Ekonomi RI melambat, pemerintah tak perlu salahkan ekonomi global
Pada kuartal I tahun ini, ekonomi Indonesia melambat ke level 4,71 persen.
Pemerintah dinilai tak perlu mengkambinghitamkan ekonomi global atas perlambatan ekonomi terjadi di Indonesia. Pada kuartal I tahun ini, ekonomi Indonesia melambat ke level 4,71 persen.
"Dalam menyikapi perlambatan ini pemerintah tidak boleh mengkambinghitamkan ekonomi global," ujar Peneliti Institute for Development of Economics and Finance (Indef) Ahmad Heri Firdaus dalam konferensi pers di kantornya, Jakarta, Jumat (8/5).
-
Apa julukan internasional Jakarta? Istilah ini agaknya masih asing di telinga masyarakat Indonesia, terlebih bagi warga Jakarta itu sendiri. Padahal, kepopulerannya sudah lama melekat di kalangan internasional. Menariknya, sematan kata “The Big Durian” membuatnya sering disamakan dengan Kota New York di Amerika.
-
Kenapa bisnis baju bekas impor dilarang di Indonesia? Presiden Jokowi mengungkapkan bisnis baju bekas impor ilegal sangat mengganggu industri tekstil dalam negeri.
-
Kapan harga bahan pangan di Jakarta terpantau naik? Situs Badan Pangan Nasional (Bapanas) per Rabu 21 Februari 2024 pukul 13.00 WIB menunjukkan kenaikan harga beberapa bahan pangan, terutama beras dan cabai rawit merah.
-
Kenapa ekspor telur ke Singapura bisa menjadi bukti keberhasilan Indonesia di pasar dunia? Singapura menjadi salah satu negara dengan standar mutu dan keamanan pangan yang tinggi, sehingga ekspor ini menjadi salah satu keberhasilan Indonesia di pasar dunia.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Bagaimana Kemendag memfasilitasi eksportir Indonesia di pameran EIM? “Kemendag memfasilitasi puluhan eksportir Indonesia untuk memamerkan produk-produk potensial melalui pameran EIM agar pangsa pasar produk Indonesia di negara Meksiko semakin luas,” tambahnya.
Menurut dia, perlambatan ekonomi global tidak menular ke semua negara Asia. Ekonomi India dan Malaysia masih bisa tumbuh baik.
"Mereka berhasil dalam pertumbuhan ekonomi. Buktinya ekspor kita ke dua negara itu meningkat," kata dia.
Firdaus mengatakan pertumbuhan ekonomi kuartal satu lalu sebesar 4,71 persen sedikit lebih tinggi ketimbang masa krisis 2009 sebesar 4,5 persen.
"Padahal, saat ini bukan puncak krisis," tegas dia.
Menurutnya, masyarakat menaruh harapan tinggi atas perbaikan ekonomi Indonesia pada pemerintahan Jokowi.
"Namun nyatanya sekarang belum ada upaya riil dari pemerintah untuk membangkitkan perekonomian Indonesia."
Baca juga:
Kinerja menteri ekonomi Jokowi buat sengsara masyarakat
BI: Inflasi tinggi itu jahat, menggerogoti penghasilan masyarakat
Pimpinan DPR: Masalah ekonomi jangan sampai seperti 1998
Menteri Hanif pesimistis jaminan pensiun terlaksana 1 Juli 2015
BPS gelontorkan anggaran Rp 4 triliun untuk sensus ekonomi