Go-Jek: Penumpang Masih Ragu dengan Keterampilan Driver Perempuan
Penyedia layanan on-demand berbasis aplikasi, Go-Jek menyatakan tingkat keraguan penumpang terhadap keterampilan driver Go-Jek perempuan cukup tinggi. Hal tersebut terlihat dari peringkat pembatalan pemesanan (cancellation rate) driver perempuan yang lebih tinggi dari driver laki-laki.
Penyedia layanan on-demand berbasis aplikasi, Go-Jek menyatakan tingkat keraguan penumpang terhadap keterampilan driver Go-Jek perempuan cukup tinggi. Hal tersebut terlihat dari peringkat pembatalan pemesanan (cancellation rate) driver perempuan yang lebih tinggi dari driver laki-laki.
Chief Public Policy and Government Relations GO-JEK, Shinto Nugroho, mengatakan berdasarkan data internal Go-Jek, angka cancellation rate driver perempuan lebih tinggi 2,7 persen dari driver laki-laki.
-
Kenapa pelaku membunuh driver taksi online? "Saya tulang punggung keluarga, setelah bapak dipenjara tersangkut kasus pidana ganjal ATM di Yogya. Ibu juga bingung minta saya untuk biayai kuliah adik yang di Bandung," kata Baaghastian.
-
Siapa yang menggunakan layanan transportasi online di Indonesia? Berdasarkan riset Google, Temasek, dan Bain & Company pada 2022, layanan transportasi online digunakan oleh 80 persen populasi Indonesia.
-
Kenapa Gojek menyediakan layanan motor listrik? Program bergabung sebagai mitra pengemudi Gojek, GoRide Electric bertujuan mendukung penggunaan motor ramah lingkungan. Selain itu, juga memberikan lapangan pekerjaan bagi masyarakat.
-
Mengapa Gojek dianggap sebagai penyedia layanan ride-hailing yang paling dipilih? Menurut pernyataan resminya, Selasa (24/9), penghargaan ini menunjukkan bahwa Gojek diakui sebagai penyedia layanan ride-hailing yang paling dipilih oleh pengguna saat menggunakan angkutan umum di Jakarta.
-
Siapa yang memberikan penghargaan kepada Gojek? Penghargaan dari Dewan Transportasi Kota Jakarta (DTKJ) yang diterima baru-baru ini menjadi bukti nyata dari pencapaian tersebut.
-
Siapa yang mengalami tindakan kasar dari driver taksi online? Sang driver enggan diberi masukan mengenai jalan yang bakal dilewati. Bahkan sang penumpang menuturkan, ada gestur hingga tindakan kasar dari sang driver saat mengemudi.
"Persepsi seperti ini dapat berpengaruh kesempatan mitra driver perempuan untuk memperoleh pendapatan," kata dia, dalam acara 'Road Safety for Women: Perempuan, Ayo Berkendara Aman', di Kantor Go-Jek, Jakarta, Selasa (27/11).
"Padahal sudah sama-sama capek, kepanasan. Tidak fair karena memiliki keterampilan yang juga mumpuni dalam mengendarai motor dengan aman serta menjaga keselamatan penumpang," lanjut dia.
Meski demikian, dia menyampaikan angka cancellation rate driver perempuan yang tinggi tidak berdampak signifikan terhadap pendapatan driver yang bersangkutan. Sebab, masih banyak layanan Go-Jek yang dapat diambil oleh driver perempuan.
"Kita punya cukup banyak layanan. Kalau tidak dapat (perjalanan dibatalkan), (driver perempuan) bisa ambil Go-Food, Go-Send," jelas Shinto.
Baca juga:
Kemenhub Sebut Risiko Berkendara Lebih Besar Terjadi pada Driver Perempuan
Menhub Budi Ingin Driver Perempuan Jadi Agen Keselamatan Berkendara
Djoko Santoso Bela Prabowo: Saya Tidak Memimpikan Pemuda Kita Jadi Ojol
Belasan Ojek Online Dukung Prabowo: Kami Siap Jadi Relawan Tanpa Digaji di TPS-TPS
Prabowo Akan Dijadikan Sebagai Bapak Ojek Online