Menko Luhut: Ekonom dunia hingga bos IMF puji ekonomi Indonesia
Luhut menceritakan, apresiasi itu disampaikan kalangan ekonom dunia kepada Luhut saat dia menghadiri Pertemuan Tahunan Musim Semi Dana Moneter Internasional (IMF) dan Bank Dunia di Washington, Amerika Serikat.
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan menyebut kalangan ekonom dunia mengapresiasi capaian ekonomi Indonesia yang tumbuh 5,02 persen pada 2016, naik dari tahun sebelumnya sebesar 4,88 persen.
Luhut menceritakan, apresiasi itu disampaikan kalangan ekonom dunia kepada Luhut saat dia menghadiri Pertemuan Tahunan Musim Semi Dana Moneter Internasional (IMF) dan Bank Dunia di Washington, Amerika Serikat.
-
Kenapa IMF didirikan? Tujuan utama pendirian IMF adalah untuk mempromosikan stabilitas moneter dan pertumbuhan ekonomi internasional dengan memberikan dukungan keuangan kepada negara-negara yang menghadapi kesulitan pembayaran internasional.
-
Bagaimana IMF membantu negara yang mengalami kesulitan ekonomi? IMF memberikan pinjaman kepada negara-negara anggotanya yang mengalami kesulitan keuangan. Tetapi sejalan dengan itu, IMF juga memberikan persyaratan dan rekomendasi kebijakan ekonomi yang harus diimplementasikan oleh negara peminjam.
-
Apa tujuan utama dari IMF? Tujuan utama pendirian IMF adalah untuk mempromosikan stabilitas moneter dan pertumbuhan ekonomi internasional dengan memberikan dukungan keuangan kepada negara-negara yang menghadapi kesulitan pembayaran internasional.
-
Kapan IMF didirikan? IMF adalah organisasi yang berperan penting dalam kancah perekonomian negara-negara Dunia Ketiga. Dalam suasana pasca-Perang Dunia II yang penuh ketidakstabilan ekonomi dan politik, pada 22 Juli 1944, Konferensi Moneter dan Keuangan Internasional di Bretton Woods, New Hampshire, Amerika Serikat, menghasilkan pembentukan Dana Moneter Internasional (IMF).
-
Apa yang dilakukan Kemenkumham untuk meningkatkan perekonomian Indonesia? Menurut Yasonna, dengan diselenggarakannya Temu Bisnis Tahap VI, diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap perkembangan perekonomian Indonesia.
-
Apa yang dikatakan OJK mengenai sektor jasa keuangan Indonesia saat ini? Rapat Dewan Komisioner Bulanan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada 30 Agustus 2023 menilai stabilitas sektor jasa keuangan nasional terjaga dan resilien dengan indikator prudensial. seperti permodalan maupun likuiditas yang memadai serta profil risiko yang terjaga di tengah meningkatnya ketidakpastian perekonomian global.
"Kami baru balik dari 'Spring Annual Meeting IMF-WB'. Ekonom dunia, menteri keuangan dan gubernur bank sentral dunia semua mengapresiasi pencapaian Indonesia," katanya.
Luhut menjelaskan, Direktur IMF Christine Lagarde mengapresiasi fundamental ekonomi Indonesia di bawah kepemimpinan Presiden Jokowi. Bahkan, Luhut menyebut di jajaran G-20, Indonesia menempati posisi nomor tiga.
"Di dalam G-20, India, China, Indonesia meski memang dalam basis data keekonomian kita jauh lebih baik dari India dan China," katanya.
Menurut Luhut, Presiden Jokowi dianggap sebagai pemimpin yang berbeda karena memahami ekonomi makro secara detil dan dinilai bekerja dengan hati.
Atas penilaian tersebut, Lagarde meminta bertemu dengan Jokowi di Beijing, China. "Dia (Presiden) juga dapat apresiasi dari Christine Lagarde dan Lagarde minta ketemu sama Presiden besok di Beijing," katanya.
Oleh karena itu, terpilihnya Indonesia sebagai tuan rumah pertemuan tahunan IMF-WB di Bali pada 2018 mendatang harus jadi ajang yang bisa dimanfaatkan.
"Seluruh menteri keuangan dan gubernur bank sentral dari 189 negara akan hadir, 33 kepala negara akan datang, dan diramalkan, akan ada 15 ribu yang datang. Makanya Bali akan betul-betul kami siapkan," katanya.
Baca juga:
2018, Luhut target tol laut bisa turunkan 50 persen harga barang
Menko Darmin target Juni RUU Pertanahan mulai dibahas di DPR
Klaim ekonomi RI ke-3 terbaik dunia dikritik, ini kata Menko Luhut
Langgar imbauan Jokowi, Luhut pidato capaian kemaritiman 18 menit
Tarif internet tak sejalan dengan mimpi Jokowi soal ekonomi digital