Perkuat Kinerja Syariah, Bank Jatim Gelar Town Hall Meeting Syariah 2023
Bertempat di Ruang Bromo Kantor Pusat Bank Jatim, kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Direktur Utama Bank Jatim Busrul Iman.
Bertempat di Ruang Bromo Kantor Pusat Bank Jatim, kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Direktur Utama Bank Jatim Busrul Iman.
Perkuat Kinerja Syariah, Bank Jatim Gelar Town Hall Meeting Syariah 2023
Dalam rangka memperkuat kinerja Unit Usaha Syariah (UUS) Bank Jatim, pada hari Sabtu (15/7) telah dilaksanakan Town Hall Meeting Syariah 2023.
Adapun tujuan dari diselenggarakannya Town Hall Meeting Syariah 2023 ini adalah untuk memperkuat budaya kerja Bank Jatim (Expresi), meningkatkan kolaborasi antar pegawai, menginformasikan perkembangan terbaru Bank Jatim, menyamakan visi pegawai, dan meningkatkan kemampuan pegawai untuk berinovasi.
Busrul menjelaskan, Town Hall Meeting Syariah dapat membantu menghubungkan para pegawai dari berbagai Cabang dan Unit di lingkungan UUS Bank Jatim.
-
Apa penghargaan yang diraih Bank Jatim? Kali ini, bankjatim berhasil mendapat penghargaan gold rank dalam The Asia Sustainability Reporting Rating (ASRRAT) 2023.
-
Bagaimana kinerja Bank Jatim di tahun 2023? Adapun sampai dengan bulan kesembilan di tahun 2023, kinerja bankjatim secara keseluruhan relatif memenuhi target.
-
Kenapa Bank Jatim ikut serta dalam misi dagang di Bengkulu? Sebagai salah satu Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Jawa Timur, bankjatim berkomitmen akan selalu hadir dalam mendukung dan memberikan solusi bagi perkembangan UMKM.
-
Bagaimana cara Bank Jatim mempermudah akses pembiayaan bagi masyarakat? Dia menambahkan, upaya dalam memberikan kemudahan akses pembiayaan kepada masyarakat, bankjatim telah memiliki platform digital yang bernama JConnect E-Loan yang dapat di download di playstore maupun app store.
-
Apa dukungan Bank Jatim dalam kegiatan misi dagang di Bengkulu? Bentuk support bankjatim dalam kegiatan misi dagang ini dengan mengikutsertakan tiga UMKM binaannya demi memperluas pasar. Ketiga UMKM tersebut yaitu Rotanku dan Prama Art (dari Surabaya), Serta Rumah Kinasih (dari Blitar)
-
Kenapa Bank Jatim meraih penghargaan Gold Rank ASRRAT 2023? ”Kami tentu bangga atas prestasi ini. Sebab, ini menunjukkan bahwa laporan keberlanjutan bankjatim konsisten dalam berkontribusi terhadap tujuan pembangunan berkelanjutan.
Sehingga hal tersebut bisa memberi mereka kesempatan untuk bertemu, berinteraksi satu sama lain, serta dapat memperkuat rasa persahabatan dan kolaborasi. ”Acara ini juga sekaligus untuk menginformasikan kepada seluruh pegawai tentang perkembangan terbaru Bank Jatim, termasuk update strategi bisnis dan kinerja UUS,” ungkapnya.
Kegiatan yang diikuti oleh sekitar 350 peserta dari Unit Usaha Syariah, Kantor Cabang Syariah, dan Kantor Cabang Pembantu Syariah ini diharapkan dapat membuat semua karyawan bisa memiliki visi yang sama dalam bisnis Bank Jatim, memiliki pemahaman yang menyeluruh atas produk dan layanan syariah, serta memiliki mental petarung untuk mengembangkan UUS Bank Jatim.
”Dan yang terpenting lagi semuanya bisa memahami konsep perbankan syariah,” tutur Busrul.
Jawa Timur Punya Potensi Besar
Dengan mayoritas masyarakat Jawa Timur yang beragama Islam, banyaknya pondok pesantren, santri, dan juga masjid menjadi peluang yang besar bagi perusahaan untuk menggaet nasabah sebanyak-banyaknya.
”Oleh karena itu, dalam pertemuan ini, mari kita bersama-sama meninjau capaian kita, mengidentifikasi peluang-peluang baru, dan merencanakan langkah-langkah strategis untuk mencapai tujuan ke depan,” urai Busrul.
Dalam kegiatan tersebut, juga ada sharing session dari Ust. Ahmad Ifham Sholihin dengan topik Logika Bisnis Keuangan Syariah. Dalam diskusi tersebut dipaparkan secara lengkap tentang pemahaman Bank Syariah dan perilaku pegawai di Bank Syariah. Sehingga diharapkan semua karyawan Bank Jatim dapat memahami pola kerja Bank Syariah demi akselerasi bisnis.