Dampak Corona, Permintaan Avtur di Jateng dan Yogyakarta Turun 72 Persen
Meskipun terjadi penurunan permintaan avtur, Pertamina MOR IV tetap menjaga stok kebutuhan bahan bakar sebagai upaya antisipasi jika dibutuhkan.
Pandemi Covid-19 yang melanda dunia membuat frekuensi penerbangan di Indonesia berkurang drastis. Kondisi tersebut membuat permintaan bahan bakar pesawat yaitu avtur dari PT Pertamina (Persero) wilayah Marketing Operation Region IV menurun hingga 72 persen.
Unit Manager Communication & CSR Pertamina MOR IV, Anna Yudhiastuti mengatakan, penurunan permintaan avtur terjadi semenjak bulan Maret 2020 atau tepatnya ketika pandemi Covid-19 melanda Indonesia.
-
Apa yang diraih oleh Dirut Pertamina? Nicke menjadi salah satu dari dua wanita Indonesia paling berpengaruh yang masuk ke dalam daftar ini.
-
Siapa yang menjadi Dirut Pertamina? Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati kembali masuk dalam daftar 100 wanita berpengaruh dunia (The World’s 100 Most Powerful Women) versi Forbes tahun 2023.
-
Bagaimana Dirut Pertamina bisa meraih prestasi ini? Forbes menjelaskan bahwa daftar wanita berpengaruh ditentukan dengan empat metrik utama, yaitu pendapatan, media, dampak, dan lingkup pengaruh.
-
Mengapa Pertamina melakukan kegiatan ini? Pertamina sebagai BUMN yang bergerak di bidang energi, tidak hanya terus berupaya menyediakan energi di seluruh wilayah negeri. Akan tetapi, juga memberikan kontribusi kepada masyarakat melalui Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan dalam rangka mendukung capaian target Tujuan Pembangunan Berkelanjutan untuk menuju kemandirian masyarakat.
-
Apa yang menjadi fokus utama Pertamina Patra Niaga di Indonesia Timur? Demi mewujudkan availability, accessibility, affordability, acceptability, dan sustainability yang lebih baik dan efisien bagi masyarakat di Indonesia Timur, Pertamina Patra Niaga terus mempercepat proses penyelesaian Proyek Strategis Nasional (PSN) pembangunan tanki BBM di Maumere, Nusa Tenggara Timur dan dua (2) tanki LPG di Bima, Nusa Tenggara Barat dan Tenau, Kupang, Nusa Tenggara Timur.
-
Kapan Tim Satgas Nataru Pertamina Patra Niaga mulai aktif? Peran Tim Satgas Nataru menjadi penting untuk memenuhi kebutuhan energi masyarakat, karena menurut prediksi, pergerakan masyarakat di masa kali ini meningkat 43% dibandingkan tahun lalu. Tim Satgas Pertamina Patra Niaga aktif mulai 15 Desember hingga 7 Januari 2024 menjadi tulang punggung kelancaran distribusi energi dan akan berupaya ekstra dalam memastikan seluruh kebutuhan BBM, LPG, dan Avtur masyarakat terpenuhi dengan baik," jelas Direktur Perencanaan dan Pengembangan Bisnis PT Pertamina Patra Niaga, Harsono Budi Santoso, Jumat (15/12) dalam pembukaan Posko Nasional Sektor ESDM Periode Nataru 2023/2024.
"Penurunan tertinggi terjadi di bandar udara Adi Sucipto Kota Yogyakarta. Kalau sebelumnya rata-rata di bulan Februari adalah 180 kiloliter per hari, saat ini hanya berkisar antara 20-50 kiloliter per hari," ujar Anna, Jumat (17/4).
Sementara itu, di beberapa lokasi lainnya, seperti di Bandar Udara Ahmad Yani, Semarang, dan Adi Soemarmo, Solo, terjadi penurunan masing-masing sekitar 50 persen dari rata-rata harian di bulan Februari 2020. Penurunan masing-masing dari awalnya 100 dan 45 kiloliter menjadi 50 dan 20 kiloliter per hari di bulan April ini.
"Penurunan ini terjadi karena imbas berkurangnya penerbangan di masing-masing bandar udara yang terdapat di wilayah Pertamina MOR IV yaitu Jawa Tengah dan DI Yogyakarta," imbuh Anna.
Anna menyampaikan, meskipun terjadi penurunan permintaan avtur, Pertamina MOR IV tetap menjaga stok kebutuhan bahan bakar sebagai upaya antisipasi jika dibutuhkan.
"Saat ini stok Avtur di Pertamina MOR IV berkisar di angka 10.000 kiloliter dan ketahanan stoknya mencapai 36 hari. Dari angka tersebut Pertamina memastikan kebutuhan avtur untuk Pertamina MOR IV tetap terjaga," tutup Anna.
Baca juga:
Menhub Budi Usul Penurunan Harga Avtur Sebagai Insentif Penerbangan
Penyebab Harga Avtur Berbeda di Tiap Wilayah Indonesia
Turunkan Harga Tiket Pesawat, INACA Minta Program Avtur Satu Harga
Diskon Harga Avtur 20 Persen Diharapkan Turunkan Tarif Tiket Pesawat
Kemenhub Minta Maskapai Pangkas Rute Penerbangan Sepi Penumpang
Libur Natal Dan Tahun Baru, Pertamina Beri Diskon Avtur 20 Persen di Indonesia Timur