Jokowi: Kita Turunkan Angka Stunting Agar Anak-Anak Tumbuh Jadi Generasi Premium
Dalam mewujudkan visi Indonesia Maju, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan, salah satu fondasi utama dalam mewujudkan visi Indonesia Maju adalah mengembangkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM). Jika hal itu dibenahi dengan serius, dia yakin Indonesia mampu melakukan lompatan-lompatan secara signifikan.
Dalam mewujudkan visi Indonesia Maju, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan, salah satu fondasi utama dalam mewujudkan visi Indonesia Maju adalah mengembangkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM). Jika hal itu dibenahi dengan serius, dia yakin Indonesia mampu melakukan lompatan-lompatan secara signifikan.
Menurutnya, untuk mencetak SDM yang pintar dan berbudi pekerti luhur, harus didahului oleh SDM yang sehat dan kuat.
-
Apa yang dilakukan Jokowi saat kuliah? Semasa kuliah, Jokowi juga aktif tergabung dengan UKM pencinta alam.
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Apa isi dari gugatan terhadap Presiden Jokowi? Gugatan itu terkait dengan tindakan administrasi pemerintah atau tindakan faktual.
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Apa tujuan utama dari sambutan Presiden Jokowi? Kepala Negara berharap para tamu menikmati jamuan hidangan dan pertunjukkan khas Indonesia yang telah disediakan. “Terima kasih atas partisipasinya. Saya berharap semangat malam ini dapat membawa kita untuk bekerja bersama berbagi akses air bersih dan sanitasi untuk semua orang,” kata Joko Widodo.
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
Menurut WHO, angka stunting di Indonesia masih termasuk tinggi. Data Riset Kesehatan Nasional tahun 2018, angka stunting di Indonesia berada di angka 30,8 persen. Namun, batas aman menurut WHO mengenai stunting berada di angka 20 persen.
"Kita turunkan angka stunting sehingga anak-anak kita bisa tumbuh menjadi generasi yang premium," kata Jokowi dalam pidato kenegaraannya di Kompleks Gedung DPR, Jakarta, Jumat (16/8).
Dia menambahkan, pemerintah akan memperluas akses kesehatan dengan pemanfaatan teknologi dan pembangunan infrastruktur dasar ke seluruh pelosok tanah air. Sehingga, kualitas kesehatan bisa ditingkatkan dengan pengembangan inovasi dan budaya hidup sehat.
Selain itu, untuk mengembangkan kualitas SDM, pembenahan utama yang harus diperhatikan adalah lembaga pendidikan dan pelatihan. Menurutnya, lembaga pendidikan dan lembaga pelatihan harus siap dalam menghadapi perubahan.
"Untuk tingkat pendidikan tinggi, kita harus berani mencanangkan target tinggi. SDM lulusan pendidikan tinggi kita harus kompetitif di tingkat regional dan global," ujarnya.
Reporter Magang: Rhandana Kamilia
Baca juga:
8.303 Balita Alami Stunting dan 1.071 Anak Idap Gizi Buruk di Pandeglang
Tekan Stunting, KKP Ajak Masyarakat Garut Konsumsi Ikan
Garut Masuk Dua Besar Kasus Stunting di Jawa Barat
Cara Freeport Bantu Tanggulangi Masalah Stunting di Papua
Simak, Fokus Pembangunan Pemerintahan Jokowi Periode II
Presiden Jokowi Fokuskan Pagu RAPBN 2020 untuk Program Prioritas Pada Visi Indonesia