Kemenperin beri keringanan pajak jika perusahaan libatkan SMK
Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto berencana akan menerapkan tax allowance pada industri yang mengeluarkan kebijakan tentang pendidikan vokasi. Pihaknya akan mengeluarkan kebijakan di mana industri harus mendorong prototipe yang akan dimulai di Jawa Timur.
Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto berencana akan menerapkan tax allowance pada industri yang mengeluarkan kebijakan tentang pendidikan vokasi.
"Kalau satu yang diperlukan adalah industri kalau menjalankan ini kan perlu diberikan fasilitas. Salah satu fasilitas yang diusulkan bisa berupa tax allowance dan itu nanti akan dibahas," kata Airlangga di Gedung Kementerian Perekonomian, Jakarta, Jumat (17/2)
-
Kapan kemacetan di Jakarta terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
-
Di mana kemacetan parah di Jakarta sering terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
-
Kenapa KEK Singhasari penting? KEK Singhasari berkonsentrasi pada platform ekonomi digital untuk bersinergi dengan perkembangan antara bisnis pariwisata dan ekonomi digital.
-
Dimana saja lokasi kemacetan yang paling parah di Jakarta? Kondisi kemacetan lalu lintas kendaraan pada jam pulang kerja di Jalan Gatot Subroto, Jakarta
-
Kapan Kapolda Kepri mencium istrinya? Kapolda Kepulauan Riau, Irjen Yan Fitri Halimansyah tertangkap kamera sedang mencium istrinya saat melantik ratusan calon anggota Polri di Polda Kepri.
-
Apa fungsi utama Gedung Kesenian Jakarta saat ini? Saat ini, gedung tersebut masih aktif digunakan sebagai lokasi pertunjukkan seni khas nusantara maupun luar negara.
Dia menegaskan pihaknya akan mengeluarkan kebijakan di mana industri harus mendorong prototipe yang akan dimulai di Jawa Timur. Di mana terdapat 50 industri yang akan bekerja sama dengan 260 SMK.
"Kalau dari perindustrian kami telah mengeluarkan kebijakan untuk link match industri dan SMK dan kita akan mendorong prototipe lanjutan. Prototipe lanjutan itu akan dimulai di Jawa Timur. Itu kira-kira ada 50 industri dengan 260 SMK. Itu link and match baik dari segi fasilitas yang bisa dipakai maupun kurikulum," jelasnya.
"Nanti di Jawa Timur kita mulai 50 tapi kan yang ikut pelatihan dengan Apindo itu sudah lebih dari 2.000. Tapi dari training. Sekarang kita dorong lagi tak hanya vokasional training tapi juga schoolnya. Nanti kita ikut dalam program Jerman, Swiss maupun Austria," sambung Airlangga.
Untuk itu, dirinya akan bersinergi dengan kementerian lain terlebih di Kementerian Ketenakerjaan untuk melakukan pelatihan dan Kementerian Keuangan.
"Juga tentu nanti akan dikembangkan juga dengan Kementerian-Kementrian lain. Juga tentu dengan Kemenaker yang akan didorong trainingnya. Vokasional trainingnya yang waktunya lebih singkat. Dan mengenai teknis fasilitas nanti kita akan bicarakan dengan Kementerian Keuangan," jelasnya.
Sementara itu, Menteri Ketenagakerjaan Muhammad Hanif Dhakiri pendidikan vokasi ini tujuannya untuk pemerataan ekonomi sekaligus mengurangi atau menekan ketimpangan sosial melalui pengembangan Sumber Daya Manusia.
"Salah satu kunci di situ adalah soal bagaimana input pengembangan SDM, baik melalui pendidikan formal maupun melalui pelatihan kerja, itu semua bisa demand driven, jadi semua bisa berorientasi kepada keputuhan pasar kerja," kata Hanif.
Baca juga:
Ini langkah pemerintah tingkatkan kinerja SDM lokal di Morowali
Menperin beri sinyal industri petrokimia dapat fasilitas tax holiday
2 hasil industri hutan jadi produk unggulan RI
Ini tantangan besar Kementerian Perindustrian di 2017
Pemerintah Jokowi komitmen dorong pengembangan pesawat lokal
2016, ekspor produk makanan dan minuman Indonesia tembus Rp 253 T
Kemenperin luncurkan mobil pedesaan, kecepatan 60 km per jam