Harga Emas Antam Naik Rp17.000 per Gram, Berikut Daftar Lengkapnya
Hari Ini harga emas Antam naik Rp17.000 per gram.
Harga emas produksi PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) atau Antam terus melanjutkan tren kenaikan pada Rabu (17/7) pagi. Bahkan, harga emas Antam naik hingga Rp17.000 per gram hari ini.
Dengan ini, harga emas Antam dijual Rp1.420.000 per gram. Sebelumnya, harga logam mulia Antam diperdagangkan di level Rp1.403.000 per gram pada Selasa (16/7) kemarin.
Selain itu harga buyback atau acuan harga yang digunakan ketika menjual kembali emas Antam juga ikut mengalami kenaikan Rp20.000 per gram. Maka jika Anda ingin menjual emas, Antam akan membelinya di harga Rp1.287.000 per gram.
Sebelumnya, harga emas melonjak ke rekor tertiggi pada perdagangan Selasa (Rabu waktu Jakarta). Lonjakan harga emas dunia terjadi seiring meningkatnya ekspektasi pemotongan suku bunga oleh Bank Sentral Amerika Serikat (AS), Federal Reserve (The Fed) pada bulan September sehingga mendorong permintaan terhadap emas batangan.
Dikutip dari CNBC, Rabu (17/), harga emas ditutup naik 1,6 persen ke level tertinggi sepanjang masa di USD2.467,8 per ons, setelah juga mencapai rekor tertinggi intraday baru di level USD2.474,5 selama sesi perdagangan tersebut. Harga emas berjangka telah naik lebih dari 19 persen tahun ini.
Sedangkan harga emas di pasar spot melonjak 1,9 persen menjadi USD2.468,68 per ons selama sesi tersebut. Data LSEG menunjukkan itu adalah harga tertinggi sepanjang masa sejak 1968, tanpa penyesuaian inflasi.
Harga emas mencapai rekor tertinggi awal tahun ini sebelum turun kembali. Ini karena prospek suku bunga yang lebih tinggi untuk jangka panjang mengurangi antusiasme investor terhadap logam mulia.
Namun, minat terhadap aset tersebut telah meningkat setelah data inflasi yang lebih rendah pada bulan Juni dan beberapa komentar dovish baru-baru ini dari Ketua Federal Reserve Jerome Powell berpadu untuk meningkatkan kemungkinan penurunan suku bunga tahun ini.
Berikut rincian harga dasar emas Antam hari ini sebelum pajak:
- Harga emas Antam ukuran 0,5 gram: Rp760.000
- Harga emas Antam ukuran 1 gram: Rp1.420.000
- Harga emas Antam ukuran 2 gram: Rp2.780.000
- Harga emas Antam ukuran 5 gram: Rp6.875.000
- Harga emas Antam ukuran 10 gram: Rp13.695.000
- Harga emas Antam ukuran 25 gram: Rp34.112.000
- Harga emas Antam ukuran 50 gram: Rp68.145.000
- Harga emas Antam ukuran 100 gram: Rp136.212.000
- Harga emas Antam ukuran 250 gram: Rp340.265.000
- Harga emas Antam ukuran 500 gram: Rp680.320.000
- Harga emas Antam ukuran 1.000 gram: Rp1.360.600.000