DEN: Harga minyak anjlok jadi alasan pemerintah pungut dana BBM
Pemerintah dinilai tak bisa berbuat banyak karena anjloknya harga minyak dunia.
Dewan Energi Nasional (DEN) mengatakan harga minyak dunia yang anjlok jadi alasan pemerintah ambil pungutan dana ketahanan energi dari sektor hilir yaitu penjualan BBM jenis premium dan solar. Pemerintah dinilai tak bisa berbuat banyak karena anjloknya harga minyak dunia yang diprediksi turun hingga USD 20 per barel tahun depan.
"Pemerintah mengambil di hilir karena harga minyak turun. Harga nanti naik, bukan tidak mungkin, (masyarakat) tidak dipungut lagi," ujar Anggota DEN Rinaldy Dalimi di Jakarta, Kamis (31/12).
-
Mengapa Pertamina mengkaji peningkatan kadar oktan BBM Subsidi? “Kalau misalnya dengan harga yang sama, tapi masyarakat mendapatkan yang lebih baik, dengan octan number lebih baik." Nicke menegaskan, Program Langit Biru Tahap 2 ini merupakan kajian internal di Pertamina dan untuk implementasinya nantinya akan diusulkan kepada pemerintah, dan nantinya akan jadi kewenangan pemerintah untuk memutuskan.
-
Di mana program 'Desa Energi Berdikari' Pertamina diresmikan? Program Desa Energi Berdikari Kalijaran yang berbasis pada pengelolaan integrated farming berbasis Energi Baru dan Terbarukan di area persawahan Desa Kalijaran, Kecamatan Maos, Cilacap diresmikan langsung oleh Direktur Utama KPI, Taufik Aditiyawarman, didampingi VP CSR & SMEPP Management Pertamina, Fajriyah Usman, bersama Kepala Dinas Pertanian Cilacap, Susilan didampingi subholding Pertamina New & Renewable Energy (PNRE) pada Kamis (2/11/2023).
-
Apa yang sedang dilakukan Pertamina untuk menghemat anggaran di BBM dan LPG Subsidi? Bekerjasama dengan lintas instansi, upaya tersebut berhasil membantu Pertamina dapat melakukan penghematan sebesar 1,3 Juta kilo liter (KL) untuk Solar Subsidi dan 1,7 Juta KL untuk Pertalite.
-
Bagaimana Pertamina memastikan penyaluran subsidi energi tepat sasaran? Pertamina telah melakukan pendaftaran subsidi tepat bagi kendaraan yang berhak mendapatkan subsidi energi. Pertamina juga telah melakukan pendataan masyarakat kurang mampu yang berhak mendapatkan Subsidi LPG Tabung 3 Kg.
-
Kapan Pertamina Patra Niaga menjalankan program Subsidi Tepat untuk JBT Solar? Subsidi Tepat JBT Solar sudah diuji coba sejak tahun 2022 dan berjalan secara nasional di 514 Kota dan Kabupaten untuk penggunaan QR Code pada Bulan Juli 2023 lalu. Sepanjang tahun 2023, hampir 14 juta KL transaksi Solar sudah tercatat secara digital.
-
Di mana program Sekolah Energi Berdikari Pertamina dilaksanakan? Edukasi Generasi Muda Peduli Lingkungan Melalui Sekolah Energi Berdikari di Semarang Peran generasi muda bagi keberlanjutan masa depan bumi harus dipupuk sejak dini.
Menurut dia, penurunan harga BBM yang berlaku 5 Januari 2016 ini jadi momentum adanya pungutan DKE tersebut. Pemerintah, kata Rinaldy, akan melakukan evaluasi harga minyak setiap tiga bulan sekali, sehingga saat harga minyak kembali tinggi pungutan di hilir tersebut dapat dihilangkan.
Sementara pungutan di sektor hulu, kata dia, diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor 79 Tahun 2014 tentang Kebijakan Energi Nasional. Dalam Pasal 27, pemerintah dapat memungut premi pengurasan (depletion premium) dari energi fosil, seperti minyak, gas, ataupun batu bara.
Rinaldy menilai cakupan DKE yang dipungut dari sisi hilir dan dibebankan kepada masyarakat memiliki cakupan yang lebih luas daripada pungutan di sektor hulu yang hanya membebankan kepada produsen.
DEN mendukung kebijakan tersebut karena dana pungutan itu akan digunakan untuk eksplorasi, pembangunan infrastruktur dan pengembangan energi terbarukan. "Nanti kita awasi bersama agar dana ketahanan energi digunakan tepat sasaran," pungkas dia.