Nasib Gerai Transmart, Sepi Pengunjung Meski Lokasi Strategis
Iindustri ritel di Indonesia sepertinya masih belum pulih pasca pandemi Covid-19. Persaingan harga termurah antar toko ritel dan efisiensi belanja masyarakat, menjadi tantangan pengembangan usaha.
Industri ritel di Indonesia sepertinya masih belum pulih pasca pandemi Covid-19. Persaingan harga termurah antar toko ritel dan efisiensi belanja masyarakat, menjadi tantangan pengembangan usaha.
Transmart, salah satu gerai ritel di bawah naungan CT Corp menjadi salah satu di antara sejumlah toko ritel yang terus bertahan, meski tren pengunjung untuk berbelanja tidak cukup menggairahkan. Seperti di Transmart Kalimalang, Jakarta Timur.
-
Kapan Hari Brimob diperingati? Bangsa Indonesia memperingati Hari Brimob setiap tanggal 14 November.
-
Dimana Forum Bisnis Indonesia-RRT digelar? Forum Bisnis Indonesia-Republik Rakyat Tiongkok resmi digelar di China World Hotel, Beijing, RRT pada Senin (16/10/2023) lalu.
-
Apa saja ide bisnis yang populer di industri kesehatan dan kebugaran? Ide Bisnis Populer:Pelatihan kebugaran virtual atau pelatihan pribadiSuplemen kesehatan dan produk kebugaranLayanan konseling atau pelatihan kesehatan mentalRetret atau lokakarya kesehatan holistik
-
Bagaimana Aqila berbisnis? Aqila tampaknya mengikuti kegiatan di sekolahnya yang mengajarkan siswa menjadi wirausahawan sejak dini.
-
Kapan Ririn Ekawati merayakan bisnis barunya? Bisnis baru ini adalah hadiah terbaik untuk Ririn yang baru saja berulang tahun.
-
Apa yang dirayakan Ririn Ekawati dalam acara peluncuran bisnis barunya? Bisnis baru ini adalah hadiah terbaik untuk Ririn yang baru saja berulang tahun.
Lokasi Transmart di Kalimalang sejatinya merupakan lokasi strategis. Namun, lokasi yang strategis tak selaras dengan kondisi pengunjung. Berdasarkan pantauan merdeka.com pada Jumat (27/1) pagi, terlihat hanya 3 pengunjung yang telah berbelanja.
Stok untuk kebutuhan primer, sekunder, dan papan masih tersedia di beberapa lorong. Hanya saja, Transmart Kalimalang, Jakarta Timur, tak lagi menjual daging, ikan, dan sayuran.
"Desember 2022, masa terakhir kami jual fresh good (daging, ikan)," ucap seorang pramuniaga yang sedang memeriksa stok di sejumlah rak.
Menurunnya performa toko ritel juga ditandai saat Transmart Kalimalang tak lagi menggunakan dua lantai. Di awal pembukaan toko hingga beberapa tahun sebelum pandemi Covid-19 melanda, Transmart Kalimalang memakai dua lantai.
Untuk lantai pertama, umumnya diisi oleh kebutuhan rumah tangga seperti produk susu dan turunan, makanan beku, sayuran, daging dan ikan, serta makanan camilan. Sedangkan di lantai kedua, diisi oleh barang-barang elektronik, pakaian, perabotan daput, dan alat tulis kantor (ATK).
Di masa kejayaannya, meja kasir Transmart Kalimalang, penuh diisi petugas. Kini, menyusutnya tren pengunjung, meja kasir yang terisi juga terdampak.
"Pagi ini satu, kalau siang nanti 3 kasir (yang buka),” ujar petugas kasir kepada merdeka.com.
"Pengunjung tetap ada, apalagi kalau habis gajian, cuma memang ada yang beda lah sebelum dan setelah pandemi Covid-19," sambungnya.
Pengunjung yang hendak berbelanja di Transmart Kalimalang pun tak perlu risau dengan area parkir. Pengelola gedung menyediakan slot parkir untuk mobil dan motor yang cukup. Bahkan, bagi pengunjung yang berbelanja di bawah 1 jam diberikan akses bebas tarif parkir.
(mdk/idr)