Pemerintah target perjanjian dagang bebas dengan Uni Eropa rampung awal 2019
Pemerintah menargetkan Indonesia-European Union Comprehensive Economic Partnership Agreement (IEU CEPA) rampung pada paruh pertama 2019. Saat ini perundingan tersebut telah masuki putaran ke-6. Perundingan IEU CEPA merupakan salah satu perundingan paling ambisius dan komprehensif bagi Indonesia.
Pemerintah menargetkan Indonesia-European Union Comprehensive Economic Partnership Agreement (IEU CEPA) rampung pada paruh pertama 2019. Saat ini perundingan tersebut telah masuki putaran ke-6.
Direktur Jenderal Perundingan Perdagangan Internasional Kemendag, Iman Pambagyo, mengatakan perundingan IEU CEPA merupakan salah satu perundingan paling ambisius dan komprehensif bagi Indonesia.
-
Bagaimana Kemendag membantu UMKM untuk merambah pasar ekspor? Dalam kesempatan itu Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor mendukung kepada Usaha Kecil, Mikro, dan Menengah (UMKM) untuk merambah pasar ekspor supaya produk mereka dikenal dunia, dengan memberikan berbagai kemudahan. "Salah satunya akses permodalan, pelatihan pemasaran, sampai fasilitasi UMKM Sidoarjo go to export.
-
Kapan undian Liga Europa akan dilakukan? Undian Liga Europa 2024/2025 akan diadakan malam ini, Jumat 30 Agustus 2024, pukul 13.00 CET atau setara dengan 18.00 WIB.
-
Kapan Temulawak mulai diekspor ke Eropa? Temulawak juga telah diekspor dan dimanfaatkan di Eropa sejak tahun 1963, khususnya untuk pengobatan dispepsia, infeksi, serta penyakit kulit dan liver.
-
Di mana cecak diburu untuk ekspor? Mereka bisa ditangkap untuk dijadikan hewan peliharaan atau konsumsi, kata Dr Satyawan Pudyatmoko, direktur jenderal konservasi sumber daya alam dan ekosistem di Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK).
-
Siapa yang menjadi incaran empat klub di Eropa? Hingga saat ini, misteri seputar klub baru Thom Haye masih belum terjawab. Gelandang utama Timnas Indonesia tersebut dilaporkan menjadi incaran dari empat klub berbeda di Eropa.
-
Kapan undian babak League Phase UEFA Conference League? Undian untuk fase Liga UEFA Conference League akan dilaksanakan pada hari Jumat, 30 Agustus 2024.
"Perundingan IEU CEPA adalah salah satu prioritas Indonesia saat ini mengingat besarnya perekonomian dan pasar Uni Eropa dan kerjasama yang dapat dikembangkan bersama kedua pihak," ujar dia di Jakarta, Kamis (18/10).
Dia menyatakan, dengan jumlah populasi sebesar 516 juta jiwa serta daya beli masyarakatnya yang tinggi, menjadikan Uni Eropa sebagai salah satu mitra penting bagi Indonesia saat ini. "Kami yakin, perjanjian kemitraan ekonomi komprehensif dengan Uni Eropa nantinya dapat mendorong pertumbuhan ekonomi nasional, menciptakan lapangan kerja baru dan kesempatan baru bagi UKM, alih teknologi, serta menempatkan Indonesia pada posisi lebih baik dalam mata rantai global," ujar dia.
Iman menuturkan, perundingan RI-IEU CEPA putaran ke-6 ini mencakup isu runding perdagangan barang, perdagangan jasa, investasi, hak kekayaan intelektual, persaingan usaha dan subsidi. Kemudian, perdagangan dan pembangunan berkelanjutan, perdagangan barang dan jasa pemerintah, karantina, aturan standard, dan mekanisme penyelesaian sengketa.
Pada putaran ke-6 ini, terdapat kemajuan yang substansial dalam hal akses pasar. Indonesia dan Uni Eropa telah melakukan pertukaran penawaran (offer) untuk akses pasar jasa serta investasi, serta melengkapi pertukaran offer barang yang telah dilakukan pada perundingan sebelumnya.
"Di berbagai perundingan, akses pasar adalah salah satu isu utama yang menentukan arah perundingan secara keseluruhan. Untuk itu, pertukaran offer jasa dan investasi diharapkan dapat menjadi momentum positif untuk akselerasi penyelesaian negosiasi IEU CEPA," kata dia.
Perundingan IEU CEPA diluncurkan secara resmi melalui Pernyataan Bersama di Jakarta dan Brussels pada 18 Juli 2016, yang diikuti oleh pertemuan pembuka pada 20-21 September 2016 di Brussels, Belgia. Perundingan kemudian dilanjutkan di Putaran ke-2 pada Januari 2017 di Bali, Putaran ke-3 pada September 2017 di Brussels, Putaran ke-4 pada Februari 2018 di Surakarta, dan Putaran ke-5 pada bulan Juli 2018 di Brussels.
Kemendag menargetkan agar perundingan IEU CEPA dapat diselesaikan secara substansial pada semester I 2019. "Meskipun perundingan IEU CEPA diupayakan selesai sesuai target, bukan berarti asal sepakat. Kedua pihak menginginkan perjanjian yang kredibel dan saling menguntungkan," ujar Iman.
Reporter: Septian Deny
Sumber: Liputan6
Baca juga:
Kisruh politik Italia mengguncang ekonomi Uni Eropa
Ke Jerman, Menteri Rini dampingi BUMN kerja sama dengan perusahaan Eropa
Presiden Jokowi minta dukungan Ceko untuk sawit RI tetap masuk Eropa
Turki peringatkan Eropa 'gelombang baru' pengungsi Suriah dari Idlib
Pemimpin Turki sepakat berlakukan kembali hukuman mati bagi teroris
Pejabat AS: Bantuan Uni Eropa untuk Iran sebagai 'pesan yang salah'
Pemerintah masih setengah hati lindungi CPO dari kampanye hitam