Diberlakukan awal tahun, Tarif Tol Palindra seksi I dipatok hingga Rp 17.500
Besaran tarif itu ditentukan Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) berdasarkan beberapa survei, seperti kemampuan calon pengguna jalan tol dan lain sebagainya. Hasil survei kemudian dievaluasi terlebih dahulu dan baru ditetapkan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).
Sesuai instruksi Presiden Joko Widodo, Tol Palembang-Indralaya (Palindra) seksi I (Palembang-Pemulutan) sepanjang tujuh kilometer mulai dikenakan tarif. Tarif maksimal dipatok Rp 17.500 bagi golongan V mobil dengan lima gandar atau lima roda belakang.
Manager Proyek PT Hutama Karya Divisi Tol Palindra, Hasan Turcahyo mengungkapkan, besaran tarif tol dipatok bervariasi, tergantung jenis kendaraan yang melintas dengan golongan jenis kendaraan bermotor mulai golongan I hingga golongan V. Tarif paling murah sebesar Rp 6.000 dan tarif termahal Rp 17.500.
-
Mengapa jalan tol dibangun di Indonesia? Pemerintah Joko Widodo (Jokowi) tengah gencar membangun infrastruktur untuk menekan biaya logistik. Salah satunya jalan tol.
-
Bagaimana proses pembangunan Tol Yogyakarta-Kulon Progo? Pemda DIY Terbitkan IPL Tol Rute Yogyakarta-Kulon Progo, Begini Rencananya Rute jalan tol direncanakan melewati empat kecamatan dan 12 kelurahan. Pemerintah DIY telah menerbitkan Izin Penetapan Lokasi (IPL) lahan pembangunan Tol Solo-Yogyakarta-Kulon Progo untuk seksi Yogyakarta-Kulon Progo. Rencananya seksi pembangunan tol itu akan melewati Kabupaten Sleman dan Bantul. “Rencana jangka waktu pembangunan dilaksanakan selama kurang lebih 36 bulan setelah tahapan pelaksanaan selesai dilakukan,” Menurut Benny, lokasi rencana pembangunan terletak di Kabupaten Sleman dan Kabupaten Bantul dengan perkiraan luas tanah yang dibutuhkan mencapai lebih kurang 159,053 hektare.
-
Apa saja contoh infrastruktur yang dibangun oleh Kementerian PUPR? Kementerian PUPR diamanahi 125 PSN yang harus dikerjakan, yang terdiri dari 51 ruas jalan tol dan jembatan, 56 bendungan dan irigasi, 13 proyek sektor air dan sanitasi, 2 proyek perumahan, 1 proyek tanggul pantai, 1 proyek pembangunan Indonesia Internasional Islamic university dan 1 proyek kawasan industri batang.
-
Bagaimana Pertamina membangun infrastruktur hijau? Langkah konkrit perseroan dalam pengembangan infrastruktur hijau, lanjut Fadjar tidak hanya dilakukan dalam Pertamina Group, tetapi juga bersama BUMN yang tergabung dalam Indonesia Battery Corporation (IBC) dalam pengembangan pabrik baterai kendaraan listrik (EV).
-
Apa tujuan pembangunan Tol Yogyakarta-Kulon Progo? Selain itu, pembangunan jalan tol tersebut juga memberikan pilihan transportasi dengan biaya lebih rendah dan waktu tempuh lebih cepat. “Ini dipastikan dapat meningkatkan produktivitas dan daya saing melalui pengurangan biaya distribusi dan menyediakan akses ke pasar regional maupun internasional. Serta mendorong pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.”
-
Apa yang rusak akibat proyek jembatan tol? Fasilitas maupun rumah warga yang rusak akibat pembangunan itu harus segera diperbaiki atau diganti dalam waktu singkat.
"Sampai akhir tahun perintah presiden gratis. Nah, mulai tahun depan sudah diberlakukan tarifnya," ungkap Hasan, Kamis (9/11).
Menurut dia, besaran tarif itu ditentukan Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) berdasarkan beberapa survei, seperti kemampuan calon pengguna jalan tol dan lain sebagainya. Hasil survei kemudian dievaluasi terlebih dahulu dan baru ditetapkan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).
"Sudah ada patokannya sesuai banyak pertimbangan, harus sesuai kemampuan pengendara," ujarnya.
Dia menjelaskan, rincian tarif antara lain untuk golongan I kategori mobil penumpang dan bus sebesar Rp 6.000, golongan II kategori mobil truk dengan dua gandar atau roda dua di belakang sebesar Rp 8.500, golongan III kategori mobil dengan tiga gandar atau tiga roda di belakang Rp 11.500, golongan IV kategori mobil dengan empat gandar atau empat roda di belakang sebesar Rp 14.500 dan bagi golongan V mobil dengan lima gandar atau lima roda belakang sebesar Rp 17.500.
"Kita pakai e-money seperti tol-tol lain, untuk kerjasama sudah dengan perbankan," pungkasnya.
Baca juga:
Astra Infra tertarik membeli tol Becakayu dari Waskita Karya
Proyek tol Depok-Antasari ditargetkan rampung 2018
Pengerjaan Tol Soroja hampir rampung, rencananya akan diresmikan Presiden Jokowi
Pantau progres pembangunan tol Serpong-Kunciran
5 Fakta baru soal Tol Becakayu sempat mangkrak 20 tahun & telah diresmikan Jokowi