Larangan Mudik Lebaran 2021 Diprediksi Hanya Berdampak pada Industri Transportasi
Larangan mudik lebaran 1444 Hijriah dinilai tidak akan berdampak signifikan terhadap tren pemulihan ekonomi nasional di masa pandemi. Peneliti Senior INDEF, Enny Sri Hartati menilai, kebijakan ini hanya akan mempengaruhi sektor transportasi saja.
Larangan mudik lebaran 1444 Hijriah dinilai tidak akan berdampak signifikan terhadap tren pemulihan ekonomi nasional di masa pandemi. Peneliti Senior INDEF, Enny Sri Hartati menilai, kebijakan ini hanya akan mempengaruhi sektor transportasi saja.
"Larangan mudik ini tidak akan berdampak banyak pada perekonomian kita, bahwa akan ada penurunan di sektor transportasi, iya," kata Enny saat dihubungi merdeka.com, Jakarta, Senin (3/5).
-
Apa yang diukur oleh Indeks Bisnis UMKM? Indeks Bisnis UMKM merupakan indikator yang mengukur aktivitas UMKM di Indonesia yang dilakukan setiap kuartal oleh BRI Research Institute.
-
Kenapa Indeks Demokrasi Indonesia (IDI) Kaltim meningkat? Peningkatan angka ini, membuat Kaltim menduduki peringkat 4 nasional. Setelah sebelumnya peringkat 5 nasional," terang Sufian Agus.
-
Apa yang dilakukan Kemenkumham untuk meningkatkan perekonomian Indonesia? Menurut Yasonna, dengan diselenggarakannya Temu Bisnis Tahap VI, diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap perkembangan perekonomian Indonesia.
-
Apa yang dibahas dalam pertemuan Menko Perekonomian Airlangga Hartarto dengan Menteri Perdagangan dan Industri Singapura Gam Ki Yong? Pertemuan keduanya terkait implementasi Program Tech:X, peningkatan kemudahan mobilitas bagi investor dari Singapura, pengembangan Pelabuhan Kendal, penguatan konektivitas udara, kerja sama agribisnis, dan kerja sama pariwisata.
-
Apa yang menjadi fokus utama Menko Perekonomian dalam pengembangan industri hijau di Indonesia? Dalam pengembangan industri hijau di Indonesia, pemerintah mendorong berbagai program seperti pemanfaatan EBTKE, penerapan kendaraan bermotor listrik berbasis baterai, dan lain sebagainya. Termasuk mendorong kebijakan hilirisasi yang arahnya sejalan dengan tren pengembangan industri hijau tersebut.
-
Bagaimana Indonesia ingin meningkatkan indeks tanam dan produksi beras nasional? Pemerintah Indonesia telah mengambil tindakan cepat dan konkrit dalam jangka pendek untuk meningkatkan index tanam dan produksi beras nasional melalui sejumla program. Program yang dijalankan antara lain Perluasan areal tanam melalui program, Optimalisasi lahan rawa untuk penanaman padi sekali dalam setahun, sistem tanam terpadu pada lahan sawah dataran rendah (padi gogo) di areal perkebunann dan Peningkatan Indeks Tanam melalui optimalisasi lahan rawa untuk penanaman padi 2-3 kali dalam setahun.
Enny menjelaskan kontraksi ekonomi kuartal II tahun 2020 lalu bukan disebabkan adanya pelarangan mudik Lebaran. Pelemahan ekonomi justru disebabkan adanya penurunan konsumsi rumah tangga hingga 5 persen.
"Saya tidak setuju kalau itu semata karena pelarangan mudik, tapi karena penurunan daya beli masyarakat," kata dia.
Pelemahan Ekonomi 2020 Bukan Karena Larangan Mudik
Penurunan daya beli tersebut tidak lain sebagai dampak dari dirumahkannya karyawan, PHK dan sektor informal yang terganggu karena kebijakan pembatasan sosial. Kondisi tersebut sejalan dengan kurangnya pengalaman pemerintah menangani pandemi tahun lalu.
"Tahun 2020 ini sangat tinggi dalam penanganan masih belum punya banyak pengalaman," kata dia.
Hal yang sama juga berlaku di tahun ini. Larangan mudik kali ini merupakan upaya pemerintah dalam mengendalikan penyebaran virus corona.
Lebih jauh Enny menjelaskan larangan mudik tahun ini bukan lagi masalah perekonomian. Melainkan untuk meningkatkan protokol kesehatan.
"Mudik ini bukan persoalan ekonomi tetapi karena penerapan protokol kesehatan," kata dia.
(mdk/bim)