Pembangunan Gerai IKEA di Jawa Barat Selesai Akhir Tahun 2020
Perusahaan ritel asal Swedia, IKEA, akan membangun gerai baru di Kota Baru Parahyangan, Kabupaten Bandung Barat. Pembangunan sendiri ditargetkan selesai pada November 2020.
Perusahaan ritel asal Swedia, IKEA, akan membangun gerai baru di Kota Baru Parahyangan, Kabupaten Bandung Barat. Pembangunan sendiri ditargetkan selesai pada November 2020.
Demikian diungkapkan Presiden Direktur PR Hero Tbk Ingemar Patrik Lindvall saat menerima kunjungan kerja Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil di Stockholm, Swedia, Kamis (25/7).
-
Kenapa Padi Salibu dilirik Pemprov Jabar? Padi dengan teknologi salibu saat ini tengah dilirik Pemprov Jabar sebagai upaya menjaga ketahanan pangan.
-
Kapan Jalur Pantura Jawa Barat mulai ramai pemudik motor? Sudah Ada Beberapa yang Mudik Saat kreator tersebut melalui Jalur Pantura, beberapa pemudik mulai terlihat di satu pekan jelang lebaran. Mereka sudah mulai pulang ke kampung halaman denga menggunakan sepeda motor.
-
Siapa saja yang bertarung dalam Pilkada Jabar? Khusus di Jawa Barat diikuti empat pasangan calon (paslon) yang mendaftar di KPUD Jawa Barat.
-
Kapan Jalur Lingkar Barat Purwakarta dibangun? Sebelum dibangun jalan lingkar pada 2013, Kecamatan Sukasari yang berada paling ujung di Kabupaten Purwakarta aksesnya tidak layak.
-
Apa yang dimaksud dengan pepatah Jawa "Mikul dhuwur mendhem jero"? "Mikul dhuwur mendhem jero" berarti seorang anak yang menjunjung tinggi derajat orang tua, atau anak yang selalu menghormati orang tua. Makna dari pepatah ini adalah bahwa seorang anak harus selalu menghargai jasa orang tua dan berusaha untuk selalu membanggakan mereka.
-
Apa peta dukungan untuk masing-masing pasangan calon di Pilkada Jabar? Sementara itu PKB juga mengusung paslonnya sendiri yakni Acep Adang Ruchiat-Gitalis Dwi Natarina.Sedangkan Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan didukung gabungan partai yang mayoritasnya tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM).Selanjutnya ada paslon Ahmad Syaikhu-Ilham Habibie yang diusung koalisi PKS dan Partai NasDem.
"Kami menargetkan pembangunan selesai November 2020," ucapnya.
Menurut Manajer Pembelian dan Logistik IKEA area Asia Tenggara Kim Lindell, IKEA di Indonesia melibatkan sekira 39 ribu pekerja dan 12 supplier, mulai dari proses desain, produksi, sampai penjualan.
Sementara itu, Emil –demikian Ridwan Kamil disapa—meminta IKEA berinvestasi di bidang perhotelan. "Saya akan minta mereka bangun hotel dengan interior semua produk IKEA. Kan bagus sekali itu," katanya.
Selain itu, Tim West Java Creative Craft yang sempat mengunjungi IKEA memperkenalkan berbagai produk kerajinan Jawa Barat. Dnegan harapan, kerajinan Jawa Barat dapat masuk gerai IKEA di Indonesia. Saat ini, ada beberapa produk Indonesia yang sudah masuk IKEA, seperti kursi rotan.
Wakil Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan yang ikut dalam rombongan menyatakan bahwa gerai IKEA yang baru akan dibangun di dekat Bale Pare Kota Baru Parahyangan dengan luas lahan sekira 5 hektare.
Hengky pun berharap IKEA dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar sekaligus mendukung working space Pemerintah Daerah setempat.
"Kami berharap dengan adanya IKEA ini bisa menampung dan juga memprioritaskan tenaga kerja lokal sehingga menggerakkan perekonomian warga sekitar," katanya.
"Tempatnya sih sudah ada. Tentunya akan sangat menarik apabila IKEA mau men-support interiornya. Saya ingin banyak working space di Bandung Barat yang bisa dimanfaatkan gratis oleh masyarakat," lanjutnya.
(mdk/hhw)