Dicopot Jokowi, Sudirman Said mengaku bakal dapat tugas baru
"Kemungkinan ada, detilnya akan dibicarakan kemudian."
Sudirman Said harus merelakan dirinya dilengserkan Presiden Joko Widodo dari kursi Menteri ESDM. Jokowi menyerahkan tongkat kepemimpinan di kementerian strategis tersebut kepada Archandra Tahar, ilmuwan Indonesia yang lama berkiprah di Amerika Serikat.
"Beberapa menit lalu presiden sudah mengambil keputusan. Diketahui bersama saya mengakhiri tugas di Kementerian ESDM. Saya terima kasih ke masyarakat, DPR kementerian lain atas kerja sama selama dua tahun terakhir ini," kata Sudirman di Kementerian ESDM, di Jakarta, Rabu (27/7).
-
Kapan reshuffle kabinet menteri dan wakil menteri dilakukan? Presiden Joko Widodo kembali melakukan reshuffle menteri dan wakil menteri Senin (17/7) hari ini.
-
Apa yang sedang dilakukan Prabowo terkait susunan kabinet? Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad, membenarkan bahwa sampai saat ini Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin belum pernah diundang saat menbahas susunan kabinet. Sebab, Dasco menegaskan, untuk menyusun kabinet merupakan hak prerogatif Presiden terpilih Prabowo Subianto. "Jadi memang yang namanya susunan menteri itu sebagai hak prerogatif presiden terpilih yang melakukan simulasi-simulasi," kata Dasco, saat diwawancarai di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Sabtu, (14/9).
-
Siapa yang berhak menentukan susunan kabinet? Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad, membenarkan bahwa sampai saat ini Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin belum pernah diundang saat menbahas susunan kabinet. Sebab, Dasco menegaskan, untuk menyusun kabinet merupakan hak prerogatif Presiden terpilih Prabowo Subianto. "Jadi memang yang namanya susunan menteri itu sebagai hak prerogatif presiden terpilih yang melakukan simulasi-simulasi," kata Dasco, saat diwawancarai di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Sabtu, (14/9).
-
Bagaimana tanggapan Budi Arie mengenai pembentukan kabinet Prabowo-Gibran? Dia mengatakan penyusunan kabinet Prabowo-Gibran akan dibahas usai penetapan pemenang Pilpres 2024 oleh KPU.
-
Kenapa Presiden Soeharto menolak permintaan Panglima ABRI untuk memindahkan Try Sutrisno dari posisi ajudan? Presiden Soeharto masih menginginkan Try sebagai ajudannya."Wah, nanti dulu. Kita perlu matangkan dulu ya, Pak Jusuf," kata Soeharto.
-
Apa yang dibicarakan Prabowo dan Surya Paloh mengenai jatah menteri di kabinet? "Saya kira Pak Prabowo pasti sudah punya rumusan sendiri yang itu sudah rumusan, itu sudah muncul pembicaraan antara ketua umum partai politik terutama yang di Koalisi Indonesia Maju," kata Doli, saat diwawancarai di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (25/4).
Meski dicopot, Sudirman menyebut presiden puas dengan kinerjanya. Atas dasar itu, menurutnya, presiden kemungkinan besar bakal memberikan pekerjaan lain.
"Kemungkinan ada, detilnya akan dibicarakan kemudian. apapun tugas yang diberikan selama saya mampu melaksanakannya, dan bermanfaat bagi negara akan saya jalankan dengan baik," katanya.
"Saya ingin mengucapakan terima kasih telah diberi kepercayaan selama dua tahun ini. Beliau menyatakan kalau beliau puas, tidak ada hal lain cuma tantangannya berbeda sehingga diperlukan penyesuaian."
Baca juga:
Tak lagi jadi menteri, Sudirman Said berkelakar bakal jualan telur
Dicopot dari menteri, Rizal Ramli & Sudirman Said pamitan di Twitter
Kisah Rizal Ramli & Sudirman Said tak pernah akur saat jadi menteri
Kilas balik aksi Sudirman Said laporkan Setya Novanto kasus Freeport
Reshuffle kabinet, Menteri ESDM ucapkan tugas besar sudah selesai