Pemerintah Tetap Lanjutkan Bantuan Permodalan UMKM di 2021
Ketua Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KCPEN) Airlangga Hartarto mengatakan, pemerintah akan tetap memberikan bantuan permodalan untuk usaha mikro kecil dan menengah (UMKM). Ini berdasarkan hasil rapat terbatas dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Ketua Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KCPEN) Airlangga Hartarto mengatakan, pemerintah akan tetap memberikan bantuan permodalan untuk usaha mikro kecil dan menengah (UMKM). Ini berdasarkan hasil rapat terbatas dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
"Tadi dalam rapat dengan bapak Presiden mengarah bahwa UMKM tetap diberikan bantuan permodalan," kata Airlangga Hartarto dalam Press Briefing terkait Program 3T, Gerakan Donor Plasma, UMKM Digital, serta Bantuan dan Solidaritas, Kamis (21/1).
-
Bagaimana Menko Airlangga Hartarto berencana memperkuat kerja sama ekonomi di KTT G20? “Di KTT India nanti Indonesia akan terus berupaya menjalin kerja sama dengan negara-negara lainnya dalam berbagai bidang, termasuk dalam bidang ekonomi. Sehingga nantinya pembangunan akan terus terjadi dan masyarakat akan sejahtera," tutur Ketua Umum DPP Partai Golkar ini.
-
Apa yang dilakukan Kemenkumham untuk meningkatkan perekonomian Indonesia? Menurut Yasonna, dengan diselenggarakannya Temu Bisnis Tahap VI, diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap perkembangan perekonomian Indonesia.
-
Apa yang dibahas dalam pertemuan Menko Perekonomian Airlangga Hartarto dengan Menteri Perdagangan dan Industri Singapura Gam Ki Yong? Pertemuan keduanya terkait implementasi Program Tech:X, peningkatan kemudahan mobilitas bagi investor dari Singapura, pengembangan Pelabuhan Kendal, penguatan konektivitas udara, kerja sama agribisnis, dan kerja sama pariwisata.
-
Mengapa UMKM dianggap penting bagi perekonomian Tarakan? Mengingat, UMKM menjadi salah satu pondasi perekonomian di wilayah, bahkan nasional.
-
Mengapa pengembangan UMKM sangat strategis dalam menggerakkan perekonomian nasional? Pengembangan UMKM menjadi sangat strategis dalam menggerakkan perekonomian nasional, mengingat kegiatan usahanya mencakup hampir semua lapangan usaha sehingga kontribusi UMKM menjad isangat besar bagi peningkatan pendapatan bagi kelompok masyarakat berpendapatan rendah.
-
Kenapa menurut Kepala LKPP, UMKK sangat penting untuk meningkatkan ketahanan ekonomi nasional? Kepala LKPP Hendrar Prihadi mengatakan, salah satu kunci ketahanan ekonomi nasional adalah majunya UMKK.
Tidak hanya permodalan, pemerintah juga akan melanjutkan subsidi bunga kredit usaha rakyat (KUR) untuk usaha super mikro di bawah Rp 10 juta sampai dengan Rp 10 miliar, bunganya dalam 6 bulan ke depan hanya 3 persen.
"Kalau kita lihat juga kredit usaha rakyat yang ditargetkan Rp 190 triliun itu sudah diatas 100 persen, artinya program untuk Usaha mikro dan ini akan dilanjutkan di tahun 2021. Nah ini yang sedang kami siapkan dengan Menteri Keuangan dan program-program lain," jelasnya.
Seperti program perlindungan sosial tetap berjalan, sehingga program ini bisa menjaga supply dan demand. Lantaran anggaran yang disediakan oleh pemerintah untuk perlindungan sosial sebesar Rp 110,2 triliun di tahun 2021 ini.
Begitu pun dengan program keluarga harapan untuk 10 juta keluarga juga terus berjalan. Lalu program Dana Desa Rp 14,4 triliun dan Bansos Tunai untuk 10 juta KPM juga berjalan. Maka daya beli ditahan dan harapannya UMKM bisa lebih bergerak lagi.
Airlangga menjelaskan, anggaran penanganan dampak pandemi covid-19 memang mengalami penurunan dibanding tahun 2020. Hal tersebut dilihat dari segi indeks kepercayaan konsumen di bulan Desember sudah mendekati 100 persen.
"Demikian pula sektor manufaktur PMI-nya sudah 51,3 persen, artinya semua ke arah positif. Dengan demikian tentu program yang sifatnya pemulihan ekonomi itu secara keseluruhan bisa diturunkan, dibandingkan tahun kemarin," pungkasnya.
Reporter: Tira Santia
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
CEK FAKTA: Hoaks Tautan Pendaftaran Bansos UMKM Tahan II
Survei: UMKM Kesulitan Bayar Utang dan Sewa Tempat Selama Pandemi Covid-19
Cerita Mantan TKW Buka Usaha Kuliner di Banten, Raum Omzet Rp650.000 per Hari
Menengok Dampak Rencana Merger Gojek dan Tokopedia Bagi UMKM
Pemkot Tangsel Dorong Ekspor Produk UMKM
Bank Mandiri Gandeng Grab Genjot Penyaluran Kredit