Jusuf Hamka Datangi Kantor Mahfud MD: Saya Tak Kapok Investasi Jalan Tol
Dia menegaskan, pembahasan pertemuan yang dilakukan dengan Sesmen Polhukam tersebut adalah terkait permasalahan polemik utang saja.
Pengusaha jalan tol, Jusuf Hamka hari ini mendatangi Kementerian Koordinator (Kemenko) Politik, Hukum dan Keamanan (Polhukam) untuk bertemu dengan Sekretaris Menko (Sesmen) Polhukam Teguh Pudjo Rumekso.
Pertemuan tersebut lantaran usai terjadi polemik utang negara dengan perusahaan milik Jusuf Hamka PT Citra Marga Nusaphala Persada Tbk (CMNP).
-
Apa yang menjadi kegemaran Jusuf Hamka di pagi hari? Terungkap, ada kegemaran menarik yang dilakukan Jusuf Hamka di pagi hari. Dia gemar memberi makan ke hewan peliharaan langka.
-
Bagaimana cara orang kaya ini dimakamkan? Makam ini menyimpan kerangka empat anggota keluarga kaya 'tuan tanah' yang dikremasi dan dikubur bersama dengan lima kereta kencana dan lima kuda.
-
Kenapa orang berpura-pura kaya? Perilaku ini umumnya dilakukan untuk menyembunyikan keterbatasan keuangan mereka.
-
Kenapa Jusuf Hamka dikenal sebagai pengusaha sukses? Jusuf Hamka dikenal sebagai salah satu pengusaha sukses di tanah air. Namanya kian santer terdengar usai gencar menggalakkan warung nasi kuning gratis bagi sesama.
-
Apa yang menjadi ciri khas orang yang gemar berpura-pura kaya? Satu hal yang membedakan orang-orang ini adalah kecenderungan mereka untuk membahas cita rasa dan gaya hidup yang dianggap elite.
-
Apa yang dilakukan Jusuf Hamka dan Habib Rizieq saat pertemuan mereka? Selain itu, dia juga sempat memuji sosok Jusuf Hamka yang selama ini memang dikenal sangat dermawan."Terima kasih banyak atas kunjungannya. Jusuf Hamka ini luar biasa membangun masjid di mana-mana tempat.Beramal baik, dan hubungannya dengan banyak orang juga sangat baik," kata Habib Rizieq.
Jusuf Hamka menyatakan akan ada pertemuan lanjutan dengan Menko Polhukam Mahfud MD. "Tadi saya cuma dipanggil oleh Sesmen Polhukam, ingin ditanyakan pertanyaan yang paling jelas apa, itu saja (polemik utang) jadi lebih lengkapnya nanti InsyaAllahsaya akan dipanggil Pak Mahfud," ujar Jusuf Hamka kepada media, Jakarta, Selasa (13/6).
Dia menegaskan, pembahasan pertemuan yang dilakukan dengan Sesmen Polhukam tersebut adalah terkait permasalahan polemik utang saja. "Beliau cuma menanyakan permasalahan," tuturnya.
Tak Kapok Investasi Jalan Tol
Dia menuturkan tidak pernah kapok untuk berinvestasi di jalan tol, walaupun hingga saat ini permasalahan tersebut tak kunjung selesai.
"Enggak pernah kapok, negara tercinta masih baik dan masih banyak orang-orang baik di antara orang-orang yang tidak baik," katanya.
Dia berharap permasalahan yang hingga sampai saat ini belum selesai atau sekitar 25 tahun ini dapat diselesaikan dengan mudah.
"Harapannya ke depan lebih baik ya kan, kalau nanti ternyata lama juga ya sudahlah apa boleh buat, kita nggak berani lawan negara," tegasnya.
"Bu menteri (Sri Mulyani) saya cuma mohon belas kasihan bu menteri, Pak Jokowi tuh sudah koperatif, Pak Menko polhukam sudah koperatif. Bu menteri saya minta tolong saya cuma rakyat, kalau memang dibenarkan itu hak saya mohon dikembalikan, kalau enggak ya saya ngadu kepada Allah saja" tambahnya.
(mdk/idr)