Menhub Budi pastikan KAI tetap menjadi pemegang mayoritas saham LRT Jabodebek
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi akan melakukan rapat koordinasi dengan beberapa kementerian terkait untuk membahas kepemilikan PT Kereta Api Indonesia (Persero) dalam proyek Light Rail Transit (LRT) Jabodebek. Rencananya rapat koordinasi tersebut akan dilakukan pekan depan.
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi akan melakukan rapat koordinasi dengan beberapa kementerian terkait untuk membahas kepemilikan PT Kereta Api Indonesia (Persero) dalam proyek Light Rail Transit (LRT) Jabodebek. Rencananya rapat koordinasi tersebut akan dilakukan pekan depan.
"Kemarin ada sedikit kesalahpahaman, akan kita lakukan koordinasi dengan baik. Saya sudah bicara dengan menteri BUMN, Menteri Keuangan, Menko Maritim untuk minggu depan dirapatkan," ujar Menteri Budi di Ancol, Jakarta, Sabtu (25/11).
Adapun hal yang nantinya akan dibahas adalah perubahan porsi investasi antara PT KAI dan PT Adhi Karya sebagai investor proyek tersebut. Namun demikian, PT KAI nantinya masih tetap menjadi pemegang investasi mayoritas.
"Akan kita bicarakan perubahan persentasenya, tapi belum tahu tergantung pembicaraan. Tapi pasti mayoritas (PT KAI). Kalau mayoritas harus di atas 50 persen," jelasnya.
Menteri Budi mengatakan penetapan PT KAI dan PT Adhi Karya sebagai investor pada proyek tersebut telah ditetapkan dalam Peraturan Perpres Nomor 49 tahun 2017. "Perpres itu yang mengeluarkan dan menandatangani adalah Presiden. Jadi kita akan tunduk pada perpres itu dan akan menindaklanjuti," jelasnya.
-
Kapan LRT Jabodetabek resmi dibuka? Resmi dibuka pada 28 Agustus 2023 oleh Presiden Joko Widodo, LRT Jabodetabek memberikan pilihan transportasi modern yang diharapkan dapat mengurangi kemacetan serta memudahkan mobilitas bagi para pekerja dan penduduk di sekitar stasiun.
-
Siapa yang membangun MRT Jakarta Fase 2A Bundaran HI-Kota? Berdasarkan data yang dirilis PT MRT pembangunan MRT CP 201 (Stasiun Thamrin dan Monas) fase 2A MRT Jakarta mencapai 80,75 persen.
-
Apa tujuan dari upacara pengeruwakan dalam proyek LRT Bali? "Ngeruwak itu, adalah upacara untuk memulai semua kegiatan termasuk groundbreaking," kata Direktur Utama PT. Sarana Bali Dwipa Jaya (SBDJ) I Gusti Ngurah Askhara Danadiputra."Tujuannya adalah untuk melakukan pembersihan secara skala dan niskala (spiritual) sehingga mendapatkan perlindungan dari pemilik alam semesta," jelasnya.
-
Apa tujuan dari pengalihan pemberangkatan BRT Trans Jateng di Kutoarjo? Dengan pengalihan tersebut, calon penumpang mendapat tempat yang lebih representatif.
-
Apa saja yang dibangun pada MRT Jakarta Fase 2A Bundaran HI-Kota? Pembangunan Fase 2A MRT Jakarta, yang akan menghubungkan Bundaran HI-Kota, diharapkan selesai pada 2027 untuk segmen pertama.
-
Kapan uji coba Transjakarta rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta dilakukan? Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres.
Baca juga:
Menhub Budi: KAI tetap menjadi investor LRT Jabodebek
Menko Luhut sebut biaya pembangunan LRT Jabodetabek bertambah Rp 5 triliun
Kemenhub sebut biaya pembangunan LRT Jabodetabek paling murah
Perusahaan Korea biayai pembangunan LRT Jakarta Rp 6,7 triliun
Beton MRT menimpa pemotor, Sandi beri pesan ke bos MRT dan Jakpro
Progres pembangunan LRT di UKI Cawang
LRT Sumatera Selatan akan diuji coba pada April 2018