Pelebaran jalan di Puncak Pass dilakukan hari ini
Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) akan mengerjakan pelebaran jalan di Puncak Pass, Ciloto, Cianjur, Jawa Barat. Pelebaran jalan dilakukan agar tidak mengganggu kenyamanan pengendara pada saat berlangsungnya pengerjaan turap di lokasi longsor.
Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) akan mengerjakan pelebaran jalan di Puncak Pass, Ciloto, Cianjur, Jawa Barat. Pengerjaan pelebaran tersebut dimulai hari ini, Sabtu (31/3).
Pelebaran jalan dilakukan agar tidak mengganggu kenyamanan pengendara pada saat berlangsungnya pengerjaan turap di lokasi longsoran. Selain itu, jalur akan lebih aman karena jauh dari jurang.
-
Apa saja contoh infrastruktur yang dibangun oleh Kementerian PUPR? Kementerian PUPR diamanahi 125 PSN yang harus dikerjakan, yang terdiri dari 51 ruas jalan tol dan jembatan, 56 bendungan dan irigasi, 13 proyek sektor air dan sanitasi, 2 proyek perumahan, 1 proyek tanggul pantai, 1 proyek pembangunan Indonesia Internasional Islamic university dan 1 proyek kawasan industri batang.
-
Bagaimana Kementerian PUPR mengukur keberhasilan pembangunan jalan tol? "Dengan adanya jalan tol baru yang dioperasikan telah berhasil mengurangi waktu perjalanan dengan sangat signifikan," kata Basuki dalam cara Sewindu PSN: Sustainable Infrastrukture towards Indonesia Emas 2045, di Jakarta Selatan, Rabu (26/7/2023).
-
Bagaimana Pertamina membangun infrastruktur hijau? Langkah konkrit perseroan dalam pengembangan infrastruktur hijau, lanjut Fadjar tidak hanya dilakukan dalam Pertamina Group, tetapi juga bersama BUMN yang tergabung dalam Indonesia Battery Corporation (IBC) dalam pengembangan pabrik baterai kendaraan listrik (EV).
-
Siapa yang menginstruksikan pembangunan infrastruktur pasca gempa di Sulbar? Jokowi menekankan rehabilitasi dan rekonstruksi infrastruktur pasca gempa ini merupakan perintah langsung darinya."Saya lihat tadi Alhamdulillah (bangunan) sudah selesai. Hanya kurang gedung DPRD dan satu masjid," kata Jokowi saat peresmian sebagaimana disiarkan di Youtube Sekretariat Presiden, Selasa (23/4).
-
Bagaimana Pramono Anung berencana untuk meningkatkan kualitas infrastruktur di Jakarta? "Itulah yang kita perbaiki, jadi kita memperbaiki dari hal kecil, yang baik-baik yang sudah dilakukan oleh para gubernur. Jadi tujuan saya adalah mempersatukan peninggalan para gubernur yang baik-baik ini," ucap dia.
-
Dimana lokasi pembebasan lahan untuk pembangunan infrastruktur pengendalian banjir di IKN? Tim terpadu fokus mempercepat pembebasan lahan warga terdampak pembangunan infrastruktur pengendalian banjir di Kelurahan Sepaku, lanjut Alimuddin, serta lahan milik warga masuk areal pembangunan jalan bebas hambatan atau tol seksi 6A dan 6B di Kelurahan Pemaluan, Kecamatan Sepaku.
"10 hari ke depan kita lakukan pelebaran jalan dua meter dengan mengikis tebing," ujar Kepala Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) VI Ditjen Bina Marga Atyanto Busono, Jumat (30/3) kemarin.
Tahap selanjutnya, Kementerian PUPR memperbaiki longsoran secara permanen dengan konstruksi pondasi borepile. Lama pengerjaan kontruksi di Puncak Pass diperkiraan sekitar tiga bulan atau selesai setelah Lebaran.
"Selama pengerjaan konstruksi tidak akan mengganggu arus lalu lintas karena jalan sudah dilebarkan sebelumnya," terang Atyanto.
Tak hanya itu, Kementerian PUPR juga akan mengawasi setiap pergerakan tanah di lokasi longsor Puncak Pass. Ini dilakukan untuk mengantisipasi kemungkinan terjadinya longsor susulan.
"Setiap hari ada petugas yang disiagakan di lokasi untuk mengamati pergerakan tanah di lokasi kejadian," katanya.
Atyanto menegaskan longsor di Puncak Pass tidak mengganggu perbaikan jalan di beberapa titik lokasi yang sebelumnya ambles akibat longsor Februari lalu.
"Untuk badan jalan di Puncak Pass juga masih stabil dan tidak ikut longsor. Jadi aman dilintasi," kata Atyanto.
Oleh karena itu, Kementerian PUPR merekomendasikan jalur Puncak Pass kembali dibuka dan bisa dilintasi kendaraan roda empat.
"Tapi tetap dibatasi, kendaraan ringan sampai dengan minibus saja," tandasnya.
Reporter : Achmad Sudarno
Sumber : Liputan6
Baca juga:
Pemerintah evaluasi penurunan tarif di 39 ruas tol
Presiden Jokowi resmikan Tol Ngawi-Kertosono
Tingkatkan pelayanan, Kereta Bandara Soekarno-Hatta tambah frekuensi perjalanan
Menelusuri underpass Matraman yang bercabang dua
Pemerintah diminta simulasi agar penurunan tarif tol tak rugikan operator
Diprotes Mangkunegaran, PTPN IX pastikan revitalisasi PG Colomadu sesuai hukum
Resmi dibuka, De Tjolomadoe hadirkan artis ternama