Pemerintah Anggarkan Rp2,3 Triliun untuk Stimulus Listrik di Kuartal II-2021
Pemerintah memutuskan tetap memberikan stimulus sektor ketenagalistrikan kepada masyarakat dan pelaku usaha pada kuartal II-2021. Namun, stimulus yang diberikan sebesar 50 persen dari stimulus yang diterima sebelumnya.
Pemerintah memutuskan tetap memberikan stimulus sektor ketenagalistrikan kepada masyarakat dan pelaku usaha pada kuartal II-2021. Namun, stimulus yang diberikan sebesar 50 persen dari stimulus yang diterima sebelumnya.
EVP Tarif dan Subsidi (EVP ATS) PT PLN (Persero), Tohari Hadiat mengatakan, total anggaran yang disiapkan untuk kuartal II 2021 sebesar Rp 2,3 triliun, atau setengah dari periode Januari - Maret 2021.
-
Apa yang menjadi pemicu semangat Jakarta Electric PLN untuk bangkit? Ketertinggalan menjadi sesuatu yang memacu semangat. Hal inilah yang berhasil dibuktikan oleh Jakarta Electric PLN yang berhasil comeback atas Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia.
-
Bagaimana PLN mendukung transisi energi di Indonesia? Dalam 2 tahun terakhir, PLN telah menjalankan berbagai upaya transisi energi. Di antaranya adalah membatalkan rencana pembangunan 13,3 Gigawatt (GW) pembangkit batubara, mengganti 1,1 GW pembangkit batubara dengan EBT, serta menetapkan 51,6% penambahan pembangkit berbasis EBT.
-
Bagaimana PLN mendukung transisi ke kendaraan listrik? PLN siap mendukung upaya pemerintah dalam mendorong ekosistem kendaraan listrik di Indonesia. Pengguna EV tidak perlu risau, sebab infrastruktur telah dibangun lebih merata. Apalagi Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU), Stasiun Pengisian Listrik Umum (SPLU), dan Stasiun Penukaran Baterai Kendaraan Listrik Umum (SPBKLU) telah siap, mudah dan nyaman digunakan.
-
Bagaimana Jakarta Electric PLN bisa unggul di set pertama melawan Jakarta Livin Mandiri? Serangan dua pemain asing yaitu Marina Markova dan Katerina Zhidkova membuat PLN unggul 25-19.
-
Apa strategi PLN dalam mengembangkan Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) di Indonesia? Dalam kesempatan tersebut, Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo memaparkan strategi perseroan dalam mengembangkan Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA/ Hydropower) di tanah air."Sebagai negara kepulauan, Indonesia menyimpan beragam sumber energi baru terbarukan. Khusus energi air, sebagai salah satu sumber energi terbesar, Air memiliki potensi yang dapat dimanfaatkan hingga mencapai 95 GW, namun baru dimanfaatkan hanya sebesar 5,8 GW," papar Darmawan.
-
Kapan PLN mulai mendukung ekosistem kendaraan listrik? PT PLN (Persero) berkomitmen untuk terus mendukung ekosistem kendaraan listrik atau electric vehicle (EV) yang berkembang pesat di Indonesia.
"Untuk jumlah pelanggan relatif tetap, mungkin hanya ada penambahan sedikit. Hanya nilai Rupiah-nya berkurang karena anggaran triwulan I sekitar Rp 4,6 triliun, sementara anggaran triwulan II itu setengahnya sekitar Rp 2,3 triliun disebabkan 50 persen subsidi tersebut," kata Tohari dalam dialog 'Apa Kabar Program Subsidi Listrik?' pada Rabu (14/4).
Diskon listrik ini sudah diberikan selama satu tahun terakhir sejak April 2020. Menurut Tohari penerima stimulus tarif listrik pada kuartal II ini sama dengan kuartal I 2021 yang berkisar 30 juta pelanggan.
Alokasi anggaran selama April 2020 hingga Desember 2020 sebesar Rp 13,2 triliun. Sementara Januari 2021 hingga Maret 2021 sebesar Rp 4,57 triliun, dan sudah terserap Rp 4,1 triliun.
Diskon tarif listrik sebesar 50 persen ini diberikan untuk golongan rumah tangga daya 450 VA (R1/TR 450 VA), golongan bisnis kecil daya 450 VA (B1/TR 450 VA), dan golongan industri kecil daya 450 VA (I1/TR 450 VA). Sementara itu, pelanggan rumah tangga daya 90 VA bersubsidi mendapatkan diskon sebesar 25 persen.
Selain itu, juga pembebasan penerapan ketentuan rekening minimum sebesar 50 persen untuk golongan sosial, bisnis, dan industri daya 1.300 VA ke atas, serta golongan layanan khusus. Terakhir, pembebasan biaya beban atau abonemen sebesar 50 persen untuk golongan sosial daya 220 VA, 450 VA dan 900 VA, golongan bisnis dan industri daya 900 VA.
Tohari mengatakan, PLN sudah melakukan sosialisasi perubahan diskon ini. "Ini sudah mulai berjalan di bulan April ini. Rekening-rekeningnya sudah terbit dan siap dibayar oleh pelanggan sesuai dengan kebijakan yang terakhir tersebut," tutur Tohari.
Reporter: Andina Librianty
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Pemerintah Pangkas Subsidi Listrik ke 33 Juta Pelanggan Mulai April 2021
CEK FAKTA: Tidak Benar Link pendaftaran Subsidi Listrik
ESDM: Pencabutan Subsidi Listrik Bisa Hemat Belanja Negara Rp22 Triliun
Sambut Ramadan, PLN Beri Diskon Tambah Daya Listrik Mulai dari Rp150.000
Pemerintah Perpanjang Stimulus Listrik, Simak Cara Klaimnya
Stimulus Listrik PLN Berubah di April-Juni 2021, Ini Detailnya