Kemendag: Harga dan Stok Pangan Stabil Jelang Natal & Tahun Baru
Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Kemendag, Tjahja Widjayanti mengatakan, pemerintah telah melakukan rapat koordinasi antara pusat dan daerah terkait hal ini. Hasilnya, sejauh ini harga dan pasokan bahan kebutuhan pokok masih stabil.
Kementerian Perdagangan (Kemendag) memastikan stok dan harga bahan kebutuhan pokok jelang Natal dan Tahun Baru stabil. Namun demikian, ada komoditas pangan yang mengalami lonjakan harga saat ini yaitu cabai.
Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Kemendag, Tjahja Widjayanti mengatakan, pemerintah telah melakukan rapat koordinasi antara pusat dan daerah terkait hal ini. Hasilnya, sejauh ini harga dan pasokan bahan kebutuhan pokok masih stabil.
"Kita sudah melakukan rapat koordinasi hari besar keagamaan Natal dan Tahun Baru di Batam yang dipimpin oleh Pak Menteri. (Sejauh ini) Stok aman dan harga relatif stabil," ujar dia di Jakarta, Selasa (13/11/2018).
-
Kenapa harga sembako di Pasar Belakang Kodim Brebes naik? Kenaikan harga ini diduga karena tingginya permintaan menjelang Natal dan tahun baru.
-
Di mana harga bahan pangan di pantau? Situs Badan Pangan Nasional (Bapanas) per Rabu 21 Februari 2024 pukul 13.00 WIB menunjukkan kenaikan harga beberapa bahan pangan, terutama beras dan cabai rawit merah.
-
Kapan harga bahan pangan di Jakarta terpantau naik? Situs Badan Pangan Nasional (Bapanas) per Rabu 21 Februari 2024 pukul 13.00 WIB menunjukkan kenaikan harga beberapa bahan pangan, terutama beras dan cabai rawit merah.
-
Bagaimana Kemendag memantau stabilitas harga cabai? Mendag mengaku pagi ini telah melakukan kunjungan ke Pasar Palmerah Jakarta Pusat untuk memantau stabilitas harga dan pasokan barang kebutuhan pokok. Rata-rata harga cabai sudah di kisaran Rp 70.000 per kg di wilayah Jakarta dan sekitarnya.
-
Dimana harga sembako masih terpantau tinggi? Harga sejumlah bahan pokok masih terpantau tinggi di beberapa daerah. Di Pasar Induk Rau, Serang, kondisi tersebut masih terjadi hingga Kamis (13/7) siang.
-
Bagaimana cara Kemendag memantau stabilitas harga dan pasokan barang kebutuhan pokok? Apa yang kemendag lakukan? kita kata kuncinya adalah turun langsung ke pasar, kita memantau secara intensif melalui SP2KP di 671 pasar di 503 kab/kota. Kalau ada pasokan terlambat kita koordinasi.
Meski demikian, berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik (BPS), ada bahan kebutuhan pokok yang mengalami kenaikan yaitu cabai. Kenaikan harga tersebut diperkirakan akibat kondisi cuaca.
"Memang ada beberapa dari data BPS untuk cabai agak tinggi, ini karena cuaca dan hujan. Karena itu hortikultura. Jadi memang tergantung pada cuaca," kata dia.
Namun, lanjut Tjanja, dia telah meminta pemerintah daerah dan dinas terkait untuk terus memantau pergerakan stok dan harga jelang Natal dan Tahun Baru. Diharapkan, harga tetap stabil saat kedua momen tersebut berlangsung.
"(Kalau ada kenaikan harga?) Mungkin jangan berpikir negatif dulu, paling tidak kita sudah menggelar rakor, jadi kita sudah melakukan pemantauan. Sejak kami rakor di Batam tanggal 11 November 2018, kami meminta semua eselon 1 dan kepala dinas untuk memantau perkembangan harga dan stok," tandas dia.
Reporter: Septian Deny
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Di Palembang, Sandi Dengar keluhan Pedagang Soal Harga Beras Naik
Kenaikan Harga Beras Jadi Pemicu Kemiskinan
Pemerintah Jokowi Siapkan 2,4 Juta Ton Cadangan Beras Sambut Natal dan Tahun Baru
Ombudsman Soal Data Jagung: Percuma Surplus Kalau Barangnya Tidak Ada
Mendag Enggar: Harga Telur dan Daging Ayam Berpotensi Naik Jelang Akhir Tahun
Cegah Harga Telur Naik, Kementan Didesak Segera Keluarkan Rekomendasi Impor Jagung