Dua titik ini jadi solusi jika gerbang tol Cikarang Utama dibongkar
Pemerintah bersama PT Jasa Marga berencana membongkar Gerbang Tol Cikarang Utama. Sebagai gantinya, Jasa Marga sebagai badan pengelola jalan tol di Ruas tol Jakarta-Cikampek akan memindahkan gerbang tol ke dua titik. Kedua titik tersebut yakni Gerbang Tol Cikopo dan Gerbang Tol Sadang di Purwakarta.
Pemerintah bersama PT Jasa Marga berencana membongkar Gerbang Tol Cikarang Utama. Sebagai gantinya, Jasa Marga sebagai badan pengelola jalan tol di Ruas tol Jakarta-Cikampek akan memindahkan gerbang tol ke dua titik.
Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Herry TZ mengatakan, kedua titik tersebut yakni Gerbang Tol Cikopo. Serta satu titik lagi adalah Gerbang Tol Sadang di Purwakarta.
-
Bagaimana Pramono Anung berencana untuk meningkatkan kualitas infrastruktur di Jakarta? "Itulah yang kita perbaiki, jadi kita memperbaiki dari hal kecil, yang baik-baik yang sudah dilakukan oleh para gubernur. Jadi tujuan saya adalah mempersatukan peninggalan para gubernur yang baik-baik ini," ucap dia.
-
Apa saja yang dilakukan Kemenko Perekonomian untuk mewujudkan transportasi berkelanjutan di Indonesia? Pemerintah telah menetapkan pengembangan infrastruktur sebagai salah satu prioritas dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2015-2019, dengan pembentukan Proyek Strategis Nasional (PSN). Pengembangan infrastruktur yang signifikan akan terus dilanjutkan sebagaimana dijelaskan dalam Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJPN) 2025-2045 guna mewujudkan visi strategis 100 tahun Indonesia. Menko Airlangga juga menyampaikan bahwa Pemerintah telah membangun lebih dari 2.000 km jalan tol yang menghubungkan pusat-pusat komersial, industri, dan perumahan utama di tanah air, menciptakan value chain perdagangan yang lebih kuat. Dalam program PSN tersebut, Indonesia juga mengembangkan proyek transportasi perkotaan seperti MRT yang telah selesai pada tahun 2019 dan proyek LRT Jabodebek yang baru saja selesai.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Apa yang Pramono Anung janjikan untuk meningkatkan fasilitas bersepeda di Jakarta? "Kalau dibuat loop seperti Bangkok, waduh nikmat banget. Makanya banyak di kita yang bersepeda ke Bangkok, Korea, Jepang," kata Pramono di kawasan SCBD Jakarta Selatan, Sabtu (14/9).
-
Bagaimana Pertamina membangun infrastruktur hijau? Langkah konkrit perseroan dalam pengembangan infrastruktur hijau, lanjut Fadjar tidak hanya dilakukan dalam Pertamina Group, tetapi juga bersama BUMN yang tergabung dalam Indonesia Battery Corporation (IBC) dalam pengembangan pabrik baterai kendaraan listrik (EV).
-
Bagaimana AI dapat meningkatkan kualitas jaringan di Indonesia? Chatbot berteknologi AI ini merupakan sebuah inovasi tepat sasaran, terlebih dalam meningkatkan Quality of Experience (QoE) pengguna. Inovasi MONA diyakini dapat menunjang perkembangan kualitas jaringan di Indonesia secara melejit atas chat dari pengguna.
"Nah ini masih dikaji indikasinya dipindah ke Cikopo (Cipali) atau di Sadang. Ini sudah disampaikan sedang kita kaji bagaimana realisasinya," ungkapnya di Dafam Hotel Teraskita, Jakarta, Senin (11/6).
Herry menambahkan, rencana pemindahan tersebut saat ini masih terus dikaji antara Jasa Marga dengan Kementerian PUPR sebagai regulator jalan tol.
Salah satu poin kajian ialah perlu tidaknya membangun gerbang tol baru di kedua titik tersebut. Sementara poin kajian lainnya melakukan pemanfaatan teknologi di kedua titik tersebut.
"Kalau nanti itu diputuskan maka harus dibangun gerbang lagi. Tapi kalau sekarang masih cukup memadai mungkin solusinya kita ke teknologi barangkali itu lebih baik. Ini masih terus kita kaji solusinya," tandasnya.
Sebelumnya, PT Jasa Marga bakal membongkar Gerbang Tol Cikarang Utama untuk mengurangi tingkat kemacetan di ruas tol Jakarta-Cikampek. Rencana pembongkaran ini sudah diusulkan Jasa Marga kepada Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) dan tinggal menunggu persetujuan.
"Memang seharusnya gerbang tol Cikarut (Cikarang Utama) ini tidak ada, karena di sini menjadi titik kumpul antara pengendara lokal, yang mau lewat jalur selatan dan utara Jawa. Jadi kita harapkan ini menjadi mudik terakhir melihat Gerbang Tol Cikarut," kata Direktur Operasi II Jasa Marga, Subakti Syukur, di Gerbang Tol Cikarut, Rabu (11/4).
Dengan dibongkarnya gerbang tol Cikarang Utama, maka transaksi akan dipecah dengan menambah beberapa gardu di gerbang tol pintu keluar masing-masing. Dengan demikian jalan tol Jakarta-Cikampek akan lebih lancar.
Saat ini gerbang tol Cikarang Utama ini hariannya melayani kendaraan lebih dari 62.000 kendaraan tiap harinya. Jumlah ini melonjak di hari-hari libur seperti saat mudik Lebaran.
Jasa Marga memperkirakan puncak arus mudik Lebaran tahun ini akan terjadi pada H-3 Lebaran. Sedangkan puncak arus balikya diperkirakan terjadi pada H+3 Lebaran.
Adapun saat puncak arus mudik tersebut kendaraan yang melintas diperkirakan mencapai 116.000 kendaraan. Sedangkan, saat puncak arus balik akan melintas 109.000 kendaraan tiap harinya.
"Jadi memang Cikarut ini titik krusial, makanya kita bisa operasikan 16-20 gardu kalau memang trafiknya sedang padat " tegas Subakti.
Baca juga:
Setelah Jakarta, BPTJ kaji sistem satu tarif tol di Surabaya
Jembatan Kalikuto akan dibuka H-2 Lebaran
Menengok prospek pembangunan MRT Fase I mencapai 94 persen
Siap-siap, kendaraan kelebihan muatan di jalan tol akan ditindak tegas
Ini keuntungan sistem satu tarif Tol JORR berlaku 13 Juni
Satu tarif Tol JORR berlaku 13 Juni, ini besarannya
Pemprov Jateng pastikan jembatan Kali Kenteng aman dilalui pemudik