Migas Tak akan Ditinggalkan Meski Ada Transisi Energi
Komoditas migas dinilai memiliki peran penting dalam beberapa waktu mendatang untuk melakukan proses transisi dari energ fosil ke EBT. Oleh karena itu melalui rencana umum energi nasional (RUEN) pemerintah memproyeksikan porsi gas bumi dalam bauran energi primer Indonesia pada 2050 mencapai 24 persen.
Komoditas minyak dan gas bumi (migas) dinilai memiliki peran penting dalam beberapa waktu mendatang untuk melakukan proses transisi dari energ fosil ke energi baru terbarukan (EBT). Oleh karena itu melalui rencana umum energi nasional (RUEN) pemerintah memproyeksikan porsi gas bumi dalam bauran energi primer Indonesia pada 2050 mencapai 24 persen.
Plt Kepala Divisi dan Program Komunikasi SKK Migas, Mohammad Kemal mengatakan, industri hulu migas memiliki target jangka panjang 1 juta BOPD dan 12 BSCFD gas hingga tahun 2030 melalui 4 strategi utama. Di antaranya meningkatkan produktivitas lapangan eksisting, Percepatan dari reserve menjadi produksi, Enhanced oil recovery dan eksplorasi.
-
Siapa yang mendorong kolaborasi antara SKK Migas dan BPH Migas? Sementara itu, Anggota Komite BPH Migas Yapit Sapta Putra juga mendorong adanya kolaborasi antara SKK Migas dan BPH Migas dalam menjalankan program yang memberi dampak positif bagi masyarakat.
-
Kenapa Pertamina terus mendorong transisi energi? Setelah semua negara berkomitmen terhadap penurunan karbon emisi menuju net zero emission, ada optimisme, ada kegamangan, ada kekhawatiran. Namun ini semua tidak menyurutkan langkah kita untuk terus melaksanakan energi transisi seperti yang disepakati bersama,” ungkap Nicke saat acara Pertamina Energy Forum 2023 di Ballroom Grha Pertamina (18/12).
-
Bagaimana Pertamina mengadopsi transisi energi? Pertamina mencoba mengadopsi transisi energi secara bertahap. Di satu sisi, Pertamina menjaga ketahanan energi melalui penguatan bisnis minyak dan gas. Di sisi lain, juga meningkatkan pengembangan bisnis rendah karbon untuk memenuhi target net zero emission pada 2060.
-
Mengapa sinergi antara SKK Migas dan BPH Migas sangat penting? Dalam agenda tersebut, Kepala BPH Migas Erika Retnowati mengungkapkan bahwa sinergi antara SKK Migas (hulu) dan BPH Migas (hilir) sangat penting dan harus terus didorong. Pasalnya, sinergi keduanya tersebut dibutuhkan untuk mengoptimalkan pemanfaatan gas bumi dalam negeri.
-
Kenapa Pertamina terus berupaya meningkatkan produksi Migas? “Kami berterima kasih atas dukungan DPR, karena ini merupakan komitmen kita bersama untuk memberikan suplai yang cukup bagi masyarakat hingga akhir tahun yang tinggal satu setengah bulan lagi,” pungkas Nicke.
-
Apa peran gas bumi di era transisi energi? Sektor hilir migas memiliki peranan penting di era transisi ekonomi, salah satunya yang terkait dengan pengoptimalan pemanfaatan gas bumi untuk kebutuhan domestik.
"Berdasarkan RUEN renewable akan memegang peranan yang lebih penting di masa depan, di mana share pada energy mix akan meningkat. Namun karena pertumbuhan ekonomi Indonesia yang tinggi maka kebutuhan energi akan meningkat juga," ujar Kemal kepada Merdeka.com, Selasa (22/11).
Dengan demikian, demand Minyak dan Gas secara volume tetap masih akan meningkat, terutama gas yang dianggap sebagai energi fosil yang cukup bersih dalam fase transisi energi. Menurunnya produksi minyak tidak akan benar-benar ditinggalkan karena target peningkatan produksi akan diiringi dengan pengurangan emisi.
Dia menambahkan, industri hulu migas juga memiliki program low carbon initiative melalui zero flaring program, fuel switching ke rendah karbon, peningkatan energi efisiensi, penanaman pohon dan Carbon Capture Utilization dan Storage.
Lebih lanjut, para industri hulu migas tidak mempermasalahkan adanya transisi energi bersih mengingat hal yang telah disampaikan di atas. "Kami cukup yakin bahwa migas akan terus diperlukan," tambahnya.
Baca juga:
Peran Penting Gas Bumi Jadi Jembatan Transisi Energi
Hasil Nyata KTT G20 Bali, Indonesia Dapat Dana untuk Transisi Energi & Atasi Pandemi
Telan Investasi USD 6 Miliar, PLTS Terbesar di Dunia Dibangun di Kepulauan Riau
Dukung Transisi Energi, Perusahaan Batu Bara Adaro Kini Garap Proyek EBT
Dapat Dana Transisi Energi di KTT G20 Bali, Indonesia Diminta Prioritaskan EBT
Pemerintah Diminta Transparan dalam Proyek Dana Pinjaman Transisi Energi KTT G20