Jokowi pede kehadiran kapal ternak permurah harga daging sapi
Adanya kapal ternak ini dapat menghemat ongkos transportasi.
Presiden Joko Widodo meninjau kedatangan perdana kapal pengangkut ternak KM Camara Nusantara 1 di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara. Dalam sambutannya, Presiden Jokowi yakin kehadiran kapal ini dapat menurunkan harga daging sapi.
"Tadi sudah kita lihat sapi dari NTT sebanyak 350 sapi sudah sampai di Tanjung Priok," kata Jokowi, Jumat (11/12).
Presiden Jokowi menjelaskan, adanya kapal ternak ini dapat menghemat ongkos transportasi. Dia yakin dengan adanya kapal ternak ini dapat menyebabkan daya beli masyarakat terhadap daging sapi menjadi meningkat.
"Kalau sudah disembelih nanti jadi daging biasanya itu tendemen itu kali dua berarti rata-ratanya antara Rp 72.000 - Rp 76.000 per Kg. Harga-harga seperti itu yang semoga dalam waktu tidak lama bisa menormalkan kembali," tandasnya.
Seperti diketahui, kapal khusus pengangkut ternak ini merupakan buatan dalam negeri dan pertama kali diresmikan Presiden Jokowi pada 10 November 2015 lalu di Bangkalan, Jawa Timur. Kapal ini dirancang mengacu pada standarisasi dan peraturan internasional. Ini sebagai bagian dari program Tol Laut yang dicanangkan presiden.
Kapal juga dilengkapi dengan kleder atau petugas ternak yang mengontrol, dan menyiapkan makanan hewan.
Fasilitas di dalamnya, yakni genset utama, mesin induk, genset pelabuhan, panel hubung utama, ruang palkam muatan, geladak sekoci, geladak kandang ternak. Juga disediakan, tangga khusus ternak, ruang medis kalau nanti ada hewan sakit, stress atau depresi.
Baca juga:
Kapal ternak sapi diklaim bertaraf internasional
Mimpi Indonesia jadi negara pengekspor pangan dan daging sapi
Tekan harga, Mentan Amran datangkan 300 ekor sapi dari NTT
Jakarta 'pemakan' daging sapi impor terbesar Indonesia
Ahok mau harga daging murah, 5 daerah siap pasok sapi warga Jakarta
Cegah harga melonjak saat Idul Adha, pemerintah gelar pasar murah
Kemendag klaim harga daging sapi tak naik jelang Idul Adha
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Kapan Pasar Jongke diresmikan oleh Presiden Jokowi? Pada Sabtu (27/7), Presiden Jokowi meresmikan Pasar Jongke yang berada di Laweyan, Kota Surakarta.
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Apa yang dilakukan Presiden Jokowi saat mengunjungi Pasar Purworejo? Salah satu kunjungan Presiden Jokowi adalah ke Pasar Purworejo. Di sana dia asyik berbincang dengan para pedagang.
-
Siapa yang mengunjungi Presiden Jokowi di Indonesia? Presiden Jokowi menerima kunjungan kenegaraan dari pemimpin Gereja Katolik sekaligus Kepala Negara Vatikan, Paus Fransiskus, di Istana Merdeka, Jakarta, pada Rabu, 4 September 2024.
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).