Kampanye Tiga Bulan Terakhir, Segini Dana Dihabiskan Anies-Cak Imin untuk Iklan di Platform Meta
Pengeluaran untuk beriklan tersebut dilakukan oleh akun Facebook Anies Baswedan sebesar Rp30.279.752.
Jelang pencoblosan, para relawan masing-masing Paslon memberikan dukungan penuh selama masa kampanye. Salah satu pengeluaran yang digelontorkan relawan dan pasangan calon yaitu beriklan.
Kampanye Tiga Bulan Terakhir, Segini Dana Dihabiskan Anies-Cak Imin untuk Iklan di Platform Meta
Kampanye Tiga Bulan Terakhir, Segini Dana Dihabiskan Anies-Cak Imin untuk Iklan di Platform Meta
- Akun Medsos Polda Banten Disorot, Ramai Unggah Pengamanan Kampanye Andra-Dimyati Tapi Tak Ada Airin-Ade
- Ganjar-Mahfud Habiskan Dana Rp6 Miliar untuk Iklan Kampanye di Platform Meta
- Iklan Kampanye di Platform Meta, Prabowo-Gibran Habiskan Rp1,78 Miliar
- Kata Anies soal Gaya Kampanyenya Ditiru Paslon Lain
Hari pencoblosan pemilihan presiden dan wakil presiden 2024, telah usai. Berdasarkan hasil hitung cepat atau quick count, Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka meraih suara lebih dari 50 persen.
Jelang pencoblosan, para relawan masing-masing Paslon memberikan dukungan penuh selama masa kampanye. Salah satu pengeluaran yang digelontorkan relawan dan pasangan calon yaitu beriklan.
Berdasarkan Meta Ad Library report, pasangan nomor urut 01 Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar, selama tiga bulan terakhir yaitu periode 15 November 2023 - 12 Februari 2024, pengeluaran iklan di Meta tembus Rp1,15 miliar.
Pengeluaran untuk beriklan tersebut dilakukan oleh akun Facebook Anies Baswedan sebesar Rp30.279.752 dan sejumlah akun Facebook relawan Anies-Muhaimin seperti Humanies Project, Unboxing Anies, Suara Anies, PKS Menang Anies Presiden, dan masih banyak lagi. Sementara akun Facebook A Muhaimin Iskandar, tidak tercatat pengeluaran untuk iklan
Pada awal laporan dana kampanye, Co-Kapten sekaligus Ketua Harian Timnas Pemenangan AMIN Sudirman Said mengatakan bahwa dana kampanye Anies-Muhaimin atau dikenal dengan singkatan AMIN, memang sedikit cekak.
Sudirman Said mengakui, kucuran dana ke AMIN tak sebesar ke pasangan capres-cawapres lain. Namun, kata dia pasangan AMIN, banyak dibantu oleh relawan yang ada di lapangan.
"Sumber dana kita terbesar dari mana? Bukan dari para penyumbang kepada capres-cawapres. Tapi dari para relawan yang sekarang ini bekerja luar biasa," ungkap Sudirman dalam konferensi pers di Rumah Perubahan, Jalan Diponegoro Nomor 10, Jakarta Pusat, Kamis (16/11).
Kendati demikian, Sudirman Said mengatakan, relawan di seluruh wilayah Indonesia secara sukarela menggunakan dana pribadi mereka untuk membuat atribut sebagai dukungan untuk AMIN. Sudirman menilai, sumbangan para relawan itu tak ternilai harganya.
"Coba anda lihat, baju-baju mereka, kaos, rompi, topi dibikin sendiri tuh warna-warni luar biasa. Itu kalau dijumlahkan berapa nilainya itu," kata dia.