Presiden Jokowi Harap Bandara Baru Yogyakarta Dongkrak Kunjungan Turis
Jokowi menerangkan jika YIA nantinya akan melayani penerbangan internasional. Sehingga diharapkan akan banyak turis yang berwisata dan mengunjungi Yogyakarta dan sekitarnya.
Presiden Jokowi meninjau lokasi pembangunan Yogyakarta International Airport (YIA) yang berada di Kecamatan Temon, Kabupaten Kulon Progo, Kamis, (29/8). Dalam kunjungannya, Jokowi didampingi oleh Ibu Negara, Iriana Jokowi, Menko Kemaritiman, Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Pariwisata, Arief Yahya dan Sekretaris Kabinet, Pramono Anung.
Bandara YIA atau bandara baru Yogyakarta ini memiliki luas keseluruhan mencapai 219.000 meter persegi. YIA sendiri ditargetkan mampu menampung 20 juta penumpang setiap tahunnya.
-
Di mana Bandara Banyuwangi berlokasi? Bandara Banyuwangi menjadi bandara pertama di Indonesia yang berkonsep ramah lingkungan.
-
Apa yang bisa dinikmati di Bandung? Bandung menawarkan banyak sekali pilihan untuk menjelajahi dan menikmati keajaiban alam bebas. Wisata Bandung ini bisa jadi destinasi liburan.
-
Siapa yang kuliah di Bandung? Baik Kika maupun Jema tengah menjalani studi di Bandung, Jawa Barat.
-
Kapan bandara Lolak diresmikan? Bandar udara (bandara) di Provinsi Sulawesi Utara kian bertambah, kini baru saja beroperasi bandara Lolak di Bolaang Mongondow, Minggu (18/2).
-
Di mana bandara Lolak berada? Bandar udara (bandara) di Provinsi Sulawesi Utara kian bertambah, kini baru saja beroperasi bandara Lolak di Bolaang Mongondow, Minggu (18/2).
-
Dimana letak Bandungan? Bandungan adalah kawasan wisata yang terletak di Semarang, menawarkan keindahan alam yang memikat dan udara sejuk pegunungan yang menyegarkan.
Jokowi menyebut jika kapasitas YIA berkali lipat lebih besar dibandingkan Bandara Internasional Adisutjipto. Jika YIA mampu menampung 20 juta penumpang per tahun, Bandara Adisujipto hanya mampu menampung 1,8 juta penumpang setahun.
Jokowi berharap dengan tambahan jumlah penumpang ini bisa dimanfaatkan dengan baik untuk mendongkrak pariwisata di Indonesia utamanya Yogyakarta dan sekitarnya.
"Tambahan slot yang besar akan kita berikan pada penerbangan luar negeri. Sehingga semakin banyak turis datang ke Indonesia khususnya ke Yogyakarta dan sekitarnya," papar Jokowi.
Jokowi menerangkan jika YIA nantinya akan melayani penerbangan internasional. Sehingga diharapkan akan banyak turis yang berwisata dan mengunjungi Yogyakarta dan sekitarnya.
Bandara YIA ditargetkan akan rampung pembangunan pada Desember 2019 mendatang. Untuk menunjang YIA nantinya akan ada pembangunan jalur kereta api dan jalan tol. Kereta api dan jalan tol ini nantinya akan terkoneksi dengan YIA.
"Nanti (YIA) akan diselesaikan Desember. Kemudian plus dihubungkan dengan kereta, selesai Maret. Tolnya menyusul," urai Jokowi.
Baca juga:
Presiden Jokowi Harap Bandara Yogyakarta Bisa Maksimal Layani Pemudik Tahun Depan
Jokowi Tinjau Bandara Yogyakarta: Ini Pembangunan Airport Paling Cepat di Indonesia
Jokowi: Bandara Baru Yogyakarta Sangat Besar, Bisa Tampung 20 Juta Penumpang
Jokowi Tinjau Pembangunan Bandara Internasional Yogyakarta
Pembangunan Bandara Baru Yogyakarta Capai 70 Persen
AP I: Maskapai Asing Segera Masuk ke Bandara Internasional Yogyakarta