Layani Distribusi Online, Japfa Siap Penuhi Kebutuhan Pangan di Tengah Pandemi
Head of Poultry Division Japfa, Tommy Kuncoro menyampaikan, pihaknya akan terus berusaha mewujudkan komitmen untuk membantu pemerintah, terutama saat ini, agar Indonesia dapat segera menanggulangi pandemi.
Perusahaan agribisnis, PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (Japfa) berkomitmen mendukung langkah pemerintah untuk mencukupi kebutuhan masyarakat akan pangan berprotein hewani, khususnya di tengah pandemi Covid-19 ini. Dukungan akan diberikan melalui 414 gerai penjualan Bes Meat dan berbagai jaringan distribusi.
Head of Poultry Division Japfa, Tommy Kuncoro menyampaikan, pihaknya akan terus berusaha mewujudkan komitmen untuk membantu pemerintah, terutama saat ini, agar Indonesia dapat segera menanggulangi pandemi.
-
Kapan harga bahan pangan di Jakarta terpantau naik? Situs Badan Pangan Nasional (Bapanas) per Rabu 21 Februari 2024 pukul 13.00 WIB menunjukkan kenaikan harga beberapa bahan pangan, terutama beras dan cabai rawit merah.
-
Di mana harga bahan pangan di pantau? Situs Badan Pangan Nasional (Bapanas) per Rabu 21 Februari 2024 pukul 13.00 WIB menunjukkan kenaikan harga beberapa bahan pangan, terutama beras dan cabai rawit merah.
-
Kapan penerapan cukai minuman berpemanis di Indonesia direncanakan? Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI telah memastikan akan segera mengesahkan peraturan terkait cukai Minuman Berpemanis Dalam Kemasan (MBDK) pada 2024 ini.
-
Bahan pangan apa yang mengalami kenaikan harga di Jakarta? Situs Badan Pangan Nasional (Bapanas) per Rabu 21 Februari 2024 pukul 13.00 WIB menunjukkan kenaikan harga beberapa bahan pangan, terutama beras dan cabai rawit merah.
-
Bagaimana Jusuf Kalla menilai harga alutsista bekas yang dibeli pemerintah? "Sebetulnya bukan hanya bekas, berapa harga bekas itu? Itu hal yang berbeda. Kalau ini 'kan harganya rata-rata Rp1 triliun satu pesawat, pesawat yang umurnya 25 tahun," kata JK. Ketika orang ingin membeli pesawat, yang diukur ada dua yaitu umur dan jam terbangnya. Khusus umur sangat berpengaruh pada teknologi yang ada di dalam pesawat tersebut.
-
Bagaimana Kementan menjaga stabilitas harga dan ketersediaan bahan pangan? Wamentan Harvick mengatakan, ketahanan pangan berpengaruh pada kedaulatan pangan yang sudah menjadi perhatian oleh Presiden Joko Widodo. Meski demikian, ia menyebut stabilitas harga dan ketersediaan bahan pangan harus tetap dijaga.
"Sebelumnya, kita turut menyukseskan inisiatif Kementerian Pertanian RI dalam mengupayakan percepatan pendistribusian pangan atau belanja pangan protein hewani berbasis online melalui kerja sama multi stakeholders untuk memudahkan masyarakat mendapatkan pangan berprotein hewani di tengah pandemi Covid-19," kata Tommy dikutip keterangan resmi perusahaan diterima merdeka.com di Jakarta, Jumat (24/4).
Melalui jaringan penjualan karkas ayam dan olahannya, Best Meat yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia, Japfa berkomitmen untuk menyediakan pasokan protein hewani dan produk pendukungnya yang berkualitas dan terjangkau. Best Meat yang merupakan salah satu jalur distribusi protein hewani yang dimiliki oleh Japfa tersebar di 414 titik di pulau Sumatera, Jawa, Bali, Sulawesi, Kalimantan dan akan terus bertambah.
"Dengan sebaran dan cakupan wilayah yang luas ini, dapat memudahkan masyarakat untuk mendapatkan pasokan protein hewani yang dibutuhkan dengan harga yang lebih terjangkau," tegasnya.
Kerja Sama E-Commerce
Distribusi produk juga dilakukan melalui kerja sama dengan e-commerce seperti Tokopedia, Shopee dan Blibli, serta aplikasi distribusi berbasis online seperti Grab dan Gojek. Tidak hanya itu, untuk semakin mempermudah masyarakat mendapatkan pasokan protein hewani, Best Meat juga membuka kesempatan bagi masyarakat untuk bermitra dan membuka gerai-gerai penjualan.
"Hal ini merupakan salah satu perwujudan komitmen dalam mendorong perekonomian dan peningkatan taraf hidup masyarakat."
Di tengah situasi pandemi saat ini, Japfa berupaya menjalankan komitmennya dalam menjaga ketersediaan pangan berprotein hewani dengan tetap mengikuti seluruh aturan dan anjuran pemerintah untuk memutus rantai penyebaran Covid-19.
"Walaupun Indonesia tengah dilanda pandemi Covid-19 dan dengan adanya aturan pembatasan, komitmen Japfa untuk terus menjaga pasokan pangan tetap berjalan. Tentunya, operasional kami jalankan dengan mengutamakan keamanan dan keselamatan semua pihak," pungkas Tommy.
Menteri Pertanian RI, Syahrul Yasin Limpo pada kunjungannya ke anak usaha Japfa, PT Ciomas Adisatwa Unit Maros, Sulawesi Selatan (19/4) menyampaikan apresiasinya terhadap kontribusi perusahaan terhadap bangsa Indonesia dalam mempermudah masyarakat mendapatkan pasokan protein.
(mdk/idr)