termasuk dari Indonesia
Tax amnesti gagal penuhi target, Dirjen Pajak sebut Indonesia beda dengan negara lain
Penjual di toko online tak perlu ditarik pajak terlebih dahulu
Penyumbang pajak signifikan, pemerintah fokus beri nilai tambah industri manufaktur
Ini tata cara pendaftaran NPWP bagi wajib pajak badan melalui notaris
Sri Mulyani perintahkan anak buah kejar target pajak hingga akhir tahun