Mendag Enggar: Harga Telur dan Daging Ayam Berpotensi Naik Jelang Akhir Tahun
Menteri Perdagangan (Mendag), Enggartiasto Lukita mengatakan, permintaan warga akan meningkat menjelang dua perayaan besar tersebut. Ini merupakan kondisi lumrah yang hampir tiap tahun terjadi.
Harga daging dan telur ayam berpotensi melonjak di akhir tahun ini. Lonjakan harga tersebut disebabkan oleh tingginya permintaan menjelang hari raya Natal dan Tahun Baru (Nataru).
Menteri Perdagangan (Mendag), Enggartiasto Lukita mengatakan, permintaan warga akan meningkat menjelang dua perayaan besar tersebut. Ini merupakan kondisi lumrah yang hampir tiap tahun terjadi.
-
Bagaimana Kemendag memantau stabilitas harga cabai? Mendag mengaku pagi ini telah melakukan kunjungan ke Pasar Palmerah Jakarta Pusat untuk memantau stabilitas harga dan pasokan barang kebutuhan pokok. Rata-rata harga cabai sudah di kisaran Rp 70.000 per kg di wilayah Jakarta dan sekitarnya.
-
Penghargaan apa yang diterima Denpasar dari Mendagri Tito? Wali Kota Denpasar, Bali, IGN Jaya Negara mendapat penghargaan Upakarya Wanua Nugraha dari Kementerian Dalam Negeri sebagai bentuk apresiasi terhadap dedikasi dan kerja kerasnya memimpin dan mengembangkan Denpasar menjadi pusat perkotaan berkelanjutan dan berkualitas.
-
Kapan Kwarda Kaltim menerima penghargaan Tunggul Tergiat? Penyerahan Tunggul Tergiat Pramuka diserahkan langsung oleh Ketua Kwartir Nasional (Kwarnas) Komjen Pol (Purn) Budi Waseso kepada Ketua Kwarda Kaltim, Fachruddin Djaprie. Pada acara pembukaan Musyawarah Nasional (Munas) ke XI Gerakan Pramuka Tahun 2023 di Kota Banda Aceh, Sabtu (2/12).
-
Bagaimana cara Kemendag memantau stabilitas harga dan pasokan barang kebutuhan pokok? Apa yang kemendag lakukan? kita kata kuncinya adalah turun langsung ke pasar, kita memantau secara intensif melalui SP2KP di 671 pasar di 503 kab/kota. Kalau ada pasokan terlambat kita koordinasi.
-
Siapa yang terdampak dengan naiknya harga kedelai di Purwakarta? Naiknya harga kedelai sejak awal November membuat produsen tahu menjerit Harga kedelai mengalami kenaikan sejak awal November lalu. Hal ini cukup berdampak kepada para produsen tahu yang memakai kedelai sebagai bahan baku utama.
-
Di mana harga bahan pangan di pantau? Situs Badan Pangan Nasional (Bapanas) per Rabu 21 Februari 2024 pukul 13.00 WIB menunjukkan kenaikan harga beberapa bahan pangan, terutama beras dan cabai rawit merah.
"Telur dan ayam ada potensi kenaikan harga," kata Mendag Enggar dalam Rapat Koordinasi Nasional Ketersediaan Pasokan dan Stabilisasi Harga Barang Kebutuhan Pokok Menjelang Natal 2018 dan Tahun Baru 2019 di Batam, Kepulauan Riau, Minggu (11/11).
Dia mengatakan, saat menjelang Natal dan Tahun Baru, kebutuhan masyarakat akan telur meningkat, sementara pasokannya dikhawatirkan menurun. "Supply-nya, saya khawatir berkurang, mudah-mudahan tidak, maka akan jadi persoalan," kata dia.
Oleh sebab itu Mendag Enggar meminta seluruh kepala dinas perdagangan untuk terus mengawasi kenaikan harga dua komoditas tersebut. Mendag Enggar menjabarkan, pemerintah sebenarnya sudah menerapkan strategi untuk menekan kenaikan harga telur, sejak komoditas itu mengalami penurunan harga beberapa waktu lalu.
"Saat harga telur turun, kami justru menaikkan harga batas bawah dan meminta pedagang retail modern membeli harga lebih tinggi sehingga para peternak tidak mengalami kerugian," kata dia.
Bila harga telur dibiarkan melemah, maka dia khawatir peternak memilih afkir dini, memotong ayam petelur. Pada akhirnya, pasokan telur berkurang dan harga akan meningkat lebih tinggi. "Kami meminta tolong koordinasi dengan pasar, membeli jangan terlalu rendah," kata dia.
Selain telur dan ayam, harga cabai merah dan cabai keriting juga berpotensi naik, dipengaruhi keterbatasan pasokan karena sudah memasuki musim hujan.
Sementara itu, secara keseluruhan menurut mendag, harga komoditas pangan relatif stabil, tidak terlalu mempengaruhi inflasi. Pasokan beras relatif mencukupi, demikian pula minyak goreng, daging, bawang putih dan bawang merah. "Kontribusi 'volatile food' tidak tinggi pada inflasi," tutup Mendag Enggar.
Baca juga:
Jagung Impor bakal di Jual Rp 4.000 per Kg ke Peternak Mandiri
Mendag Enggar Sebut Nilai Transaksi TEI 2018 Capai Rp 127,33 Triliun
Mendag Enggar hindari perang dagang dengan China
Indonesia genjot ekspor batu bara ke Pakistan
Tampil di SIAL Paris 2018, produk mamin Indonesia raup transaksi USD 16,37 juta
Ada perang dagang, Kemendag kaji pengenaan bea masuk produk China