Harga Emas Antam Naik Drastis Rp 12.000 per Gram, Cek Lengkapnya di Sini
Melansir laman Logam Mulia, harga jual emas Antam naik hingga Rp12.000 per gram
Harga emas batangan produksi PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) atau Antam mengalami kenaikan tajam pada perdagangan Rabu (11/9) pagi.
Melansir laman Logam Mulia, harga jual emas Antam naik hingga Rp12.000 per gram. Dengan ini, harga jual emas Antam berat 1 gram ditetapkan Rp1.411.000.
Selain itu harga buyback atau acuan harga yang digunakan ketika menjual kembali emas Antam naik sebesar Rp10.000 per gram. Saat ini, harga buyback emas ditawarkan Rp1.258.000 per gram.
Harga Emas Antam 11 September 2024
Berikut daftar harga terbaru emas batangan Antam belum termasuk pajak:
- Harga emas 0,5 gram: Rp755.500
- Harga emas 1 gram: Rp1.411.000
- Harga emas 2 gram: Rp2.762.000
- Harga emas 3 gram: Rp4.118.000
- Harga emas 5 gram: Rp6.830.000
- Harga emas 10 gram: Rp13.605.000
- Harga emas 25 gram: Rp33.887.000
- Harga emas 50 gram: Rp67.695.000
- Harga emas 100 gram: Rp135.312.000
- Harga emas 250 gram: Rp338.015.000
- Harga emas 500 gram: Rp675.820.000
- Harga emas 1.000 gram: Rp1.351.600.000
Harga Emas Diprediksi Melonjak
Analis senior Zaner Metals, Peter A. Grant memperkirakan harga emas akan mencapai titik tertinggi sepanjang masa pada September 2024. Sebelumnya, Harga emas batangan mencapai rekor tertinggi USD2.531,60 pada tanggal 20 Agustus.
Menurutnya, investor sekarang akan mencermati data harga konsumen AS bulan Agustus pada hari Rabu dan indeks harga produsen pada hari Kamis. Jika angka inflasi jauh lebih rendah dari yang diharapkan dan meningkatkan harapan untuk pemangkasan sebesar 50 basis poin, maka emas dapat mencapai titik tertinggi sepanjang masa.
Saat ini, harga emas bertahan kokoh di atas level USD 2.500 pada hari Selasa (Rabu waktu Jakarta). Harga emas dunia naik tipis karena para pelaku pasar memposisikan diri menjelang data inflasi AS untuk petunjuk lebih lanjut tentang kedalaman pemotongan suku bunga oleh Bank Sentral Amerika Serikat (AS), Federal Reserve (The Fed) minggu depan.
Dikutip dari CNBC, Rabu (11/9), harga emas hari ini di pasar spot naik 0,3 persen menjadi USD2.513,61 per ons. Sedangkan harga emas berjangka AS naik 0,4 persen menjadi USD2.542,30.